Suara.com - Presiden AS Donald Trump mengatakan dalam sebuah video dari kamar rumah sakit pada Sabtu (3/10/2020) bahwa dia merasa "jauh lebih baik" dan berharap "segera pulih" setelah sehari muncul pesan-pesan yang kontradiktif dari Gedung Putih mengenai kondisinya menyusul diagnosisnya atas COVID-19.
Dalam video empat menit yang diunggah di Twitter, Trump, yang tampak letih dan mengenakan jaket dan kemeja leher terbuka, mengatakan dia "tak merasa begitu baik" ketika dia pertama tiba di Walter Reed National Military Medical Center dan bahwa beberapa hari mendatang akan menjadi genting dalam perjuangannya melawan virus corona.
"Dalam beberapa hari mendatang, saya kira inilah tes yang sebenarnya, jadi kami akan lihat apa yang terjadi pada dua hari ke depan." kata Trump, yang duduk di meja bundar di depan bendera Amerika.
Sapaan itu muncul beberapa jam setelah penilaian yang berbeda atas kesehatannya dari para pejabat pemerintahan yang membuat tak jelas seberapa parah kondisi presiden sejak dia dinyatakan positif terinfeksi corona pada Kamis malam.
Tim dokter Gedung Putih mengatakan pada Sabtu pagi bahwa kondisi Trump membaik dan bahwa dia sudah berbicara tentang kembali ke Gedung Putih. Seorang dokter mengatakan Trump bilang kepada tim dokter "Saya merasa seperti saya dapat berjalan ke luar dari sini hari ini."
Dalam hitungan menit, kepala staf Gedung Putih Mark Meadows memberikan penilaian yang kurang cerah kepada wartawan dengan mengatakan, "Organ-organ vital presiden selama 24 jam terakhir sangat mengkhawatirkan dan 48 jam berikutnya akan jadi genting terkait perawatannya. Kami masih belum berada di jalur yang jelas menuju pemulihan sepenuhnya."
Meadows, yang komentar-komentar awalnya disampaikan tanpa menyebut identitasnya, mengubah nadanya beberapa jam kemudian, mengatakan kepada Reuters bahwa Trump sedang dalam kondisi "sangat baik" dan bahwa "para dokter sangat senang dengan tanda-tanda kondisinya." (Antara/Reuters)
Berita Terkait
-
Meski Belum Disetujui FDA, Trump Diberi Perawatan Antibodi Regeneron
-
Trump Disebut Alami Gejala Ringan Covid-19, dan Berita Populer Lainnya
-
Profil Donald Trump, Presiden AS Positif Covid-19
-
Daftar Vitamin dan Obat Donald Trump Setelah Positif Covid-19
-
Usai Divonis Positif Covid-19, Begini Kondisi Terkini Donald Trump
Terpopuler
- 9 Sepatu Puma yang Diskon di Sports Station, Harga Mulai Rp300 Ribuan
- Semurah Xpander Sekencang Pajero, Huawei-Wuling Rilis SUV Hybrid 'Huajing S'
- 9 HP Redmi RAM 8 GB Harga Rp1 Jutaan, Lancar Jaya Dipakai Multitasking
- 5 Sepatu New Balance yang Diskon 50% di Foot Locker Sambut Akhir Tahun
- 5 Lem Sepatu Kuat Mulai Rp 3 Ribuan: Terbaik untuk Sneakers dan Bahan Kulit
Pilihan
-
4 HP Memori Jumbo Paling Murah dengan RAM 12 GB untuk Gaming Lancar
-
In This Economy: Banyolan Gen Z Hadapi Anomali Biaya Hidup di Sepanjang 2025
-
Ramalan Menkeu Purbaya soal IHSG Tembus 9.000 di Akhir Tahun Gagal Total
-
Tor Monitor! Ini Daftar Saham IPO Paling Gacor di 2025
-
Daftar Saham IPO Paling Boncos di 2025
Terkini
-
Tinjau Bencana Sumatra, Prabowo Rayakan Tahun Baru Bersama Pengungsi
-
Kode Petasan Terbaca, Polres Jaktim Gagalkan Rencana Tawuran di Flyover Klender Saat Tahun Baru
-
Presiden Prabowo: Bantuan Bencana Wajib Transparan, Tak Ada Ujung-ujungnya Nagih
-
Semua Gardu Induk Aceh Bertegangan, PLN Kejar Pemulihan 180 Desa Masih Padam
-
Siapa Sosok Guru Nur Aini? Mendadak Dipecat Karena Curhat Jarak Sekolah Jauh
-
Prabowo: Bantuan Bencana Dibuka Seluas-luasnya, Tapi Harus Transparan dan Tanpa Kepentingan
-
Prabowo Instruksikan Danantara Koordinasi Ketat Bangun Hunian Pengungsi agar Tak Tumpang Tindih
-
DPRD Lebak Dorong Penindakan Tambang Ilegal demi Cegah Bencana Ekologi
-
Penyebab Civic Ringsek di Bundaran HI, Polisi Ungkap Dugaan Pengemudi Muda Tak Fokus
-
Libur Tahun Baru 2026, Pengunjung Ragunan Diprediksi Tembus 100 Ribu Orang