Suara.com - Menteri Kelautan dan Perikanan Edhy Prabowo masih belum sehat pasca dinyatakan positif Covid-19. Hal itu terkuak saat politikus partai Gerindra itu absen dalam rapat dengan Komisi IV DPR, Selasa (15/9/2020), hari ini.
Ketua Komisi IV DPR Sudin mengatakan, Edhy justru berkirim surat untuk memberikan kuasa kepada Sekretaris Jenderal (Sekjen) Kementerian Kelautan dan Perikanan Antam Novambar sebagai pengganti kehadiran diringa di dalam rapat.
Sebelumnya, ketika ingin memulai rapat, Sudin meminta ada pembacaan doa terlebih dahulu untuk Menteri Edhy agar diberikan kesehatan kembali.
"Beliau kurang sehat karena kecapekan keliling Kalimantan, Maluku, dan lain-lain. Jadi agar beliau kembali sehat menjalankan aktivitas, saya minta Pak Slamet memimpin doa," ujar Sudin, Selasa (15/9/2020).
Dikonfirmasi terpisah, Wakil Ketua Komisi IV, Daniel Johan membenarkan bahwa kondisi Edhy belum sembuh dan masih dalam isolasi karena statusnya yang positif Covid-19.
"Iya (Menteri Edhy belum sembuh)," ujar Daniel.
Edhy Prabowo sempat dikabarkan terpapar Covid-19.
Kabar itu diungkap rekan Edhy Prabowo di Gerindra, Kawendra Lukistian.
Kepada Suara.com, Kawendra mengaku mendapat kabar jika Edhy Prabowo terinfeksi Covid-19 dari rekannya di KKP.
Baca Juga: Kasus Corona Melonjak, Yordania Tutup Sekolah dan Tempat Ibadah
"Iya (positif Covid-19)," kata Kawendra saat dihubungi Suara.com, Selasa.
Menurut informasi yang diperolehnya, Edhy Prabowo terpapar setelah pulang dari luar kota.
"Kata teman-teman di KKP kenanya sepulang kunjungan dari tugas luar kota kemarin," ujarnya.
Menurut informasi yang diperolehnya, Edhy terpapar setelah pulang dari luar kota. Apabila dicek melalui situs resmi KKP, Edhy sempat mengunjungi Pulau Maratua, Kalimantan Timur pada awal September 2020.
Di pulau tersebut Edhy menemui pelaku usaha pariwisata untuk bersosialiasi pemanfaatan sektor perikanan yang berdampak pada perekonomian masyarakat setempat.
Berita Terkait
-
Mengenal COVID-19 'Stratus' (XFG) yang Sudah Masuk Indonesia: Gejala dan Penularan
-
Kenali Virus Corona Varian Nimbus: Penularan, Gejala, hingga Pengobatan Covid-19 Terbaru
-
Mengenal Virus Corona Varian Nimbus, Penularan Kasus Melonjak di 13 Negara
-
7 Fakta Kenaikan Kasus COVID-19 Dunia, Thailand Kembali Berlakukan Sekolah Daring
-
Pasien COVID-19 di Taiwan Capai 41.000 Orang, Varian Baru Corona Kebal Imunitas?
Terpopuler
- 5 Mobil Keluarga 7 Seater Mulai Rp30 Jutaan, Irit dan Mudah Perawatan
- Lupakan Louis van Gaal, Akira Nishino Calon Kuat Jadi Pelatih Timnas Indonesia
- Mengintip Rekam Jejak Akira Nishino, Calon Kuat Pelatih Timnas Indonesia
- 21 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 19 Oktober: Klaim 19 Ribu Gems dan Player 111-113
- Bukan Main-Main! Ini 3 Alasan Nusakambangan, Penjara Ammar Zoni Dijuluki Alcatraz Versi Indonesia
Pilihan
-
Suara.com Raih Penghargaan Media Brand Awards 2025 dari SPS
-
Uang Bansos Dipakai untuk Judi Online, Sengaja atau Penyalahgunaan NIK?
-
Dedi Mulyadi Tantang Purbaya Soal Dana APBD Rp4,17 Triliun Parkir di Bank
-
Pembelaan Memalukan Alex Pastoor, Pandai Bersilat Lidah Tutupi Kebobrokan
-
China Sindir Menkeu Purbaya Soal Emoh Bayar Utang Whoosh: Untung Tak Cuma Soal Angka!
Terkini
-
Suara.com Raih Penghargaan Media Brand Awards 2025 dari SPS
-
Bukan Lagi Isu, Hujan Mikroplastik Resmi Mengguyur Jakarta dan Sekitarnya
-
Heboh Dugaan Korupsi Rp237 M, Aliansi Santri Nusantara Desak KPK-Kejagung Tangkap Gus Yazid
-
Terungkap di Rekonstruksi! Ini Ucapan Pilu Suami Setelah Kelaminnya Dipotong Istri di Jakbar
-
Kena 'PHP' Pemerintah? KPK Bongkar Janji Palsu Pencabutan Izin Tambang Raja Ampat
-
Ketua DPD RI Serahkan Bantuan Alsintan dan Benih Jagung, Dorong Ketahanan Pangan di Padang Jaya
-
KPK Ungkap Arso Sadewo Beri SGD 500 Ribu ke Eks Dirut PGN Hendi Prio Santoso
-
KPK Tahan Komisaris Utama PT IAE Arso Sadewo Terkait Dugaan Korupsi Jual Beli Gas PGN
-
Alasan Kesehatan, Hakim Kabulkan Permohonan Anak Riza Chalid untuk Pindah Tahanan
-
Pelaku Pembakaran Istri di Jatinegara Tertangkap Setelah Buron Seminggu!