Suara.com - Seorang ibu di Meksiko menuduh anjing peliharaannya melakukan tindak percobaan pemerkosaan pada anaknya, demi menutupi kesalahan sang pacar.
Menyadur The Sun Senin (6/12/2021), kecurigaan polisi muncul ketika seorang ibu di Meksiko justru menyalahkan anjing peliharaannya atas kasus pemerkosaan yang menimpa putrinya.
Anjing itu kemudian dilaporkan disita oleh pihak berwenang Tláhuac, Meksiko, setelah bocah sembilan tahun tersebut mengalami trauma.
Selama penyelidikan, ibu dari gadis itu selalu menyebut jika anjing keluarganya yang harus bertanggung jawab atas kasus pemerkosaan tersebut.
Sang ibu mengklaim jika saat kejadian, hanya ada putrinya yang baru berusia sembilan tahun dan anjing peliharaannya.
Tetapi pihak berwenang curiga dengan cerita tersebut, dan memeriksa semua anggota keluarga korban, termasuk ayah tirinya.
Investigasi Kantor Kejaksaan Agung CDMX kemudian menangkap ayah tiri korban, dan mereka yakin sang ibu mengarang cerita untuk melindunginya.
Petugas telah mengambil sampel DNA korban, dan saat ini sedang dianalisis untuk menentukan siapa yang bertanggung jawab atas serangan itu.
Bulan lalu seorang siswi diduga diperkosa dan dicekik oleh tiga temannya. Jasad korban kemudian dibuang ke tempat sampah oleh para pelaku.
Baca Juga: Polri Terjunkan Ribuan Personel dan Anjing Pelacak Untuk Penanganan Erupsi Semeru
Korban berusia 13 tahun, yang diidentifikasi oleh media Meksiko sebagai Rosa Isabel MC, dibunuh di kota Ciudad Juárez, tepat di selatan El Paso, Texas.
Rosa diduga diperkosa dan dibunuh, dan jasadnya ditemukan terbungkus di antara seprai dan plastik di tanah kosong pada 30 September.
Setelah serangan mengerikan itu, tiga anak di bawah umur ditangkap. Mereka diduga melakukan pembunuhan dan pemerkosaan terhadap korban.
El Diario melaporkan bahwa ketiga remaja tersebut mengaku kepada polisi bahwa mereka membunuh Rosa, yang dikenal oleh teman-temannya sebagai Rosita.
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Sepatu Running Lokal Paling Juara: Harga Murah, Performa Berani Diadu Produk Luar
- 7 Bedak Padat yang Awet untuk Kondangan, Berkeringat Tetap Flawless
- 8 Mobil Bekas Sekelas Alphard dengan Harga Lebih Murah, Pilihan Keluarga Besar
- 5 Rekomendasi Tablet dengan Slot SIM Card, Cocok untuk Pekerja Remote
- 7 Rekomendasi HP Murah Memori Besar dan Kamera Bagus untuk Orang Tua, Harga 1 Jutaan
Pilihan
-
RKUHAP Resmi Jadi UU: Ini Daftar Pasal Kontroversial yang Diprotes Publik
-
Permintaan Pertamax Turbo Meningkat, Pertamina Lakukan Impor
-
Pertemuan Mendadak Jusuf Kalla dan Andi Sudirman di Tengah Memanasnya Konflik Lahan
-
Cerita Pemain Keturunan Indonesia Han Willhoft-King Jenuh Dilatih Guardiola: Kami seperti Anjing
-
Mengejutkan! Pemain Keturunan Indonesia Han Willhoft-King Resmi Pensiun Dini
Terkini
-
Menpan RB Siap Patuhi Putusan MK: Polisi Aktif Wajib Mundur dari Jabatan Sipil, Tak Ada Celah Lagi
-
KPK Tegaskan Status Setyo Budiyanto: Sudah Purnawirawan, Aman dari Putusan MK
-
Menteri Hukum Pastikan KUHAP Baru Langsung Jalan Usai Disahkan Presiden, Bareng KUHP Pada 2026
-
Stop Buang Uang! Rahasia BRIN Perpanjang Umur Infrastruktur Pakai Ekstrak Kulit Buah dan Daun Teh
-
Benarkah KUHAP Baru Bisa Mengancam? Ini Isi Lengkap Pasal-pasal Soal Penyadapan Hingga Penahanan
-
Drama Penangkapan Maling Motor di Cengkareng: Ada Wanita dan Pengakuan Palsu!
-
Ultimatum Pramono ke Transjakarta: Citra Perusahaan Tak Boleh Rusak, Tindak Tegas Pelaku Pelecehan
-
Jurus Pramono Anung Agar Insiden SMAN 72 Tak Terulang: Konten Medsos Pelajar Jakarta akan 'Disortir'
-
KUHAP Baru Akhirnya Sah Gantikan Aturan Lama Warisan Kolonial, Apa Saja Poin Pentingnya?
-
Cemburu Berujung Maut: Teriakan Minta Tolong Bongkar Aksi Sadis Pembunuhan di Condet!