Suara.com - Video maling motor tetap santai jalan kaki meski dipukul dan dilempari batu oleh warga viral di media sosial.
Video viral ini salah satunya dibagikan oleh akun Instagram @ndorobeii, Selasa (30/6/2020).
Dalam video viral ini tampak sejumlah warga mengepung pria berbaju garis-garis dan bermasker yang tengah melintas di jalan.
Sebagian dari mereka tampak emosi dan berusaha memukul pria tersebut dengan benda tumpul lantaran diduga baru saja melakukan aksi pencurian sepeda motor.
"Min, min maling motor min," kata perekam video.
Alih-alih merasa terancam, pelaku justru terlihat santai menghadapi amukan warga. Ia berjalan seolah tidak terjadi apa-apa.
Pelaku juga sempat terlihat menantang seorang warga dengan mengulurkan tangan seperti orang meminta bukti.
Tak ayal, ulahnya kian membuat kesal warga hingga membuat suasana di sekitar lokasi kejadian riuh.
Dari keterangan yang dibagikan pengunggah video, pelaku diduga memiliki ilmu kebal sehingga tampak santai menghadapi warga.
Baca Juga: Kocak! Viral Dikira Meninggal oleh Anaknya, Wanita Ini Ternyata Asyik Pijat
"..Katanya maling motor tapi pelaku mempunyai ilmu kebal..solusinya ndross jika menemui hal sama seperti ini apa yang mesti dilakukan," tulis ndorobeii, seperti dikutip Suara.com, Selasa (1/7/2020).
Kontan saja, kejadian itu menuai respons warganet . Mereka ramai memberikan kecaman di kolom komentar.
"Rendam di dalam air, karena sekebal apapun orang pasti tidak akan bisa bernapas di dalam air," kata warganet.
"Pukul pakai bambu kuning. Teriak-teriak dah itu," timpal warganet lain.
Sementara dari hasil penelusuran lebih lanjut, video aksi penangkapan pencuri sepeda motor ini juga dibagikan oleh Instagram @newvt99.
Dalam sebuah foto, pelaku terlihat diamankan pihak berwajib dalam kondisi tangan diborgol dan wajah babak belur setelah bergaya santai saat dikepung warga.
Berita Terkait
-
Sidang Korupsi PMI Palembang, Fitrianti Agustinda dan Suami Didakwa
-
Nyali Ciut Usai Aksinya Viral! Copet Kembalikan iPhone Pegawai Pemprov DKI Pakai Kurir
-
Netizen Heboh Perut Buncit Nissa Sabyan, Bapaknya Langsung 'Skakmat': Belum Hamil!
-
Bikin Ngakak! Aksi Mbah Samuri Promosi Akun TikTok Lewat Toa Masjid
-
Klarifikasi Berujung Bencana: Eks DPRD Gorontalo Makin Dirujak Netizen Gara-Gara Celotehan Istri?
Terpopuler
- 2 Cara Menyembunyikan Foto Profil WhatsApp dari Orang Lain
- Selamat Datang Mees Hilgers Akhirnya Kembali Jelang Timnas Indonesia vs Arab Saudi
- Omongan Menkeu Purbaya Terbukti? Kilang Pertamina di Dumai Langsung Terbakar
- Selamat Tinggal Timnas Indonesia Gagal Lolos Piala Dunia 2026, Itu Jadi Kenyataan Kalau Ini Terjadi
- Sampaikan Laporan Kinerja, Puan Maharani ke Masyarakat: Mohon Maaf atas Kinerja DPR Belum Sempurna
Pilihan
-
Harga Emas Terus Meroket, Kini 50 Gram Dihargai Rp109 Juta
-
Bursa Saham 'Pestapora" di Awal Oktober: IHSG Naik, Transaksi Pecahkan Rekor
-
165 Kursi Komisaris BUMN Dikuasai Politisi, Anak Buah Prabowo Merajai
-
5 Rekomendasi HP 2 Jutaan Memori 256 GB, Pilihan Terbaik Oktober 2025
-
Geger Shutdown AS, Menko Airlangga: Perundingan Dagang RI Berhenti Dulu!
Terkini
-
Rano Karno Sebut Penting Sedot Tinja 3 Tahun Sekali: Kalau Tidak bisa Meledak!
-
Korban Tewas Ponpes Al Khoziny Ambruk Jadi 14 Orang, Tim DVI Terus Identifikasi Santri Belasan Tahun
-
Diragukan Bjorka Asli, Dalih Polisi Ciduk WFH Pemuda Tak Lulus SMK yang Diklaim Bobol Data Bank
-
Viral Korban Kecelakaan Diduga Ditolak Puskesmas, Dibiarkan Tergeletak di Teras
-
Ombudsman RI Saran RUU Perampasan Aset Harus Perjelas Kerugian Akibat Korupsi dan Langgar HAM
-
Detik-detik Artis Keturunan Indonesia Ardell Aryana Disandera Tentara Israel saat Live TikTok
-
Rocky Gerung Pasang Badan Bebaskan Aktivis Kasus Demo Agustus: Mereka Bukan Kriminal!
-
Pastikan Serapan Anggaran MBG Membaik, Luhut: Menkeu Tak Perlu Ambil Anggaran yang Tak Terserap
-
Ngeri! Jakarta Masuk 5 Besar Kota dengan Udara Terburuk di Dunia
-
Buka Suara soal Kasus Puluhan Siswa SD Keracunan MBG di Jaktim, DKPKP DKI Bilang Begini