Suara.com - Aksi pria yang melakukan make over sederhana di kamar mandi menjadi viral. Pasalnya, ia menyulap tembok keramik kamar mandi menjadi lebih baik hanya dengan modal stiker.
Proses make over ini dibagikan oleh akun TikTok @catherineelsa0. Hingga berita ini dipublikasikan, video sedikitnya telah disaksikan 143 ribu kali dan mendapatkan 6.000 tanda suka.
"Make over kamar mandi cuma pakai stiker #fyp #viral," tulis akun ini sebagai keterangan TikTok seperti dikutip Suara.com, Kamis (30/9/2021).
Dalam video, pria ini tampak memilih stiker di sebuah toko. Ia kemudian memilih stiker yang bermotif keramik marmer dengan warna abu-abu.
Sesampainya di rumah, pria tersebut menunjukkan penampakan kamar mandinya. Kamar mandi miliknya itu memiliki tembok keramik berwarna kuning dengan berbagai corak.
Ia kemudian mulai menempelkan stiker bermotif keramik yang dibelinya, satu per satu ke tembok kamar mandi. Pria tersebut tampak memasang dengan hati-hati dan rapi.
"Ala-ala marmer low budget," tulis akun itu sebagai keterangan video.
Stiker bermotif keramik itu sendiri memiliki ukuran yang lebih besar. Ia akhirnya selesai menutupi sebagian besar tembok kamar mandi dengan stiker tersebut.
Hasilnya, kamar mandi di rumah pria tersebut terlihat begitu mewah dan elegan. Stiker itu telah membuat kamar mandinya mirip seperti hotel berbintang.
Baca Juga: Viral Video Pria Keluar Parkiran Ini Sulut Emosi Warganet: Mungkin Habis Dimarahi Istri..
Namun, proses make over hanya modal stiker di kamar mandi itu menuai sorotan dari warganet. Mereka ramai menuliskan beragam komentar peringatan seharusnya tidak menempel stiker di kamar mandi.
Warganet menilai kamar mandi selalu lembab. Hal ini akan membuat stiker tidak bisa menempel dengan tahan lama, serta membuat rusak tembok.
"3 bulan kemudian pasti nyesel," komen warganet.
"Saya juga pernah pakai itu di area dapur dan cuci. Gak sampai setahun lemnya rontok semua. Karena hawa lembab. Apalagi di kamar mandi," curhat warganet.
"Pernah baca gak rekomen pakai stiker gini di kamar mandi karena lembab. Bikin jamur gak bagus untuk pernapasan," pesan warganet.
"Gak salah di kamar mandi? Semoga tidak menyesal di kemudian haru. Nanti kelabang keluar dari sela-sela stiker hlo," tambah yang lain.
Berita Terkait
-
Viral Video Pria Keluar Parkiran Ini Sulut Emosi Warganet: Mungkin Habis Dimarahi Istri..
-
Ealah Bu..Bu..! 5 Bulan Tak Bayar Arisan, Ditagih Malah Ngamuk, Emak-emak Ini Viral
-
Viral Foto Prewedding di Semak, tapi Hasilnya Subhanallah!
-
Lewat Depan Kipas Angin Pas Bawa Makanan, Tamu Kondangan Tetiba Syok Alami Hal Ini
-
Link Download Twibbon Peringatan G30S PKI Tulisan Aku Bangga Jadi Musuh PKI
Terpopuler
- Banyak Kota Ketakutan Sampah Meluap, Mengapa Kota Tangerang Justru Optimis TPA-nya Aman?
- Apa Perbedaan Sepatu Lari dan Sepatu Jalan Kaki? Ini 6 Rekomendasi Terbaiknya
- 3 Mobil Bekas Daihatsu untuk Lansia yang Murah, Aman dan Mudah Dikendalikan
- 7 Promo Sepatu Reebok di Sports Station: Turun Sampai 70% Mulai Rp200 Ribuan
- 7 Lem Sepatu Kuat dan Tahan Air di Indomaret Murah, Cocok untuk Semua Jenis Bahan
Pilihan
-
Platform Kripto Indodax Jebol, Duit Nasabah Rp600 Juta Hilang Hingga OJK Bertindak
-
4 HP RAM 12 GB Paling Murah Januari 2026, Pilihan Terbaik untuk Gaming dan Multitasking
-
Eksplorasi Museum Wayang Jakarta: Perpaduan Sejarah Klasik dan Teknologi Hologram
-
4 Rekomendasi HP Murah RAM 8 GB Baterai Jumbo, Aman untuk Gaming dan Multitasking
-
4 HP Murah Layar AMOLED RAM 8 GB Terbaik, Visual Mewah Lancar Multitasking
Terkini
-
Jaksa Ungkap Cara Nadiem Hindari Konflik Kepentingan di Pengadaan Chromebook
-
Dikira Maling, Pria Mabuk yang Panjat Atap Rumah Warga di Pancoran Ternyata Hanya...
-
Jerat Baru Pasal Perzinaan di KUHP Baru, Tak Beda Jauh dari yang Lama
-
Puluhan Mahasiswa UNISA Keracunan Usai Kegiatan Pembelajaran di RS Jiwa Grhasia, Ini Pemicunya?
-
Polisi Tunggu Hasil Toksikologi, Penyebab Kematian Satu Keluarga di Warakas Masih Misteri
-
KAI Daop 1 Layani 1,6 Juta Penumpang Selama Libur Nataru 2025/2026
-
Marak Tawuran Lagi di Jakarta, Stres di Pemukiman Padat Picu Emosi Warga?
-
Drama Sidang Nadiem Makarim: Kejahatan Diadili KUHP Lama, Hak Terdakwa Pakai KUHAP Baru
-
Potret Laras Faizati di Balik Jeruji: Memegang Secarik Kertas dan Doa Ibu Jelang Sidang Pembelaan
-
Kemen PPPA Kecam Aksi Ibu Mutilasi Bayi di Jember, Soroti Dampak Pernikahan Dini dan Pengasuhan