Suara.com - Sebuah video podcast milik Deddy Corbuzer mendadak ramai lagi. Video tersebut diunggah melalui akun Youtube Deddy Corbuzier.
Video bertajuk 'Indonesia dan Covid-19 (Menteri Sosial Juliari Batubara)' yang diunggah pada 2 Juni 2020 menjadi sorotan publik.
Dalam video tersebut Menteri Sosial Juliari Batubara terlihat akrab dengan Deddy Corbuzier.
Keduanya berbincang mulai dari kehidupan masa sekolah dan distribusi bantuan sosial akibat Covid-19 dari Kementerian Sosial.
Deddy Corbuzier menyinggung tentang kekuasaan menteri saat mendapatkan anggaran dari pemerintah.
"Kenapa di kondisi saat ini, para menteri tidak diberikan kekuasaan lebih?" tanya Deddy, seperti dikutip Suara.com, Senin (7/12/2020).
Juliari mengatakan bahwa dirinya tidak mungkin menggunakan uang negara. Sebab, nantinya akan ada pemeriksaan yang pasti dilakukan.
"Kita harus ingat bahwa ini semua kan uang negara dan harus dipertanggungjawabkan. Bagaimanapun juga tidak mungkin kita menggunakan uang negara yang akuntabilitasnya dipertanyakan. Suatu saat kedepan pasti akan ada pemeriksaan-pemeriksaan," jelas Juliari.
Pernyataan tersebut ternyata membuat warganet mulai meramaikan kembali kolom komentar video tersebut.
Baca Juga: Resmi Jadi Tersangka, Baliho Bergambar Juliari Batubara Dicopot
Banyak warganet yang tidak menyangka dengan pernyataan Juliari Batubara apabila dibandingkan dengan kasus yang menjeratnya saat ini.
Kekecewaan itu rupanya tidak datang dari warganet saja. Deddy Corbuzier juga meluapkan kekecewaannya melalui akun jejaring sosial media Twitter @corbuzier.
"Gue udah nggak ngerti lagi. Saat ngobrol dengan mereka berdua, baik sekali. Sekarang dicokol KPK. Mungkin gue yang goblok. Enaknya jadi orang goblok adalah banyak rasa penasaran. Ya sudahlah memang saya yang goblok," tulis Deddy.
Video tersebut dapat dilihat di sini.
Berita Terkait
-
Pilihan Bagi Jokowi, Cari Segera Pengganti Edhy dan Juliari atau Reshuffle
-
Resmi Jadi Tersangka, Baliho Bergambar Juliari Batubara Dicopot
-
Korupsi Bansos Corona, Baliho Wajah Juliari Batubara Dicopot Kemensos
-
Pengamat: Menteri Cari Duit buat Parpol, Tapi Aparat Hukum Ogah Sentuh
-
Viral Video Bajaj Bajuri, Warganet Sebut Oneng Tak Bisa Nasihati Juliari
Terpopuler
- 10 Sunscreen untuk Flek Hitam Terlaris di Shopee yang Bisa Kamu Coba
- Penyerang Klub Belanda Siap Susul Miliano Bela Timnas Indonesia: Ibu Senang Tiap Pulang ke Depok
- Lebih Murah dari Innova Zenix: 5 Mobil 7 Seater Kabin Lega Cocok untuk Liburan Keluarga Akhir Tahun
- 27 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 26 Oktober: Raih 18.500 Gems dan Pemain 111-113
- 7 Mobil 8 Seater Termurah untuk Keluarga, MPV hingga SUV Super Nyaman
Pilihan
-
3 Rekomendasi HP Xiaomi 1 Jutaan Chipset Gahar dan RAM Besar, Lancar untuk Multitasking Harian
-
Tukin Anak Buah Bahlil Naik 100 Persen, Menkeu Purbaya: Saya Nggak Tahu!
-
Menkeu Purbaya Mau Tangkap Pelaku Bisnis Thrifting
-
4 HP Memori 256 GB Paling Murah, Cocok untuk Gamer yang Ingin Install Banyak Game
-
Disebut Menteri Berbahaya, Menkeu Purbaya Langsung Skakmat Hasan Nasbi
Terkini
-
Di Hari Sumpah Pemuda, Puan Ajak Generasi Muda Kawal Demokrasi dengan Etika dan Akal Sehat
-
Penyelidikan Perkara Whoosh Masih Fokus Cari Tindak Pidana, KPK Enggan Bahas Calon Tersangka
-
Suka Mabuk Sambil Acungkan Golok ke Warga, Pria di Pulogadung Tewas Terlindas Truk
-
Sandra Dewi Mendadak Menyerah, Gugatan Penyitaan Aset Korupsi Harvey Moeis Dicabut!
-
Dukung KPK Selidiki Dugaan Mark Up Kereta Cepat Whoosh, DPR: Pelakunya Harus Diseret ke Jalur Hukum
-
Trump Tingkatkan Tekanan Militer: AS Kirim Kapal Perang, Venezuela Tuduh CIA Terlibat!
-
Jokowi Jawab Utang Whoosh di Tengah Isu Korupsi: Ini Bukan Cari Laba
-
Dugaan Mark Up Whoosh Naik Sidik: KPK Bicara Peluang Periksa Luhut, Ini yang Bakal Digali
-
Prediksi Cuaca Hari Ini 28 Oktober 2025: Waspada Hujan Lebat di Indonesia
-
Viral Diusir Gegara Parkir di Jalur Disabilitas, Polisi Patwal Kena Semprot: Bapak Bisa Jalan Kan?