Suara.com - Seorang wanita di Massachusetts, Amerika Serikat hanya mengenakan satu baju yang sama dalam 100 hari dan tidak membeli baju baru selama setahun.
Menyadur Times Now News, Minggu (10/1/2021) Sarah Robbins-Cole, merasa nyaman dengan hanya mengenakan satu baju yakni gaun pendek dan lengan panjang dari bahan wol, bahkan saat merayakan Hari Raya Natal, selama 100 hari.
Sarah menuturkan, dirinya mengikuti 100 Day Clothing Challenge sejak 16 September tahun lalu yang juga diikuti oleh 250 wanita lainnya yang mengenakan baju dari salah satu merek pengrajin wol.
"Saya tahu tantangannya lewat media sosial dan berpikir kenapa tidak (mencobanya)?," buka wanita berusia 52 tahun tersebut.
"Yang mengejutkan saya adalah meski memakai pakaian yang sama selama 100 hari, itu tidak mengubah hidup saya. Bahkan, hal itu memotivasi saya untuk melangkah lebih jauh dan saya tidak akan membeli baju atau aksesori baru antara 1 Januari tahun ini hingga 1 Januari 2022," ujarnya.
Sarah menuturkan, salah satu hal tersulit yang menjadi tantangannya adalah cara tampil baru setiap hari di media sosial.
"Dengan mengikuti tantangan ini, saya mendapat gambaran tentang tekanan luar biasa dari media sosial," ujar Sarah.
"Saya juga menerima komentar yang tidak sopan dan tidak pantas, tetapi saya berhasil menanganinya dengan memblokir akun mereka," katanya.
Tantangan yang dijalankan oleh merek pakaian Wool& bertujuan untuk menunjukkan kepada peserta bahwa memakai hanya satu baju akan mengubah kebiasaan belanja mereka, mengurangi cucian dan membantu menyelamatkan planet ini.
Baca Juga: Empat Orang Tewas dalam Insiden Penyerbuan Gedung Kongres AS
Peserta bisa mencuci dan mengeringkan baju dalam semalam, namun jika sudah bangun harus memakainya. Mereka yang menyelesaikannya akan memenangkan hadiah berupa voucher senilai Rp 1,4 juta untuk membeli dres Wool& baru.
Sarah memposting 100 penampilannya di akun Instagramnya ketika ia mengikuti tantangan tersebut. Dan ini, menurut Sarah, adalah bagian tersulit dari keseluruhan tantangan karena dia harus memasang tampilan baru setiap hari.
Wanita yang berprofesi sebagai dosen tersebut juga berkoordinasi dengan mahasiswa jika ia akan mengikuti tantangan dan memperingatkan mereka untuk tidak bosan.
"Saya telah memperingatkan mahasiswa saya sebelumnya bahwa saya akan menerima tantangan karena mereka akan melihat saya dengan pakaian yang sama setiap hari, yang mungkin mereka anggap aneh," ujar Sarah.
Sarah juga mengungkapkan jika tantangan yang ia terima dapat memotivasi mahasiswanya untuk selalu hidup bahagia meskipun mendapat tekanan.
"Gaun itu nyaman, mudah dipakai dan sama sekali biasa-biasa saja. Saya menikmati aksesori itu dan meskipun saya rindu mengenakan jeans dan merasa lengan panjang agak hangat saat matahari terbit, saya tidak benar-benar melewatkan apa pun dari lemari pakaian saya yang biasa," kata Sarah lebih lanjut.
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Sampo Uban Sachet Bikin Rambut Hitam Praktis dan Harga Terjangkau
- 5 HP Helio G99 Termurah di Awal Tahun 2026, Anti Lemot
- 6 Rekomendasi HP OPPO Murah dengan Performa Cepat, RAM 8 GB Mulai Rp2 Jutaan
- 5 Rekomendasi Sepatu Adidas untuk Lari selain Adizero, Harga Lebih Terjangkau!
- 28 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 10 Januari 2026, Ada 15.000 Gems dan Pemain 111-115
Pilihan
-
6 HP Murah dengan Kamera Terbaik Januari 2026, Harga Mulai 2 Jutaan
-
Cek Fakta: Yaqut Cholil Qoumas Minta KPK Periksa Jokowi karena Uang Kuota Haji, Ini Faktanya
-
Kontroversi Grok AI dan Ancaman Kekerasan Berbasis Gender di Ruang Digital
-
Hasil Akhir: Kalahkan Persija, Persib Bandung Juara Paruh Musim
-
Babak Pertama: Beckham Putra Bawa Persib Bandung Unggul atas Persija
Terkini
-
KPK Tetapkan Gus Yaqut Jadi Tersangka Kasis Kuota Haji, Maman PKB: Harus Diusut Tuntas
-
Soal Pandji Pragiwaksono Dipolisikan, Garin Nugroho Singgung Mental Kerdil Hadapi Kritik
-
Bareskrim Turunkan Tim ke Sumbar Bidik Tambang Emas Ilegal, Ada Aktor Besar yang Diincar?
-
Banjir Arteri, Polisi Izinkan Sepeda Motor Masuk Tol Sunter dan Jembatan 31
-
Datangi Bareskrim, Andre Rosiade Desak Polisi Sikat Habis Mafia Tambang Ilegal di Sumbar!
-
Banjir Jakarta Meluas, 22 RT dan 33 Ruas Jalan Tergenang Jelang Siang Ini
-
Air Banjir Terus Naik! Polda Metro Jaya Evakuasi Warga di Asrama Pondok Karya
-
Curanmor Berujung Penembakan di Palmerah Terungkap, Tiga Pelaku Dibekuk di Jakarta hingga Cimahi
-
Diduga Tak Kuat Menampung Guyuran Hujan, Plafon SDN 05 Pademangan Timur Ambruk
-
Nadiem Hadapi Putusan Sela, Bebas atau Lanjut ke Sidang Pembuktian Kasus Korupsi Rp2,18 Triliun?