Suara.com - Artis sekaligus influencer Raffi Ahmad telah disuntikkan vaksin covid-19 Sinovac di Istana Merdeka, Jakarta, Rabu (13/1/2021) pagi.
Raffi masuk dalam kelompok pertama yang divaksin, bersama Presiden Jokowi dan sejumlah tokoh lainnya.
Seusai divaksinasi, Raffi mengakui dirinya tak merasakan sakit saat mendapat suntikan dosis pertama Sinovac.
Bahkan, kata dia, setelah 30 menit pascadisuntik tak ada reaksi apa pun yang ia alami.
"Yang dirasakannya ya enggak kerasa sih. Karena disuntiknya cuma 2 detik kali dan selama 30 menit pertama kan dipantau dulu, tapi alhamdulillah enggak ada apa-apa," ujar Raffi kepada wartawan di Kompleks Istana Kepresidenan.
Raffi menuturkan proses injeksi vaksin Sinovac juga berjalan lancar. "Bukan cuma saya, yang lain juga berjalan lancar, almhamdulillah. Pak Presiden Jokowi juga lancar."
Suami Nagita Slavina itu berjanji menyosialisasikan vaksinasi Covid-19. Ia mengajak masyarakat untuk bersedia divaksinasi.
Raffi menilai vaksinasi tidak hanya untuk kebaikan diri sendiri, keluarga tetapi untuk kebaikan bangsa Indonesia.
"Jadi saya sosialisasikan untuk vaksin, Jangan pernah takut untuk vaksin, jangan takut. Karena apa yang perlu ditakutin, karena vaksin baik untuk kita, untuk keluarga dan untuk Indonesia," katanya.
Baca Juga: Suntik Vaksin ke Presiden Jokowi, Tangan Dokter Abdul Muthalib Gemetaran
Berita Terkait
-
Suntik Vaksin ke Presiden Jokowi, Tangan Dokter Abdul Muthalib Gemetaran
-
Raffi Ahmad Disuntik Vaksin COVID, Nagita: Bismillah... Bismillah Ya Allah
-
Jokowi Disebut Presiden Pertama di Dunia yang Disuntik Vaksin Sinovac
-
Selain Jokowi, Ketua IDI dan Raffi Ahmad, Siapa yang Dapat Vaksin Hari Ini?
-
Besok Bupati Tangerang Dijadwalkan Suntik Vaksin Covid-19, Begini Alurnya
Terpopuler
- 4 Link DANA Kaget Khusus Jumat Berkah: Klaim Saldo Gratis Langsung Cuan Rp 345 Ribu
- Beda Biaya Masuk Ponpes Al Khoziny dan Ponpes Tebuireng, Kualitas Bangunan Dinilai Jomplang
- Owner Bake n Grind Terancam Penjara Hingga 5 Tahun Akibat Pasal Berlapis
- 5 Link DANA Kaget Terbaru Bernilai Rp 434 Ribu, Klaim Sekarang Sebelum Kehabisan!
- Unggahan Putri Anne di Tengah Momen Pernikahan Amanda Manopo-Kenny Austin Curi Perhatian
Pilihan
-
Grand Mall Bekasi Tutup, Netizen Cerita Kenangan Lawas: dari Beli Mainan Sampai Main di Aladdin
-
Jay Idzes Ngeluh, Kok Bisa-bisanya Diajak Podcast Jelang Timnas Indonesia vs Irak?
-
278 Hari Berlalu, Peringatan Media Asing Soal Borok Patrick Kluivert Mulai Jadi Kenyataan
-
10 HP dengan Kamera Terbaik Oktober 2025, Nomor Satu Bukan iPhone 17 Pro
-
Timnas Indonesia 57 Tahun Tanpa Kemenangan Lawan Irak, Saatnya Garuda Patahkan Kutukan?
Terkini
-
Polisi Berpeci Hitam Kawal Aksi Bela Palestina, Pesannya Bikin Adem Ribuan Massa di Monas
-
Drama Roy Suryo Cs 'Geruduk' Makam Keluarga Jokowi: Curigai Ibu Kandung, Gibran Ucap Terima Kasih
-
Kadistamhut DKI Jakarta Sebut 3.635 Pengunjung Ramaikan Wisata Malam Perdana di Ragunan
-
Berkah Pedagang Makanan di Wisata Malam Ragunan, Omzet Mencapai Rp 4 Juta!
-
Lampu Dianggap Kurang Terang, Ragunan Siap Evaluasi Wisata Malam Tanpa Ganggu Satwa
-
Perdana Buka Wisata Malam, Ragunan Langsung Diserbu Ribuan Pengunjung!
-
Ragunan Buka Malam Hari, Jadi Spot Romantis Baru Buat Pasangan Malam Mingguan
-
DPRD DKI Dukung Pramono Tambah Rute LRT hingga PIK2: Perkuat Konektivitas di Utara Jakarta
-
Pemangkasan TKD Diprotes Gubernur, Sultan Sebut Itu Bentuk Kepedulian dan Tanggung Jawab Politik
-
Atraksi Binturong 'Berkaki Lima' Jadi Primadona di Malam Perdana Ragunan Zoo