Suara.com - Seorang nenek bernama Dewi ditemukan tewas di rumahnya, Jalan Poros Perumnas Sudiang, Kel. Laikang, Kec. Biringkanaya, Kota Makassar, Sulawesi Selatan. Wanita 65 tahun itu pertama kali ditemukan sudah tak bernyawa oleh tetangganya, Rohani pada Kamis (13/8/2020) sekitar pukul 11.30 WITA.
Kapolsek Biringkanaya Kompol Wayan Wayracana Aryawan mengatakan, jasad Dewi ditemukan dalam posisi tergeletak di ruang tamu.
"Korban ditemukan pertama kali oleh tetangganya, kemudian dilaporkan ke RW setempat. Lalu mereka melapor ke Piket Polsek Biringkanaya," kata Wayan saat kepada wartawan, Jumat (14/8/2020).
Mendapat laporan tersebut, polisi kemudian mendatangi lokasi kejadian untuk mengecek. Setelah diperiksa tubuhnya, polisi menemukan ada luka dan darah di tubuh korban.
"Ada luka dan darah di tubuh korban. Untuk jenis lukanya masih menunggu hasil pemeriksaan dokpol (dokter kepolisian)," ujar Wayan.
Polisi pun memeriksa sejumlah saksi, yakni warga yang menemukan pertama kali dan anak korban. Di lokasi kejadian polisi telah menyita sejumlah barang bukti.
"Bukti bukti yang diamankan pakaian korban, dan beberapa barang milik korban," terangnya.
Saat ini jenazah korban telah dibawa ke Rumah Sakit Bhayangkara Makassar untuk dilakukan autopsi.
"Untuk hasil validnya masih menunggu hasil pemeriksaan dari dokpol," pungkasnya.
Baca Juga: Sulsel Terima Paritrana Award 2019 Perlindungan Sosial Pekerja
Kontributor : Muhammad Aidil
Berita Terkait
-
6 Jenazah Korban Pesawat ATR 42-500 Ditemukan Tidak Utuh
-
Kotak Hitam Pesawat ATR 42-500 Akhirnya Ditemukan
-
Detik-detik Evakuasi Korban Pesawat ATR 42-500 Menggunakan Helikopter
-
Korban Pertama Pesawat ATR 42-500 Dievakuasi dari Puncak Gunung
-
Terhambat Angin Kencang dan Kabut, Begini Proses Evakuasi Korban Pesawat di Gunung Bulusaraung
Terpopuler
- 5 Rekomendasi HP 5G Paling Murah Januari 2026, Harga Mulai Rp1 Jutaan!
- Polisi Ungkap Fakta Baru Kematian Lula Lahfah, Reza Arap Diduga Ada di TKP
- 5 Rekomendasi HP Memori 256 GB Paling Murah, Kapasitas Lega, Anti Lag Harga Mulai Rp1 Jutaan
- Jalan Rusak Parah, Warga Kulon Progo Pasang Spanduk Protes: 'Ini Jalan atau Cobaan?'
- 5 Mobil Bekas 80 Jutaan dengan Pajak Murah, Irit dan Nyaman untuk Harian
Pilihan
-
10 Sneakers Putih Ikonik untuk Gaya Kasual yang Tak Pernah Ketinggalan Zaman, Wajib Punya
-
Bursa Saham Indonesia Tidak Siap? BEI Klarifikasi Masalah Data yang Diminta MSCI
-
Menperin Pastikan Industri Susu Nasional Kecipratan Proyek MBG
-
MSCI Melihat 'Bandit' di Pasar Saham RI?
-
Harga Emas di Palembang Nyaris Rp17 Juta per Suku, Warga Menunda Membeli
Terkini
-
Drama London: Paspampres Klarifikasi Soal Halangi Jurnalis Saat Kawal Presiden Prabowo
-
Ketua KPK Jawab Peluang Panggil Jokowi dalam Kasus Korupsi Kuota Haji
-
Curhat Pimpinan KPK ke DPR: Alat Kurang Canggih Jadi Hambatan Utama OTT
-
Animo Tinggi, PDIP Minta Kemensos 'Gaspol' Bangun Sekolah Rakyat
-
PSI: Polri Harus Tetap di Bawah Presiden, Bukan Jadi Kementerian
-
KND Kawal Hak Atlet Disabilitas, Kontingen Indonesia Raih 135 Emas di ASEAN Para Games 2025
-
Ketua DPRD DKI Kawal Janji Pramono Lepas Saham Perusahaan Bir, Kaji Opsi Tukar Guling
-
Jadi Ipar Presiden RI, Soedradjad Djiwandono Ngaku Kudu Hati-hati Komentari Masalah Dalam Negeri
-
Kali Ciliwung Meluap, 11 RT di Jakarta Terendam Banjir
-
'Awal Tahun yang Sempurna', Daftar 4 Kritik Adian Napitupulu Terhadap Pemerintahan Prabowo