Suara.com - Sebuah video memperlihatkan seorang pemuda mengendarai motor mendatangi rumah tetangga yang dipenuhi anak-anak sedang bermain.
Bukannya menjemput sang adik, ternyata pemuda itu menjemput 'majikannya' alias kucing peliharaannya.
Video tersebut diunggah oleh salah satu akun Twitter hingga viral di media sosial.
"Dijemput pulang," tulis akun itu seperti dikutip Suara.com, Sabtu (3/7/2021).
Dalam video itu, tampak seorang pemuda mengendarai motor berwarna merah berhenti di depan salah satu rumah tetangga.
Di teras rumah tetangganya itu tampak beberapa anak-anak sedang bermain. Setelah melihat kedatangan si pemuda, anak-anak itu langsung ke dalam memanggil seseorang yang berada di dalam.
Namun, yang keluar dari dalam rumah bukanlah seorang anak melainkan seekor kucing bercorak putih oranye.
Kucing itu tampak berjalan keluar dari dalam rumah kemudian langsung naik ke jok belakang si pemuda.
Setelah bersiap-siap, si pemuda langsung tancap gas meninggalkan rumah tetangga. Sementara si kucing tampak berdiri di jok belakang tanpa disuruh.
Baca Juga: Trauma Anak Meninggal Akibat Kecelakaan, Ayah Dirikan Sekolah Dekat Rumah
Aksi pemuda jemput kucing peliharaannya yang main di rumah tetangga itu mencuri perhatian publik.
Hingga Sabtu malam, video tersebut telah disaksikan lebih dari 129 ribu pengguna. Beragam komentar dari warganet langsung membanjiri kolom komentar akun tersebut.
"Jemput anak pulang sekolah," kata seorang warganet.
"Aaaak gemoy banget, kapan majikanku bisa gitu juga," ujar warganet lain.
"Malu enggak tuh lagi asyik main sama teman geng malah dijemput bapak," ucap warganet lainnya.
"Gue kira mau jemput anak bocil, eh enggak taunya si oren," balas warganet lainnya.
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Bedak Viva Terbaik untuk Tutupi Flek Hitam, Harga Mulai Rp20 Ribuan
- 25 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 1 November: Ada Rank Up dan Pemain 111-113
- Mulai Hari Ini! Sembako dan Minyak Goreng Diskon hingga 25 Persen di Super Indo
- 7 Rekomendasi Mobil Bekas Sekelas Brio untuk Keluarga Kecil
- 7 Mobil Bekas Favorit 2025: Tangguh, Irit dan Paling Dicari Keluarga Indonesia
Pilihan
-
Harga Emas Hari Ini di Pegadaian Kompak Stagnan, Tapi Antam Masih Belum Tersedia
-
Jokowi Takziah Wafatnya PB XIII, Ungkap Pesan Ini untuk Keluarga
-
Nasib Sial Mees Hilgers: Dihukum Tak Main, Kini Cedera Parah dan Absen Panjang
-
5 HP dengan Kamera Beresolusi Tinggi Paling Murah, Foto Jernih Minimal 50 MP
-
Terungkap! Ini Lokasi Pemakaman Raja Keraton Solo PB XIII Hangabehi
Terkini
-
Heboh Cuitan Susi Pudjiastuti Tantang Prabowo Panggil Bandar Judol, Nama Budi Arie Disebut-sebut
-
Dikejar Sampai Singapura, Aset Rp58,2 M Milik Pengemplang Pajak Disita
-
Hari Terakhir Modifikasi Cuaca, BMKG Klaim Curah Hujan Turun 43 Persen
-
Jelang Gelar Perkara Kasus Ijazah Jokowi: Eggi Sudjana 2 Kali Mangkir, Alasan Berobat ke Luar Negeri
-
Budi Arie Mau Lamar Gerindra, Begini Kata Dasco
-
Bikin Pedagang Ketakutan, Fakta di Balik Maraknya Tawuran di Kalimalang Jaktim Terbongkar!
-
Dipolisikan Pengusaha Gegara Ngutang di Pilkada, Wawali Blitar: Sudah Selesai, Salah Paham Saja
-
Wanti-wanti Pejabat PKS di Pemerintahan Prabowo, Begini Pesan Almuzzammil Yusuf
-
Dishub DKI Pastikan Tarif Transjakarta Belum Naik, Masih Tunggu Persetujuan Gubernur dan DPRD
-
Jakarta Jadi Tuan Rumah POPNAS dan PEPARPENAS 2025, Atlet Dapat Transportasi dan Wisata Gratis