Suara.com - Hingga saat ini polisi masih mengidentifikasi terkait temuan jasad lelaki yang tinggal tulang belulang. Jasad tersebut ditemukan dalam kondisi habis dibakar di Jalan Yos Sudarso, dekat pintu Tol Plumpang, Jakarta Utara, Rabu (7/8/2019).
Kapolres Metro Jakarta Utara, Kombes Budhi Herdi Susianto mengatakan, pihaknya telah membuat sketsa wajah korban. Terkait identitas, polisi terus berupaya mencari tahu.
"Baru jenis kelamin dan sketsanya saja sampai saat ini," ujar Budhi kepada Suara.com, Kamis (15/8/2019).
Dari gambar sketsa wajah yang diterima, korban diketahui memunyai jenis rambut pendek. Pada bagian kepala depan korban tidak ditumbuh rambut. Selain itu, korban terlihat memiliki kumis dan janggut. Korban digambarkan seperti lelaki paruh baya.
Sebelumnya, Kapolsek Tanjung Priok, Kompol Budi Cahyono menyatakan, pihaknya sedang membuat sketsa wajah terkait temuan jasad lelaki yang tinggal tulang belulang.
Menurut Budi, pembuatan sketsa wajah diperlukan untuk mengetahui identitas korban. Hal itu karena belum ada dari pihak keluarga yang melapor.
"Iya ada DVI bantuan forensik lagi buat sketsa. Kita lagi tunggu sketsa wajahnya," kata Kapolsek Tanjung Priok Kompol Budi Cahyono saat dikonfirmasi, Jumat (9/8/2019).
Jasad tersebut pertama ditemukan oleh tukang rumput. Saat melintas, tukang rumput tersebut melihat ada tulang belulang.
Tulang belulang itu ditemukan berserakan tanpa terbungkus apapun. Selain itu, tulang tersebut sudah rapuh.
Baca Juga: Jasad Tulang Belulang Dalam Karung di Tegal Diduga Hamil
Polisi memperkirakan, jasad tersebut telah meninggal sekitar satu tahun lalu. Hal tersebut diketahui usai polisi menerima keterangan lisan dari laboratorium forensik.
Selain itu, polisi menduga jasad berbentuk tulang belulang tersebut berjenis kelamin laki-laki. Hal tersebut diketahui dari ikat pinggang yang ditemukan di sekitar lokasi.
Berita Terkait
-
Mayat Misterius Tergeletak di Bekas Galian Batu, Kondisinya Mengenaskan
-
Janda Tewas dalam Kelas Madrasah Ibtidaiyah di Lamongan
-
Ungkap Misteri Jasad Tulang Belulang di Tanjung Priok, Ini Upaya Polisi
-
Tengkorak Manusia Habis Dibakar di Tol Plumpang Diduga Berusia 40 Tahun
-
Lompat dari Pesawat, Mahasiswi Ditemukan Tewas di Hutan
Terpopuler
- 5 Sampo Penghitam Rambut di Indomaret, Hempas Uban Cocok untuk Lansia
- 5 Mobil Kecil Bekas yang Nyaman untuk Lansia, Legroom Lega dan Irit BBM
- 7 Mobil Bekas untuk Grab, Mulai Rp50 Jutaan: Nyaman, Irit dan Tahan Lama!
- 5 Mobil Suzuki dengan Pajak Paling Ringan, Aman buat Kantong Pekerja
- 5 Mobil Bekas Rekomendasi di Bawah 100 Juta: Multiguna dan Irit Bensin, Cocok Buat Anak Muda
Pilihan
-
5 HP Xiaomi RAM 8GB Paling Murah Januari 2026, Harga Mulai Rp2 Jutaan
-
Rupiah Terkapar di Level Rp16.819: Kepercayaan Konsumen Lesu, Fundamental Ekonomi Jadi Beban
-
Kala Semangkok Indomie Jadi Simbol Rakyat Miskin, Mengapa Itu Bisa Terjadi?
-
Emiten Ini Masuk Sektor Tambang, Caplok Aset Mongolia Lewat Rights Issue
-
Purbaya Merasa "Tertampar" Usai Kena Sindir Prabowo
Terkini
-
Main Mata Nilai Pajak, Oknum Pegawai DJP Tak Berkutik Terjaring OTT KPK
-
LBHM Beri 4 Catatan 'Pedas' untuk Indonesia yang Baru Saja Jadi Presiden Dewan HAM PBB
-
Nasib Pandji Pragiwaksono di Tangan Polisi, Penyelidik Mulai Analisis Barang Bukti Materi Mens Rea
-
Aksi Ekstrem Pasutri Pakistan di Soetta: Sembunyikan 1,6 Kg Sabu di Lambung dan Usus
-
Kasus Isu Ijazah Palsu Jokowi, PSI Desak Polisi Segera Tahan Roy Suryo Cs
-
60 Ton Sampah Menggunung, Pemprov DKI Janji Pasar Induk Kramat Jati Bersih dalam 5 Hari
-
Sinyal Bahaya Demokrasi, Lakso Anindito Sebut KUHP Baru Berpotensi Hidupkan Rezim Otoritarian Orba
-
KPK Sempat Terbelah dan Ragu Jadikan Yaqut Tersangka Korupsi Haji?
-
Lakso Anindito Prediksi Gelombang Praperadilan Koruptor Akibat KUHP Baru
-
Rumah Yaqut 'Dikepung' Aparat, Tamu Diperiksa Ketat Usai Jadi Tersangka Korupsi Haji