Suara.com - Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan menyampaikan ucapan selamat kepada Presiden Joko Widodo yang sedang berulang tahun ke-58 tahun pada 21 Juni 2019 hari ini. Ucapan itu disampaikannya dalam sepucuk kartu ucapan.
Anies mengungkapkan kartu ucapan itu sudah dikirimkannya tadi pagi kepada Jokowi.
"Saya tadi pagi sudah kirim kartu ucapan selamat untuk Pak Jokowi," kata Anies saat ditemui di Terowongan Kendal, Dukuh Atas, Jakarta Pusat, Jumat (22/6/2019).
Mantan Ketua Tim Sukses Jokowi - Jusuf Kalla di Pilpres 2014 itu berharap Jokowi selalu diberikan kesehatan, kemudahan dan keberkahan saat menjalankan amanat dari rakyat Indonesia.
"Semoga selalu sehat selalu diberikan kemudahan dalam menjalankan amanat yang besar ini dan selalu dalam lindungan dan keberkahan Allah," ucapnya.
Mantan Mendikbud yang ditunjuk Jokowi dalam Kabinet Indonesia Kerja pertama itu juga turut mendoakan keluarga Jokowi agar selalu bahagia.
"Mudah-mudahan perjalanan usia beliau selama ini menjadi perjalanan yang penuh berkah dan kebahagiaan selalu bersama dengan beliau dan keluarga," jelasnya.
Diketahui, pada Jumat 21 Juni 2019 hari ini, menjadi hari spesial bagi Presiden Joko Widodo atau Jokowi. Tepat di hari Jumat ini, mantan Gubernur DKI Jakarta itu berulang tahun ke-58.
Presiden ke-7 Republik Indonesia itu terlahir dari dari pasangan Noto Mihardjo dan Sudjatmi yang lahir di Surakarta, Jawa Tengah pada 21 Juni 1961.
Baca Juga: Tim Prabowo Tak Takut Saksinya di MK Dilaporkan Tim Jokowi ke Polisi
Berita Terkait
-
Tim Prabowo Tak Takut Saksinya di MK Dilaporkan Tim Jokowi ke Polisi
-
Dapat 100 Ribu Ucapan Ulang Tahun, Jokowi: Tak Perlu Ada Pesta
-
Yusril Cs Bikin Video Ucapan Jokowi Ultah, Yusril: Nggak Kaya Lawan, Tegang
-
Anak Ketua MA Hatta Ali Kecelakaan, Jokowi Melayat ke Rumah Duka
-
Di Hari Ulang Tahun, Jokowi Melayat ke Kediaman Ketua MA Hatta Ali
Terpopuler
- Pandji Pragiwaksono Dihukum Adat Toraja: 48 Kerbau, 48 Babi, dan Denda 2 Miliar
- 6 HP Snapdragon dengan RAM 8 GB Paling Murah, Lancar untuk Gaming dan Multitasking Intens
- 8 Mobil Kecil Bekas Terkenal Irit BBM dan Nyaman, Terbaik buat Harian
- 7 Rekomendasi Parfum Lokal Aroma Citrus yang Segar, Tahan Lama dan Anti Bau Keringat
- 5 Rekomendasi Moisturizer Korea untuk Mencerahkan Wajah, Bisa Bantu Atasi Flek Hitam
Pilihan
-
James Riady Tegaskan Tanah Jusuf Kalla Bukan Milik Lippo, Tapi..
-
6 Tablet Memori 128 GB Paling Murah, Pilihan Terbaik Pelajar dan Pekerja Multitasking
-
Heboh Merger GrabGoTo, Begini Tanggapan Resmi Danantara dan Pemerintah!
-
Toyota Investasi Bioetanol Rp 2,5 T di Lampung, Bahlil: Semakin Banyak, Semakin Bagus!
-
Gagal Total di Timnas Indonesia, Kluivert Diincar Juara Liga Champions 4 Kali
Terkini
-
Gerakkan Ekonomi Daerah, Gubernur Ahmad Luthfi Ajak Siswa Jateng Gemar Makan Ikan
-
Soal Pemberian Gelar Pahlawan, Surya Paloh Ucapkan Selamat Kepada Keluarga Besar Pak Harto
-
Tak Gentar Dijadikan Tersangka dalam Kasus Ijazah Palsu Jokowi, Roy Suryo Senggol Gibran
-
KPK Klarifikasi, Tidak Ada Penggeledahan Mobil Plt Gubernur dan Sekda Riau
-
Dinilai Cacat Hukum, Empat ASN Gugat Surat Perintah Mutasi Kepala BNN ke PTUN
-
Penampakan Gunung Sampah di Kolong Tol Wiyoto Wiyono, Baru Ditangani Setelah Diberitakan
-
Bergerak ke Sulsel dan Kaltim, KPK Sudah Periksa 350 Biro Travel dalam Kasus Haji
-
Suasana Rapat RUU Hak Cipta di DPR Mencair, Ketua Baleg Minta Ariel Noah Bernyanyi
-
Kapasitas, Bukan Politik: Dua Alasan Utama di Balik Penunjukan Arif Satria Sebagai Kepala BRIN
-
Beraksi Siang Bolong! Jambret Bersenjata di Bekasi Gagal Rampas Rp450 Juta Usai Kepergok Warga