Suara.com - Kelima putri Raja Yogyakarta, Sri Sultan HB X tengah menjadi buah bibir usai potongan video podcast mereka dibagikan ulang oleh akun Instagram @tante_rempong_official, Senin (30/11/2020).
Dalam video itu, kelima putri Sri Sultan HB X bercerita perihal secuil kehidupan mereka yang tak melulu sesuai dengan stigma masyarakat.
Dipandu oleh putri nomor 5, GKR Bendara, mereka menepis pandangan masyarakat yang menganggap mereka hanya dipingit atau didiamkan di rumah saja.
Dengan suara yang dinilai publik lemah lembut, mereka mengatakan hal itu tidak benar.
"Gimana sih perasaaan mbak-mbak menjadi anaknya Ngarso Dalem (Sri Sultan HB X). Banyak juga orang yang berpikir bahwa kita itu hanya berada di rumah, luluran tiap hari. Padahal luluran aja gak sempat," ungkap GKR Bendara.
Pernyataan GKR Bendara tersebut membuat kakak-kakaknya tertawa, khususnya GKR Hayu yang tampak amat sumringah.
Kemudian, GKR Bendara melempar stigma lain yang menganggap mereka selalu pakai sanggul setiap saat. Hal itu ditepis oleh mereka yang mengaku menggunakan sanggul hanya saat bertugas saja.
"Kita ini gak sanggulan ya seperti bagaimana orang selalu mencerminkan kita. Pakai sanggul 24 jam kali 7 hari," cetus GKR Bendara.
"Kalau kita lagi bertugas, baru kita pakai itu, pakai kain, ya pakai sanggul," timpal GKR Mangkubumi.
Baca Juga: Unggah Video Pria Nikahi 2 Wanita, Gus Miftah Jawab Pertanyaan Poligami
Perlu diketahui, Sri Sultan HB X memiliki 5 putri yakni GKR Mangkubumi, GKR Condrokirono, GKR Maduretno, GKR Hayu, dan GKR Bendara. Kelimanya membuat podcast Rembug Rasa yang bisa disaksikan di Kanal YouTube Putri Kedhaton.
Video unggahan @tante_rempong_official viral dan telah disaksikan lebih dari ratusan orang.
Dalam kolom balasan, tampak pula sejumlah warganet yang meninggalkan komentar. Banyak dari mereka fokus pada suara yang dinilai lembut dan enak didengar telinga.
"Ngomongnya membuatku ingin rebahan ya Bund. Adem," ujar @yogapangestu56.
"Pas dengar suaranya alus banget ya Allah. Kayak ada empuk-empuknya," balas @mayasaeri.
"Senang dengar suaranya. Semuanya jawabnya kalem mendayu-dayu ya," timpal @elsa.yuniar.
Tag
Berita Terkait
Terpopuler
- Pelatih Argentina Buka Suara Soal Sanksi Facundo Garces: Sindir FAM
- Kiper Keturunan Karawang Rp 2,61 Miliar Calon Pengganti Emil Audero Lawan Arab Saudi
- Usai Temui Jokowi di Solo, Abu Bakar Ba'asyir: Orang Kafir Harus Dinasehati!
- Ingatkan KDM Jangan 'Brengsek!' Prabowo Kantongi Nama Kepala Daerah Petantang-Petenteng
- Seret Nama Mantan Bupati Sleman, Dana Hibah Pariwisata Dikorupsi, Negara Rugi Rp10,9 Miliar
Pilihan
-
Bernardo Tavares Cabut! Krisis Finansial PSM Makassar Tak Kunjung Selesai
-
Ada Adrian Wibowo! Ini Daftar Pemain Timnas Indonesia U-23 Menuju TC SEA Games 2025
-
6 Fakta Demo Madagaskar: Bawa Bendera One Piece, Terinspirasi dari Indonesia?
-
5 Rekomendasi HP 1 Jutaan RAM 8 GB Terbaru, Pilihan Terbaik Oktober 2025
-
Pertamax Tetap, Daftar Harga BBM yang Naik Mulai 1 Oktober
Terkini
-
Dana Bagi Hasil Jakarta dari Pemerintah Pusat Dipangkas Rp15 Triliun, Pramono Siapkan Skema Ini
-
KemenPPPA Dorong Evaluasi Program Makan Bergizi Gratis Pasca Kasus Keracunan
-
BGN Enggan Bicara Sanksi untuk Dapur MBG, Malah Sebut Mereka 'Pejuang Tanah Air'
-
Agus Suparmanto Sah Pimpin PPP, Mahkamah Partai Bantah Dualisme Usai Muktamar X Ancol
-
DPRD DKI Sidak 4 Lahan Parkir Ilegal, Pemprov Kehilangan Potensi Pendapatan Rp70 M per Tahun
-
Patok di Wilayah IUP PT WKM Jadi Perkara Pidana, Pengacara: Itu Dipasang di Belakang Police Line
-
Divonis 16 Tahun! Eks Dirut Asabri Siapkan PK, Singgung Kekeliruan Hakim
-
Eks Dirut PGN Ditahan KPK! Terima Suap SGD 500 Ribu, Sempat Beri 'Uang Perkenalan'
-
Ikutilah PLN Journalist Awards 2025, Apresiasi Bagi Pewarta Penggerak Literasi Energi Nasional
-
Soal Arahan Jokowi Dukung Prabowo-Gibran 2 Periode, Gus Yasin: PPP Selalu Sejalan dengan Pemerintah