Suara.com - Menyusul ditahannya Habib Rizieq Shihab oleh pihak kepolisian atas kasus kerumunan massa, kini muncul rentetan pernyataan sikap dari berbagai pihak pendukung pentolan FPI tersebut.
Terbaru, sebuah video pernyataan sikap dari kelompok emak-emak menyedot perhatian publik usai diunggah oleh akun Instagram @indonesiavoice_, Senin (14/12/2020).
"Pagi-pagi sarapan bidadari khilapah mau tuker tambah. Mau zoom dulu kali aja adik saya ada di video tersebut," kata @indonesiavoice_ memberi keterangan unggahannya.
Dalam video tersebut terekam sekelompok emak-emak mendeklarasikan diri untuk siap menggantikan Habib Rizieq Shihab apabila ditahan.
Tampak salah satu dari mereka memimpin pernyataan sikap tersebut yang diikuti oleh anggotanya.
"Dengan ini kami emak-emak menyatakan sikap bahwasanya apabila Imam Besar Habibana Rizieq Shihab ditahan, maka kami emak-emak siap untuk menggantikan Imam Besar Habibana Rizieq Shihab," ujar salah satu dari mereka.
Emak-emak tersebut beralasan, terjadinya kerumunan massa saat penjemputan Habib Rizieq bukan karena adanya undangan melainkan atas keinginan mereka sendiri.
"Kami ongkos sendiri dan tidak ada intervensi maupun suruhan dari mana pun. Itu adalah kehendak kami sendiri, maka kami siap untuk menggantikan Habibana Rizieq Shihab apabila beliau ditahan di Polda Metro Jaya," pungkas emak-emak itu.
Hingga artikel ini dibuat, video unggahan @indonesiavoice_ tersebut telah disaksikan hingga 35 ribu kali oleh warganet dan mendapat beragam respons.
Baca Juga: Habib Rizieq Ditahan, Wamenag: Ikuti Saja Prosesnya
"Iya emak-emak silahkan tapi bukan untuk menggantikan tenang aja Nusa Kambangan masih muat kok..hemz ada-ada aja..nanti diserok beneran gluntungan..iling emak-emak ntar anak-anakmu sing meh ngopeni sopo nek kowe kowe di penjara, (ingat emak-emak, ntar anak-anakmu siapa yang mau merawat kalau kalian dipenjara--RED)" ujar akun @pid***
"Duuuh satu orang penggantinya segambreng, berat kasih makannya, mana emak-emak makannya gembul lagi. Udah sana pada pulang, urusin laki sama anak aja," sambung akun @sharon***
Diketahui, Imam besar FPI Habib Rizieq Shihab telah digelandang ke mobil tahanan, setelah kurang lebih 13 jam diperiksa sebagai tersangka oleh penyidik Polda Metro Jaya, Minggu (13/12/2020) dini hari.
Pantauan Suara.com, Habib Rizieq Shihab keluar dari ruangan penyidik sudah memakai rompi oranye khas tahanan.
Selain itu, kedua tangan Habib Rizieq juga diikat memakai kabel ties. Dia tampak digelandang ke mobil tahanan.
Dia tampak keluar dari Gedung Direktorat Reserse Kriminal Umum Polda Metro Jaya pada pukul 00.22 WIB.
Berita Terkait
-
7 Tempat Wisata Viral di Bondowoso yang Paling Hits, View Indah Cocok Buat Healing
-
Menuju 2026, Recap Berita Viral Setahun Kebelakang
-
7 Tempat Wisata Viral Magelang Selain Candi Borobudur, Ada Nepal van Java!
-
Viral di Medsos, Kemenkeu Bantah Purbaya Jadi Otak Penyitaan Duit Korupsi Konglomerat
-
Tak Bisa Beli Roti Gegara Cuma Punya Uang Tunai: Kenapa Toko Lebih Suka Cashless?
Terpopuler
- 5 Mobil Toyota Bekas yang Mesinnya Bandel untuk Pemakaian Jangka Panjang
- Pajak Rp500 Ribuan, Tinggal Segini Harga Wuling Binguo Bekas
- 9 Sepatu Adidas yang Diskon di Foot Locker, Harga Turun Hingga 60 Persen
- 10 Promo Sepatu Nike, Adidas, New Balance, Puma, dan Asics di Foot Locker: Diskon hingga 65 Persen
- Sheila Marcia Akui Pakai Narkoba Karena Cinta, Nama Roger Danuarta Terseret
Pilihan
-
Petani Tembakau dan Rokok Lintingan: Siasat Bertahan di Tengah Macetnya Serapan Pabrik
-
Bos Bursa Mau Diganti, Purbaya: Tangkap Pelaku Goreng Saham, Nanti Saya Kasih Insentif!
-
Omon-omon Purbaya di BEI: IHSG Sentuh 10.000 Tahun Ini Bukan Mustahil!
-
Wajah Suram Kripto Awal 2026: Bitcoin Terjebak di Bawah $100.000 Akibat Aksi Jual Masif
-
Tahun Baru, Tarif Baru: Tol Bandara Soekarno-Hatta Naik Mulai 5 Januari 2026
Terkini
-
Kereta Panoramic Jadi Tren Wisata Baru, Jumlah Penumpang Tumbuh 38,6 Persen Sepanjang 2025
-
Wakapolri Tinjau Arus Balik Libur Nataru, Skema One Way hingga Contraflow Disiapkan
-
Proyek Pengendali Banjir Fatmawati Dimulai, Jalan H. Nawi Bakal Menyempit Selama Setahun
-
Begini Situasi Manggarai Sore Tadi, Tawuran Warga yang Bikin Rute Transjakarta Dialihkan
-
LPSK Berkoordinasi dengan Amnesty Internasional soal Teror Kritik Penanganan Bencana Sumatra
-
KUHAP Baru Berlaku, Hinca Panjaitan: Tak Ada Lagi Pelanggaran HAM
-
Tawuran di Manggarai Berhasil Dibubarkan, Lalu Lintas dan Layanan Transjakarta Kembali Normal
-
BMKG Kalteng Ingatkan Cuaca Ekstrem Sepekan ke Depan, Warga Diminta Tingkatkan Kesiapsiagaan
-
KPK: Wacana Pilkada Dipilih DPRD Harus Disertai Regulasi Jelas dan Pengawasan Ketat
-
Satu Keluarga Ditemukan Tewas di Kontrakan Tanjung Priok, Satu Anak Kritis