Suara.com - Beredar di linimasa media sosial, kisah perjuangan seorang kakek bernama Sahli yang sontak merebut perhatian. Bagaimana tidak, di usia senjanya, kakek berusia 72 tahun ini masih harus berjuang sekuat tenaga untuk memenuhi kebutuhan hidupnya.
Sahli setiap hari membelah jalanan Kota Solo untuk menjajakan kerupuk dagangannya. Kalau sedang tak banyak pembeli, Sahli kadang masih mencari pelanggan hingga dini hari.
Kisah kakek Sahli dibagikan oleh Ahmad Thoric lewat akun TikToknya, Rabu (23/9/2020).
Dalam video unggahan Ahmad Thoric, terekam momen saat Sahli tengah duduk lesu di trotoar jalanan. Tak jauh darinya, terparkir sepeda dengan kerupuk yang menggantung di beberapa bagiannya.
Kala itu, Ahmad berjumpa dengan Sahli saat waktu tengah menginjak dinihari. Sahli tengah berada di Jalan Slamet Riyadi.
"Malam itu, pukul 24:30, Pak Sahli tertidur disamping lapaknya. Terlihat letih dan terlelap," ungkapnya.
"Dan sepinya Slamet Riyadi malam ini, jadi saksi perjuangan seorang ayah," sambungnya.
Sesaat kemudian, Ahmad membangunkan Sahli untuk memberi kerupuk dagangannya. Ahmad menuturkan bahwa Sahli sangat sopan dan ramah, meski dengan anak muda sekalipun.
Menurut informasi yang disampaikan Ahmad, kerupuk dagangan sahli dijual dengan harga Rp 3.000 saja tiap plastiknya. Oleh sebab itu, ia mengajak siapa saja yang tak sengaja melihat Sahli untuk membeli dagangannya.
Baca Juga: Viral Pemotor Banyak Tingkah Terjatuh saat Dihadang Polisi, Asli Nggak Nih?
"Teman-teman di Solo kalau nanti jumpa beliau dilarisi ya. Biar Pak Sahli lekas pulang," tuturnya.
Video unggahan Ahmad tentang kisah perjuangan Sahli mendadak viral. Hingga artikel ini dibuat, video tersebut telah ditayangkan sebanyak 8.647 kali.
Tak hanya itu, unggahan ini pun dibanjiri oleh komentar warganet yang mengaku terharu sekaligus iba dengan sosok Sahli. Mereka juga mendoakan agar dagangan Sahli akan lebih banyak yang membeli.
"Ya Allah sudah tengah malam kakek masih berjuang mencari nafkah. Semoga Allah selalu melindungimu ya kek dan selalu melimpahkan rezeki," ucap Abin Chayank.
"Ya ampun Gusti. Mbrebes mili. Setengah 1 malam ketiduran di pinggir jalan," timpal Dulkemit.
"Gak tega lihatnya. Umur sekakek seharusnya sudah rehat cari duit. Ya Tuhan berilah kakek ini kesehatan dan rezeki," balas Veragingsul.
Berita Terkait
Terpopuler
- 4 HP RAM 8 GB Harga di Bawah Rp1,5 Juta: Kamera Bagus, Performa Juara
- Link Gratis Baca Buku Broken Strings, Memoar Pilu Aurelie Moeremans yang Viral
- 28 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 10 Januari 2026, Ada 15.000 Gems dan Pemain 111-115
- 4 Mobil Bekas Rp50 Jutaan yang Ideal untuk Harian: Irit, Gesit Pas di Gang Sempit
- 5 Cat Rambut untuk Menutupi Uban: Hasil Natural, Penampilan Lebih Muda
Pilihan
-
Gurita Bisnis Adik Prabowo, Kini Kuasai Blok Gas di Natuna
-
Klaim "Anti Banjir" PIK2 Jebol, Saham PANI Milik Aguan Langsung Anjlok Hampir 6 Persen
-
Profil Beckham Putra, King Etam Perobek Gawang Persija di Stadion GBLA
-
4 HP Snapdragon RAM 8 GB Paling Murah untuk Gaming, Harga Mulai Rp2 Jutaan
-
Rupiah Terancam Tembus Rp17.000
Terkini
-
Siapa Sebenarnya Pelapor Pandji? Polisi Usut Klaim Atas Nama NU-Muhammadiyah yang Dibantah Pusat
-
Langit Jakarta 'Bocor', Mengapa Modifikasi Cuaca Tak Digunakan Saat Banjir Melanda?
-
Debit Air Berpotensi Naik, Ditpolairud Polda Metro Jaya Sisir Permukiman Warga di Pluit
-
Bus TransJakarta Hantam Tiang PJU di Kolong Tol Tanjung Barat, Satu Penumpang Terluka!
-
El Clasico Legenda Bakal Hadir di GBK, Pramono Anung: Persembahan Spesial 500 Tahun Jakarta
-
Jakarta Dikepung Banjir, Ini 5 Cara Pantau Kondisi Jalan dan Genangan Secara Real-Time
-
Superflu vs Flu Biasa: Perlu Panik atau Cukup Waspada?
-
BNI Pertegas Dukungan Sekolah Rakyat untuk Perluas Pemerataan Pendidikan Nasional
-
Tutup Rakernas I 2026, PDIP Umumkan 21 Rekomendasi Eksternal
-
Banjir Rendam Jakarta, Lebih dari Seribu Warga Terpaksa Mengungsi