Suara.com - Kereta api merupakan salah satu moda transportasi darat favorit bagi banyak kalangan. Di Indonesia, kondisi kereta api sekarang ini sudah jauh lebih baik dari pada tahun-tahun yang lalu.
Namun ternyata di negara lain, tepatnya di Bangladesh, kondisi kereta api bisa dibilang masih memprihatinkan.
Video yang memperlihatkan keadaan kereta api di sana viral di media sosial setelah diunggah akun Twitter @wapres2024.
"Bersyukur kereta api di Indonesia tidak seperti ini lagi," tulis akun tersebut dikutip Suara.com, Senin (07/12/2020).
Dalam video berdurasi 27 detik tersebut, tampak sebuah kereta api sedang melaju. Akan tetapi, ribuan orang menjejali kereta api itu sampai bergelantungan.
Bagian atas dari gerbong-gerbong kereta tersebut tak luput dari penumpang yang duduk berdesak-desakan.
Meski sangat berbahaya, tidak nampak petugas yang mencoba mengondisikan penumpang-penumpang kereta api tersebut.
Sontak, unggahan tersebut mendapat banyak tanggapan dari warganet di kolom komentarnya.
"Dulu pernah ngerasain waktu kecil, sampe ada tukang cangcimen di dalem kereta tuh jadi hal yang lumrah. Eh berarti gue uda tua dong ya?" kata akun @rigre*** berbagi cerita.
Baca Juga: Heboh! Biduan Nekat Duduk di Pangkuan Pengantin Pria, Tuai Komentar Nyinyir
"Pernah ngalamin, ada pengamen, jual makan, jual minuman, copet, kereta berenti dikit pada turun wkwkwk, naek diatep, jadwal ekonomi/Patas ac anjir banget lamanya, gausah pake tiket kadang-kadang, semua ada dan membaur jadi satu anjir lah pokonya saat itu," kisah warganet lainnya @potato***
"Pernah ngalamin kaki cuman ujungnya doang di batas pintu kereta, terus kaki yang satunya ngambang di luar, nabrak batu sakit banget. Sesudah itu kapok gitu gituan lagi, Karena sadar ada garis tipis antara hidup dan mati ku waktu itu," sambung akun @reza***
Hingga artikel ini diturunkan, video tersebut telah dilihat hingga 40 ribu kali.
Video selengkapnya di sini.
Berita Terkait
-
Drama London: Paspampres Klarifikasi Soal Halangi Jurnalis Saat Kawal Presiden Prabowo
-
Guru SD Pamulang Dipolisikan Usai Nasihati Murid, Netizen Ramaikan Petisi...
-
Oknum Aparat Akhirnya Minta Maaf sambil Cium Tangan Sudrajat Penjual Es Gabus, Direspons Sinis?
-
Stasiun Jatake Resmi Beroperasi, Siap Layani 20 Ribu Penumpang KRL per Hari
-
Viral! Pengantin Wanita Minta Foto Suami Diedit Kurus, Hasilnya Malah Bikin Ngakak Guling-guling
Terpopuler
- 5 Rekomendasi HP 5G Paling Murah Januari 2026, Harga Mulai Rp1 Jutaan!
- Polisi Ungkap Fakta Baru Kematian Lula Lahfah, Reza Arap Diduga Ada di TKP
- 5 Rekomendasi HP Memori 256 GB Paling Murah, Kapasitas Lega, Anti Lag Harga Mulai Rp1 Jutaan
- Jalan Rusak Parah, Warga Kulon Progo Pasang Spanduk Protes: 'Ini Jalan atau Cobaan?'
- 5 Mobil Bekas 80 Jutaan dengan Pajak Murah, Irit dan Nyaman untuk Harian
Pilihan
-
10 Sneakers Putih Ikonik untuk Gaya Kasual yang Tak Pernah Ketinggalan Zaman, Wajib Punya
-
Bursa Saham Indonesia Tidak Siap? BEI Klarifikasi Masalah Data yang Diminta MSCI
-
Menperin Pastikan Industri Susu Nasional Kecipratan Proyek MBG
-
MSCI Melihat 'Bandit' di Pasar Saham RI?
-
Harga Emas di Palembang Nyaris Rp17 Juta per Suku, Warga Menunda Membeli
Terkini
-
Drama London: Paspampres Klarifikasi Soal Halangi Jurnalis Saat Kawal Presiden Prabowo
-
Ketua KPK Jawab Peluang Panggil Jokowi dalam Kasus Korupsi Kuota Haji
-
Curhat Pimpinan KPK ke DPR: Alat Kurang Canggih Jadi Hambatan Utama OTT
-
Animo Tinggi, PDIP Minta Kemensos 'Gaspol' Bangun Sekolah Rakyat
-
PSI: Polri Harus Tetap di Bawah Presiden, Bukan Jadi Kementerian
-
KND Kawal Hak Atlet Disabilitas, Kontingen Indonesia Raih 135 Emas di ASEAN Para Games 2025
-
Ketua DPRD DKI Kawal Janji Pramono Lepas Saham Perusahaan Bir, Kaji Opsi Tukar Guling
-
Jadi Ipar Presiden RI, Soedradjad Djiwandono Ngaku Kudu Hati-hati Komentari Masalah Dalam Negeri
-
Kali Ciliwung Meluap, 11 RT di Jakarta Terendam Banjir
-
'Awal Tahun yang Sempurna', Daftar 4 Kritik Adian Napitupulu Terhadap Pemerintahan Prabowo