Suara.com - Sedikitnya satu polisi tewas dalam insiden penembakan di sebuah toko supermarket di Boulder, Colorado pada Senin sore (22/3/2021) waktu setempat.
Dilansir dari VOA Indonesia, dalam konferensi pers tak lama setelah insiden ini terjadi, polisi mengatakan “belum dapat merinci apa yang sesungguhnya terjadi karena masih terlalu dini dan penyelidikan masih terus berlangsung.” Polisi juga menolak menyebutkan berapa jumlah korban yang tewas atau luka-luka.
“Saya hanya dapat memastikan bahwa tersangka telah ditangkap dan kini berada di dalam tahanan kami, dalam kondisi luka,” ujar Kepala Polisi di Boulder Kerry Yamaguchi kepada wartawan.
Kantor berita Associated Press mengutip seorang saksi mata di toko King Soopers mengatakan ia mendengar beberapa kali letusan senjata dan melihat tiga orang tidak bergerak dengan wajah menghadap ke lantai, dua orang di lapangan parkir dan satu orang lainnya di pintu masuk. Ia mengatakan “tidak dapat memastikan apakah mereka masih bernafas atau tidak.”
Polisi mengatakan masih memblokir lokasi di sekitar toko eceran itu, tetapi memastikan tidak ada ancaman terhadap publik.
Beberapa hari sebelumnya, kasus penembakan brutal juga terjadi di Negeri Paman Sam itu. Tepatnya di kawasan Atlanta hingga menewaskan delapan orang.
Pelaku diketahui adalah seorang pemuda yang baru berusia 21 tahun.
Melansir Antara yang mengutip Reuters, kekinian, aparat keamanan Cherokee Frank Reynolds mengatakan dalam sebuah pernyataan tertulis bahwa meskipun ada kepentingan "di seluruh negeri dan di seluruh dunia" dalam kasus tersebut, departemennya tidak akan berkomentar lebih lanjut tentang penyelidikan tersebut.
"Fokus utama kami adalah menyelidiki kejahatan keji ini dan memastikan semua fakta dan bukti dikumpulkan untuk diajukan ke Jaksa Wilayah Peradilan Blue Ridge untuk penuntutan," kata Reynolds.
Baca Juga: Kasus Penembakan Orang Asia-Amerika di Atlanta, Biden Imbau Semua Orang
Robert Aaron Long ditahan menyusul pengejaran polisi beberapa jam setelah penembakan berlangsung Selasa (16/3) lalu dan didakwa dengan delapan tuduhan pembunuhan.
Polisi mengatakan mereka masih mencoba untuk menentukan motif di balik penembakan itu, yang telah meningkatkan ketakutan di antara orang Asia-Amerika yang sudah diguncang oleh meningkatnya kejahatan rasial yang ditujukan kepada mereka. Di antara mereka yang tewas adalah enam wanita Asia-Amerika.
Penyelidik mengatakan Long memperlihatkan bahwa dia bertindak karena frustrasi seksual. Direktur FBI Robert Wray mengatakan kepada NPR dalam sebuah wawancara pekan lalu bahwa ras tampaknya tidak menjadi faktor penyebab.
Kantor Wilayah Cherokee mengatakan Long menghadapi tuduhan 'pembunuhan keji' dan penyerangan yang memberatkan. Pembunuhan dengan niat jahat adalah pelanggaran hukum di negara bagian Georgia, yang mencakup kejahatan tersirat atau tersurat.
Berita Terkait
-
Nia Ramadhani Idap Penyakit Parah, Asisten: Kalau Berobat di Amerika
-
22 Warga Desa Tewas Diserang Sekelompok Orang Bersenjata
-
Soal Produknya Berpotensi Jadi Mata-mata, Ini Janji Elon Musk
-
Menguak Motif Pembunuhan Atlanta: Warga Keturunan Asia Jadi Waswas
-
Detik-detik Joe Biden Tersandung di Tangga Pesawat
Terpopuler
- 5 Sampo Uban Sachet Bikin Rambut Hitam Praktis dan Harga Terjangkau
- 5 HP Helio G99 Termurah di Awal Tahun 2026, Anti Lemot
- 6 Rekomendasi HP OPPO Murah dengan Performa Cepat, RAM 8 GB Mulai Rp2 Jutaan
- 5 Rekomendasi Sepatu Adidas untuk Lari selain Adizero, Harga Lebih Terjangkau!
- 5 Cat Rambut yang Tahan Lama untuk Tutupi Uban, Harga Mulai Rp17 Ribuan
Pilihan
-
Hasil Akhir: Kalahkan Persija, Persib Bandung Juara Paruh Musim
-
Babak Pertama: Beckham Putra Bawa Persib Bandung Unggul atas Persija
-
Untuk Pengingat! Ini Daftar Korban Tewas Persib vs Persija: Tak Ada Bola Seharga Nyawa
-
Kriminalisasi Rasa Tersinggung: Mengadili Komedi 'Mens Rea' Pandji Pragiwaksono
-
Duduk Perkara Ribut Diego Simeone dengan Vinicius Jr di Laga Derby Madrid
Terkini
-
Logika KPK: Staf Tak Mungkin Punya Rp4 M, Direksi Wanatiara Otak Suap Pajak?
-
KPK Aminkan Teori 'Kebocoran Negara' Prabowo, Kasus Pajak Tambang Jadi Bukti Nyata
-
Sinyal Tarif Transjakarta Naik Menguat? Anggaran Subsidi Dipangkas, Gubernur Buka Suara
-
KPK: Wajib Pajak Boleh Lawan Oknum Pemeras, Catat Satu Syarat Penting Ini
-
Kena OTT KPK, Pegawai Pajak Langsung Diberhentikan Sementara Kemenkeu
-
Antisipasi Risiko Perluasan, Tanah Ambles di Panggang Gunungkidul Segera Diuji Geolistrik
-
KPK Ungkap Akal Bulus Korupsi Pajak PT Wanatiara Persada, Negara Dibobol Rp59 M
-
5 Fakta OTT Kepala Pajak Jakut: Suap Rp6 Miliar Lenyapkan Pajak Rp59 Miliar
-
Megawati Tiba di Rakernas PDIP, Siapkan Arahan Tertutup Usai Disambut Prananda Prabowo
-
Gus Yaqut Tersangka Skandal Haji, Tambah Daftar Panjang Eks Menteri Jokowi Terjerat Korupsi