Suara.com - Menteri Agama Fachrul Razi meminta agar umat Islam melaksanakan aktivitas dan ibadah lebaran dari rumah. Begitu juga dengan kegiatan malam takbir yang biasanya diadakan keliling, kini ditiadakan.
Kendati begitu, Fachrul berharap agar setiap masjid maupun musala di masing-masing wilayah dapat menggaungkan gema takbir di malam Idul Fitri 1441 Hijriah. Tujuannya agar tidak mengurangi semangat dan kegembiraan umat dalam menyambut hari kemenangan.
"Yang biasa kita lakukan takbir keliling, sebaiknya tidak usah dan saya sarankan tetap takbir di rumah saja. Tapi saya berharap juga masjid-masjid, musala-musala bisa menggaungkan takbir ini melalui loudspeaker-nya, sehingga betul-betul kegembiraan menyambut hari raya Idul Fitri itu tidak hilang," ujar Fachrul dalam siaran pers di YouTube BNPB Indonesia, Kamis (21/5/2020).
Sebelumnya, Fachrul meminta masyarakat terutama umat Islam agar tetap bergembira dalam menyambut Hari Raya Idul Fitri 1441 Hijriah meski di tengah pandemi Covid-19.
Ia berpesan, pandemi yang sedang melanda tanah air jangan sampai membuat kegembiraan umat dalam menghadapi lebaran malah berkurang. Sebab, sebagaimana diketahui lebaran merupakan hari kemenangan bagi umat Islam setelah sebulan lamanya menunaikan ibadah puasa Ramadan.
"Saya menyerukan dengan keras supaya satu, Covid-19 ini tidak boleh mengurangi kegembiraan kita dalam menyambut hari kemenangan," kata Fachrul.
Berita Terkait
-
Pemprov DKI Larang Warga Takbiran Keliling, Polisi dan TNI Akan Gelar Razia
-
Menag: Akan Ada Lonjakan Penularan Corona Jika Warga Salat Ied di Masjid
-
DPR: Menag Jangan Beri Keputusan Terkait Haji Sebelum Dapat Info Resmi
-
Sidang Isbat 1 Syawal 1441 H Digelar 22 Mei dengan Protokol Virus Corona
-
Cegah Penularan Corona, Menag Imbau Umat Muslim Salat Idul Fitri di Rumah
Terpopuler
- Lupakan Louis van Gaal, Akira Nishino Calon Kuat Jadi Pelatih Timnas Indonesia
- Mengintip Rekam Jejak Akira Nishino, Calon Kuat Pelatih Timnas Indonesia
- 7 Mobil Keluarga 7 Seater Seharga Kawasaki Ninja yang Irit dan Nyaman
- Link Download Logo Hari Santri 2025 Beserta Makna dan Tema
- 20 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 21 Oktober 2025: Banjir 2.000 Gems, Pemain 110-113, dan Rank Up
Pilihan
-
Wawancara Kerja Lancar? Kuasai 6 Jurus Ini, Dijamin Bikin Pewawancara Terpukau
-
5 Laga Klasik Real Madrid vs Juventus di Liga Champions: Salto Abadi Ronaldo
-
Prabowo Isyaratkan Maung MV3 Kurang Nyaman untuk Mobil Kepresidenan, Akui Kangen Naik Alphard
-
Suara.com Raih Penghargaan Media Brand Awards 2025 dari SPS
-
Uang Bansos Dipakai untuk Judi Online, Sengaja atau Penyalahgunaan NIK?
Terkini
-
Buang Mayat Pegawai Alfamart usai Diperkosa, Dina Oktaviani Dibunuh karena Otak Kotor Atasannya!
-
Advokat Junaedi Saibih Hingga Eks Direktur JakTv Didakwa Rintangi 3 Kasus Korupsi Besar
-
Prediksi Cuaca Hari Ini 23 Oktober 2025: Waspada Transisi Musim dan Hujan Lebat
-
Presiden Ramaphosa Apresiasi Dukungan Indonesia untuk Afrika Selatan: Sekutu Setia!
-
Hasto Ungkap Hadiah Spesial Megawati Saat Prabowo Ulang Tahun
-
Suami Bakar Istri di Jakarta Timur, Dipicu Cemburu Lihat Pasangan Dibonceng Lelaki Lain
-
Amnesty International Indonesia Tolak Nama Soeharto dalam Daftar Penerima Gelar Pahlawan Nasional
-
Dukung Revisi UU Hak Cipta untuk Lindungi Karya Jurnalistik, AMSI Serahkan Simbol Dukungan Ini
-
Prabowo Setujui Ditjen Pesantren, PDIP Siap 'Perkuat Narasi Patriotisme'
-
Polemik Utang Hingga Dugaan Markup Whoosh, PDIP Tugaskan Fraksi Lakukan Kajian