Suara.com - Sebuah akun Facebook menyebarkan foto Wakil Presiden Maruf Amin tengah duduk di dalam sebuah kamar. Dalam unggahan itu disebutkan bahwa Wapres 5 tahun tidak melakukan apa-apa.
Akun Facebook dengan nama Kevin Lee Marpaung membagikan foto dengan narasi "5 TAHUN nggak ngapa-ngapain" dan berhasil mendapat perhatian warganet.
Unggahan itu telah mendapat 1,7 ribu komentar dan telah dibagikan sebanyak 4,7 ribu kali oleh pengguna Facebook lainnya.
Lalu benarkah jika Wakil Presiden Maruf Amin sudah 5 tahun tidak melakukan apa-apa?
Penjelasan
Berdasarkan penelusuran Turnbackhoax.id -jaringan Suara.com, konten yang diunggah oleh akun Facebook Kevin Lee Marpaung itu adalah hasil suntungan dari sebuah tangkapan layar YouTube.
Foto itu adalah salah satu potongan video yang diunggah oleh akun YouTube @sobatmiskinofficial.
Dalam video aslinya, judul yang tertera adalah "2 JAM nggak ngapa-ngapain" bukan "5 TAHUN nggak ngapa-ngapain".
Dalam video itu hanya ada seorang pria berkaus hitam duduk termenung di depan kamera. Selama dua jam 20 menit 52 detik, pria itu hanya duduk menghadap kamera tanpa melakukan apa pun.
Baca Juga: CEK FAKTA: Benarkah Ada Kampus Pemujaan Setan di Bandung?
Saat video dipercepat, tampak dirinya hanya melotot dan sesekali berkedip atau sedikit memiringkan kepala maupun badannya; bahkan sama sekali tak membuka mulut.
Pada rekaman tersebut, pria ini tampak berada di dalam kamar, dengan kasur ungu sebagai latar belakang. Tak ada suara apa pun di videonya selain tiupan angin kecil.
Video ini mulai viral setelah tangkapan layarnya diunggah ke Twitter oleh akun @depresionistaa pada Kamis pagi. Tak ada caption apa pun pada cuitannya.
Sementara itu, foto hasil tangkapan layar itu disunting dengan cara mengganti kepala si pemilik konten asli di YouTube dengan gambar kepala Wapres Maruf Amin.
Kesimpulan
Dari penjelasan di atas, unggahan akun Facebook gambar Wapres Maruf Amin dengan narasi "5 TAHUN nggak ngapa-ngapain" masuk dalam kategori manipulated content atau konten yang dimanipulasi.
Berita Terkait
-
CEK FAKTA: Benarkah Ada Kampus Pemujaan Setan di Bandung?
-
Mark Zuckerberg: Facebook Membuat Instagram dan WhatsApp Lebih Baik
-
CEK FAKTA: Benarkah FPI Semprotkan Virus Corona?
-
CEK FAKTA: Benarkah Bapaknya Jokowi yang Asli Underbow Pki 1965?
-
Dituduh Makan Gaji Buta Selama Pandemi, Ratusan Guru Serbu Seorang Warganet
Terpopuler
- 6 HP Murah RAM Besar Rp1 Jutaan, Spek Tinggi untuk Foto dan Edit Video Tanpa Lag
- 57 Kode Redeem FF Terbaru 25 Januari 2026: Ada Skin Tinju Jujutsu & Scar Shadow
- Polisi Ungkap Fakta Baru Kematian Lula Lahfah, Reza Arap Diduga Ada di TKP
- 5 Rekomendasi Mobil Kecil untuk Wanita, Harga Mulai Rp80 Jutaan
- 5 Rekomendasi HP 5G Paling Murah Januari 2026, Harga Mulai Rp1 Jutaan!
Pilihan
-
IHSG Anjlok 6% Lebih, Rekor Terburuk di Era Menkeu Purbaya
-
Festival Bidar Palembang: Tradisi Sungai Musi yang Bertahan Sejak Zaman Kesultanan
-
IHSG 'Kebakaran' Imbas Kabar MSCI, Saham-saham Idola Pasar Mendadak ARB!
-
Pertamina Mau Batasi Pembelian LPG 3 Kg, Satu Keluarga 10 Tabung/Bulan
-
Keponakan Prabowo Jadi Deputi BI, INDEF: Pasar Keuangan Pasang Mode Waspada Tinggi
Terkini
-
Diplomasi atau Kompromi: Membaca Kursi Panas Indonesia di Dewan Perdamaian Gaza
-
Indonesia Diminta Tiru Thailand Dalam Antisipasi Virus Nipah
-
Tragedi Malam Berdarah di Blitar, Menantu Habisi Mertua Usai Dicaci Maki dan Diancam Pakai Gergaji
-
5 Poin Geger Kesaksian Ahok: Heran Kekuatan Riza Chalid, Sentil Menteri BUMN
-
DIY Diguncang Gempa M4,5, Dua Orang Terluka dan Sejumlah Bangunan Rusak
-
Menlu Sugiono Sebut Indonesia Gabung 'Dewan Trump' Tanpa Iuran, Ini Fakta-faktanya
-
Ribuan Personel Gabungan Dikerahkan untuk Amankan Aksi Buruh di Monas
-
Ahok Heran 'Kesaktian' Riza Chalid di Korupsi Minyak Pertamina: Sekuat Apa Sih Beliau?
-
7 Fakta Nyesek Pedagang Es Gabus Johar Baru: Dituduh Jual Spon, Kini Ngaku Dianiaya Aparat
-
Pengakuan Getir Pedagang Es Gabus Johar Baru: Dituduh Jual Spon, Kini Ngaku Dianiaya Aparat