Suara.com - Wisuda daring menjadi hal yang lumrah sejak pandemi covid-19 melanda. Mahasiswa yang lulus di tengah pandemi pun harus merasakan wisuda yang berbeda dari tahun-tahun sebelumnya. Sebagaimana dikabarkan oleh akun Instagram @makassar_iinfo Jumat (21/8/2020) tentang seorang lelaki yang melaksanakan wisuda daring di atas kasurnya.
Akun Instagram @makassar_infoo mengunggah video lelaki yang melaksanakan wisuda daring di atas kasurnya, lengkap dengan atribut toga.
Kesedihan lelaki tersebut tergambar jelas dalam video ini. Pasalnya, perjuangan kuliah selama 6 tahun harus yang ditempuhnya harus berakhir dengan wisuda daring.
"Kaka, aku wisuda daring di atas kasur," ucap lelaki dalam video tersebut sembari menyeka air matanya.
Wisuda sendiri sejatinya merupakan momentum yang ditunggu-tunggu oleh mahasiswa. Bagaimana tidak, wisuda adalah perayaan kelulusan mereka setelah kuliah bertahun-tahun lamanya.
Sejak pandemi covid-19 melanda, sejumlah kampus terpaksa menggelar wisuda secara daring.
Sejumlah orang menilai, pelaksanaan wisuda daring ini merenggut sedikit kebahagiaan wisudawan yang mestinya bisa mereka dapatkan seperti saat wisuda luring.
Hingga artikel ini dibuat, unggahan @makassar_infoo telah disukai oleh lebih dari 40.862 pengguna Instagram.
Tak hanya itu, unggahan ini pun dibanjiri ratusan komentar.
Baca Juga: Anti Mainstream, Universitas Ini Gelar Wisuda Online Lewat Game Minecraft
Warganet tampak memberikan semangat kepada lelaki yang harus diwisuda secara daring ini.
"Jangan liat tempatnya ya. Setidaknya perjuangan ada hasilnya. Semangat!" tulis pemilik akun Instagram @nusitaprimeliati.
"You never walk alone bro. Lulusan Corona," ujar pemilik akun Instagram @mu_zaid.
Berita Terkait
Terpopuler
- 7 Serum Vitamin C yang Bisa Hilangkan Flek Hitam, Cocok untuk Usia 40 Tahun
- Sunscreen untuk Usia 50-an Sebaiknya SPF Berapa? Cek 5 Rekomendasi yang Layak Dicoba
- 5 Mobil Diesel Bekas Mulai 50 Jutaan Selain Isuzu Panther, Keren dan Tangguh!
- Harta Kekayaan Abdul Wahid, Gubernur Riau yang Ikut Ditangkap KPK
- 5 Mobil Eropa Bekas Mulai 50 Jutaan, Warisan Mewah dan Berkelas
Pilihan
-
Jusuf Kalla Peringatkan Lippo: Jangan Main-Main di Makassar!
-
Korban PHK Masih Sumbang Ratusan Ribu Pengangguran! Industri Pengolahan Paling Parah
-
Cuma Mampu Kurangi Pengangguran 4.000 Orang, BPS Rilis Data yang Bikin Kening Prabowo Berkerut
-
Rugi Triliunan! Emiten Grup Djarum, Blibli PHK 270 Karyawan
-
Angka Pengangguran Indonesia Tembus 7,46 Juta, Cuma Turun 4.000 Orang Setahun!
Terkini
-
Wamenkomdigi: Pemerintah Harus Hadir untuk Memastikan AI Jadi Teknologi yang Bertanggung Jawab
-
Gubernur Riau Jadi Tersangka KPK! Kemendagri Siapkan Pengganti Sementara
-
Pramono Anung Rombak Birokrasi DKI: 1.842 Pejabat Baru, Janji Pelayanan Publik Lebih Baik
-
Gubernur Riau Jadi Tersangka, PKB Proses Status Kader Abdul Wahid Secara Internal
-
Raperda KTR DKI Disahkan! Ini Titik-Titik yang Dilarang untuk Merokok dan Jual Rokok
-
BNN Gerebek Kampung Bahari, 18 Orang Ditangkap di Tengah Perlawanan Sengit Jaringan Narkoba
-
KPK Kejar Korupsi Whoosh! Prabowo Tanggung Utang, Penyelidikan Jalan Terus?
-
Ahli Hukum Nilai Hak Terdakwa Dilanggar dalam Sidang Sengketa Tambang Nikel Halmahera Timur
-
Cak Imin Instruksikan BGN Gunakan Alat dan Bahan Pangan Lokal untuk MBG
-
MRT Siapkan TOD Medan Satria, Bakal Ubah Wajah Timur Jakarta