Suara.com - Tri Rismaharini telah dikenal sejak lama oleh publik sebagai Wali Kota Surabaya, sosoknya semakin disorot ketika ditunjuk Presiden Joko Widodo menjadi Menteri Sosial. Namun jarang orang mengetahui sosok suami Tri Rismaharini, Djoko Saptoadji. Maka dari itu, kenali lebih dekat, simak profil Djoko Saptoadji, suami Menteri Sosial Tri Rismaharini
Seperti yang telah diketahui, Tri Rismaharini adalah seorang Wali Kota Surabaya yang dikenal tegas dalam memimpin. Tri Rismaharini adalah figur Wali Kota yang sangat dicintai oleh hampir seluruh masyarakat Surabaya. Dirinya menjabat dua periode sejak tanggal 28 September 2010. Kini, Risma telah dilantik Jokowi menjadi Menteri Sosial.
Risma tercatat sebagai seorang wanita pertama yang terpilih sebagai Wali Kota Surabaya sepanjang sejarah. Dirinya juga merupakan wanita pertama yang dipilih secara langsung menjadi Wali Kota sepanjang sejarah demokrasi Indonesia di era reformasi.
Tri Rismaharini sangat dikenal dengan ketegasan dan profesionalismenya dalam bekerja. Namun dibalik itu, Tri Rismaharini memiliki sosok suami yang membuatnya luluh dan selalu ingat pulang ke rumah. Langsung saja, intip profil Djoko Saptoadji suami Tri Rismaharini di bawah ini.
Kehidupan Pribadi Tri Rismaharini
Tri Rismaharini lahir di Kediri, Jawa Timur pada tanggal 20 November 1961. Kemudian Tri Risma menikah dengan Djoko Saptoadji dan dikaruniai 2 anak. Putra pertama Tri Rismaharini bernama Fuad Benardi. Sementara anak keduanya bernama Tantri Gunarni.
Risma sempat sedikit membagikan kehidupan pribadinya sebagai seorang istri dan Ibu dalam acara Bukan Empat Mata Trans 7 pada Selasa 21 Januari 2020 yang lalu. Saat itu, Tri Rismaharini sempat ditanya mengenai kehidupan rumah tangganya oleh Tukul Arwana.
Awalnya Tukul Arwana bertanya mengenai bagaimana tanggapan Tri Risma soal stereotip wanita Jawa Timur yang dikenal tegas ketika berbicara. Dengan santai, Risma mengatakan bahwa wanita Jawa Timur tidak tegas namun ceplas ceplos.
Kemudian, Tukul Arwana kembali bertanya tentang rahasia keharmonisan rumah tangga Risma. Risma pun segera menjawabnya dengan jawaban yang membuat penonton kagum. Menurut Risma sendiri, setinggi apapun jabatan seorang perempuan, ketika kembali ke rumah, maka perempuan tersebut adalah seorang ibu dan istri.
Baca Juga: Profil Bianca Adinegoro, Istri Menteri Perdagangan Muhammad Lutfi
Suami Tri Rismaharini merupakan seorang Insinyur bernama Ir. Djoko Saptoadji. Dikabarkan, suami Risma bekerja sebagai seorang pegawai perusahaan swasta yang kerap berkutat di pabrik di daerah Mojokerto.
Risma dan suaminya bertemu pada saat kuliah di Institut Teknologi Sepuluh November Surabaya (ITS). Saat itu Risma mengambil jurusan Arsitektur, sementata sang suami mengambil jurusan di Teknik Elektro.
Selama ini, profil Djoko Saptoadji suami Tri Rismaharini memang sangat jarang disorot publik. Dan ternyata, Djoko Saptoadji memang sengaja menghindari publikasi.
Djoko Saptoadji Jadi Supporter Risma
Djoko Saptoadji mengaku lebih suka memposisikan dirinya sebagai supporter bagi Risma. Bahkan dirinya rela untuk tidak bertemu setiap hari dengan sang istri.
Tag
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Sampo Uban Sachet Bikin Rambut Hitam Praktis dan Harga Terjangkau
- 5 HP Helio G99 Termurah di Awal Tahun 2026, Anti Lemot
- 6 Rekomendasi HP OPPO Murah dengan Performa Cepat, RAM 8 GB Mulai Rp2 Jutaan
- 5 Rekomendasi Sepatu Adidas untuk Lari selain Adizero, Harga Lebih Terjangkau!
- 28 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 10 Januari 2026, Ada 15.000 Gems dan Pemain 111-115
Pilihan
-
Cek Fakta: Yaqut Cholil Qoumas Minta KPK Periksa Jokowi karena Uang Kuota Haji, Ini Faktanya
-
Kontroversi Grok AI dan Ancaman Kekerasan Berbasis Gender di Ruang Digital
-
Hasil Akhir: Kalahkan Persija, Persib Bandung Juara Paruh Musim
-
Babak Pertama: Beckham Putra Bawa Persib Bandung Unggul atas Persija
-
Untuk Pengingat! Ini Daftar Korban Tewas Persib vs Persija: Tak Ada Bola Seharga Nyawa
Terkini
-
4 Poin Utama Rapat Terbatas Prabowo di Hambalang: Dari Industri Tekstil hingga Chip Masa Depan
-
Kecupan Hangat Puan dan Prananda untuk Megawati: Sisi Lain Kekeluargaan di Balik Rakernas PDIP 2026
-
Logika KPK: Staf Tak Mungkin Punya Rp4 M, Direksi Wanatiara Otak Suap Pajak?
-
KPK Aminkan Teori 'Kebocoran Negara' Prabowo, Kasus Pajak Tambang Jadi Bukti Nyata
-
Sinyal Tarif Transjakarta Naik Menguat? Anggaran Subsidi Dipangkas, Gubernur Buka Suara
-
KPK: Wajib Pajak Boleh Lawan Oknum Pemeras, Catat Satu Syarat Penting Ini
-
Kena OTT KPK, Pegawai Pajak Langsung Diberhentikan Sementara Kemenkeu
-
Antisipasi Risiko Perluasan, Tanah Ambles di Panggang Gunungkidul Segera Diuji Geolistrik
-
KPK Ungkap Akal Bulus Korupsi Pajak PT Wanatiara Persada, Negara Dibobol Rp59 M
-
5 Fakta OTT Kepala Pajak Jakut: Suap Rp6 Miliar Lenyapkan Pajak Rp59 Miliar