Suara.com - Banyak orang berusaha menyisihkan uangnya untuk ditabung. Tabungan itu nantinya dapat digunakan sebagai dana darurat ataupun membeli barang yang diimpikan.
Di zaman sekarang, cara menabung sudah bisa dilakukan menggunakan jasa bank ataupun sejenisnya. Tapi ada pula yang masih menyimpan uangnya di dalam celengan bahkan di bawah kasur.
Seperti unggahan video di akun TikTok @cheetoss227 yang memperlihatkan sejumlah uang hasil tabungannya selama tiga tahun lebih di bawah kasur.
Tampaknya, keluarga perempuan bernama Citra Permatasari ini berniat menyimpan lembaran uang di bawah kasur supaya aman dan tak boros.
Namun, apa jadinya uang yang sudah cukup lama ditabung bentuknya tak berwujud lagi?
Citra menjelaskan bahwa uang yang berjumlah Rp 15 juta itu rusak lantaran dimakan rayap. Bagaimana tidak, tabungannya itu disimpan di bawah kasur.
"Di ambil pelajaran ya teman-teman, uang total 15 juta dimakan rayap akibat simpan di bawah kasur selama 3 tahun lebih lamanya," terangnya.
Dalam video itu tampak, sejumlah uang pecahan seratus ribu rupiah disimpan di dalam kantong plastik hitam dan segepok uang pecahan seratus ribu rupiah serta lima puluh ribu rupiah dililit kertas dan tali karet.
Terlihat di video tersebut, diduga ayah dan ibu Citra tampak sedih sambil memegang tabungan uang yang tak utuh lagi.
Baca Juga: Makhluk Kecil Ini Bikin Nostalgia, Warganet: Anak Zaman Now Mana Tahu
Lantas , Citra dan keluarganya kemudian menukarkan uang yang rusak itu ke pihak bank. Tapi, uang yang kembali ternyata tak utuh Rp 15 juta.
"Iya ngab, ludes Rp 15 juta, diganti oleh pihak Bank BR* tapi gantinya Rp 900 ribu. Maaf enggak bisa balas satu-satu," tulis Citra.
Seperti diketahui, uang yang rusak akan diperiksa oleh petugas dan dilihat kelayakannya menggunakan mesin.
Jika uang yang rusak masih masuk dalam persyaratan yang telah ditentukan oleh Bank Indonesia (BI), maka uang akan diganti dengan nominal yang sama.
Namun, jika uang tersebut tidak memenuhi persyaratan, maka pelapor diminta untuk mengisi formulir pengajuan penelitian yang telah disediakan oleh BI.
Alhasil, unggahan Citra di akun TikTok-nya itu pun viral dan telah ditonton lebih dari 2,3 juta kali sejak dibagikan kemarin.
Berita Terkait
-
Apes Banget! Viral Gadis Iseng Matiin TV saat Ikatan Cinta, Berujung Ricuh
-
Disimpan di Bawah Kasur, Uang Rp 15 Juta Hancur Dikunyah Rayap
-
Curhat Cowok Dapat 'Cashback' Usai Beli Celana Bekas
-
Makhluk Kecil Ini Bikin Nostalgia, Warganet: Anak Zaman Now Mana Tahu
-
Cowok Ketiban Rezeki usai Beli Celana Bekas, Curhatannya Viral
Terpopuler
- 4 Mobil Sedan Bekas di Bawah 30 Juta Mudah Dirawat, Performa Juara!
- 5 Rekomendasi Sepatu Jalan Kaki dengan Sol Karet Anti Slip Terbaik, Cocok untuk Lansia
- Bupati Mempawah Lantik 25 Pejabat, Berikut Nama-namanya
- 4 Rekomendasi HP Murah Layar AMOLED dengan Baterai Jumbo Terbaik Januari 2025
- Stargazer vs Xpander: 10 Fakta Penentu MPV 7 Seater Paling Layak Dibeli
Pilihan
Terkini
-
Solusi Login MyASN Digital Bermasalah Usai Ganti Hp
-
Jakarta Diguyur Hujan Ringan Hari Ini, Waspada Kelembapan Udara Meningkat
-
Pemerintah Siapkan Penghapusan Utang untuk UMKM Korban Bencana, Cek Syaratnya!
-
Tambang Emas Ilegal di Cigudeg Sulit Diberantas? Diduga Ada Cepu Bocorkan Razia Polisi
-
Darah Tumpah di Caracas, 75 Tewas Saat Pasukan AS Serbu dan Tangkap Presiden Maduro
-
Wagub Babel Dicecar 10 Jam di Bareskrim, Misteri Ijazah Sarjana Terkuak?
-
Yusril Sebut Batas Kritik dan Hinaan di KUHP Baru Sudah Jelas
-
Update Terbaru Kompleks Haji Indonesia di Arab Saudi, Siap Meluncur Tahun Ini
-
Rugikan Negara Rp16,8 Triliun, Isa Rachmatarwata Dipenjara 1,5 Tahun
-
'Raja Bolos' di MK: Anwar Usman 113 Kali Absen Sidang, MKMK Cuma Kirim Surat Peringatan