Suara.com - Sebuah video seorang bocah yang menangis histeris di eskalator menjadi viral. Bocah perempuan itu terlihat tidak bisa bergerak di ujung eskalator dan berteriak kencang.
Video ini menjadi viral setelah dibagikan oleh akun TikTok @viviw******ri311. Hingga berita ini dibuat, tayangan itu telah disaksikan lebih dari 18 juta kali dan mendapatkan ratusan ribu tanda like.
"Kejadian siang ini!!," tulis akun tersebut dalam video seperti dikutip oleh Suara.com, Kamis (10/6/2021).
Peristiwa itu nampak direkam oleh seorang pengunjung mal dari atas. Ia menunjukkan bocah itu sedang duduk di bagian atas eskalator.
Sang bocah yang memakai pakaian berwarna oranye itu terlihat tidak bisa berdiri dan menangis histeris. Tangisan kencangnya itu bahkan sampai mengundang perhatian para pengunjung mal yang berbeda lantai.
Para pengunjung pun nampak mengerumungi bocah itu di belakang. Sedangkan seorang wanita yang diduga ibu sang bocah, berusaha menarik tangan anaknya.
Namun, bocah itu justru semakin kencang menangis. Momen itu langsung membuat khawatir pengunjung karena mengira ada anggota tubuh sang bocah yang terjepit eskalator.
Bahkan penampakan video menunjukkan sejumlah pria di lantai bawah berlari kencang. Mereka diduga merupakan satpam mal.
Benar saja, selang beberapa waktu seorang satpam akhirnya sampai ke tempat sang bocah. Ia bermaksud menolong bocah itu yang diduga terjepit dengan sigap.
Baca Juga: Tempuh Perjalanan 3 Jam sampai Sewa Penginapan, Istri Setrika Celana Suami
Tak disangka, ternyata sang bocah menangis kencang bukan karena terjepit melainkan takut naik eskalator. Tubuhnya langsung diseret ke belakang oleh ibunya dan satpam.
"Jadi ceritanya adik ini gak berani turun eskalator. Terus datang pak satpam yang bantu makasih pak satpam," tulis keterangan video itu.
Sementara kerumunan di belakangnya merupakan pengunjung mal yang sedang mengantri mau turun lantai lewat eskalator. Mereka nampak tidak bisa turun karena aksi ketakutan sang bocah yang menutup akses eskalator.
Sontak, aksi bocah yang ketakutan itu ramai dikomentari oleh warganet. Banyak dari mereka yang menuliskan beragam komentar kocak sampai sebal.
"Ini bocah misal videonya dilihat teman-teman sekelasnya, gimana ya nasibnya," komen warganet,
"Aduh gua kira kakinya terjepit sampai security bawah lari mau ke atas," tambah yang lain.
Berita Terkait
-
Tempuh Perjalanan 3 Jam sampai Sewa Penginapan, Istri Setrika Celana Suami
-
Viral Bayi Diduga Dicovidkan, Begini Penjelasan RSUD Pirngadi Medan
-
Nyesek! Antre Lama Demi BTS Meal, Sampai Rumah Bungkusnya Buat Kandang Cacing
-
Pengelola Minta Maaf, PHRI DIY Akan Tertibkan McDonald's
-
Driver Ojol Rela Antre BTS Meal, Penggemar Beri Album BTS Terbaru
Terpopuler
- 4 HP RAM 8 GB Harga di Bawah Rp1,5 Juta: Kamera Bagus, Performa Juara
- Link Gratis Baca Buku Broken Strings, Memoar Pilu Aurelie Moeremans yang Viral
- 28 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 10 Januari 2026, Ada 15.000 Gems dan Pemain 111-115
- 4 Mobil Bekas Rp50 Jutaan yang Ideal untuk Harian: Irit, Gesit Pas di Gang Sempit
- 5 Cat Rambut untuk Menutupi Uban: Hasil Natural, Penampilan Lebih Muda
Pilihan
-
Gurita Bisnis Adik Prabowo, Kini Kuasai Blok Gas di Natuna
-
Klaim "Anti Banjir" PIK2 Jebol, Saham PANI Milik Aguan Langsung Anjlok Hampir 6 Persen
-
Profil Beckham Putra, King Etam Perobek Gawang Persija di Stadion GBLA
-
4 HP Snapdragon RAM 8 GB Paling Murah untuk Gaming, Harga Mulai Rp2 Jutaan
-
Rupiah Terancam Tembus Rp17.000
Terkini
-
Hujan Lebat dan Angin Kencang Terjang DIY, Satu Warga Kulon Progo Tewas Tersambar Petir
-
Berkas Roy Suryo Cs Dilimpahkan ke Kejaksaan, Kapan Tersangka Fitnah Ijazah Palsu Jokowi Disidang?
-
Banjir Jakarta Utara, 643 Warga Semper Barat Mengungsi, Kapolda: Kami Pastikan Terlayani dengan Baik
-
Banjir Jakarta, Sekitar 1.600 Warga Masih Mengungsi hingga Selasa Pagi
-
Jakarta Masih Dikepung Banjir Pagi Ini, 28 RT dan 6 Ruas Jalan Tergenang Air
-
Hujan Masih Akan Guyur Seluruh Jakarta Hari Ini
-
Modus Paket Online, Polisi Gagalkan Peredaran Vape Narkotika di Jakbar
-
Tolak Wacana Pilkada Lewat DPRD, PDIP Intens Lobi Partai Lain di Parlemen
-
Demo di Komdigi, Massa Minta Takedown Mens Rea di Netflix dan Ancam Lanjutkan Aksi ke Polda Metro
-
Nyumarno Diperiksa KPK Terkait Kasus Suap Ijon Proyek Bupati Bekasi Nonaktif Ade Kunang