Suara.com - Seorang karyawati di gudang minyak di Thailand nekat meledakkan kantornya karena marah pada atasan yang membuatnya stres setiap hari.
Menyadur Independent Senin (13/12/2021), wanita itu sudah bekerja selama 9 tahun di perusahaan itu tapi atasannya selalu mengeluh dan membuatnya stres.
"Wanita itu telah bekerja untuk Prapakorn Oil selama sembilan tahun," lapor MailOnline.
“Dia mengatakan majikannya mengeluh kepadanya dan menyebabkan dia stres setiap hari, dan dia tidak menyangka kebakaran yang dia mulai menyebabkan tingkat kerusakan ini.”
Pekerja yang bernama Sirisini atau disebut sebagai Ann Sriya, 38 tahun oleh polisi dituduh menggunakan korek api untuk membakar selembar kertas dan melemparnya ke wadah bahan bakar di gudang Minyak Prapakorn di Thailand.
Api, yang menyebabkan kerusakan lebih dari 40 juta baht Thailand (sekitar Rp 17 miliar) dengan cepat menyebar ke seluruh gudang yang menyimpan ribuan liter tangki minyak.
Gambar yang dibagikan di media sosial menunjukkan bola api dan asap hitam tebal mengepul ke udara di atas gudang satu lantai di provinsi Nakhon Pathom.
CCTV menunjukkan seseorang berjalan ke gudang dengan selembar kertas lalu menghilang di balik deretan kontainer di unit rak. Api kemudian muncul dari dua lokasi sebelum orang itu muncul kembali, masih membawa kertas.
Lebih dari 40 mobil pemadam kebakaran menghabiskan empat jam untuk memerangi kobaran api sebelum akhirnya dapat dikendalikan, menurut MailOnline.
Baca Juga: Riset Garmin: Indonesia Jadi Negara dengan Tingkat Stres Tertinggi dan Jarang Olahraga
Letnan Jenderal Provinsi Thanayut Wuttijarathamron mengatakan Sriya ditangkap di rumahnya di distrik Sam Phran dan mengaku melakukan pembakaran.
Ia ditemukan terluka dan mengatakan pada polisi bahwa dia menyalakan api karena marah pada bosnya yang telah memarahinya dan mendiskusikan cara untuk meningkatkan pekerjaannya.
Berita Terkait
Terpopuler
- 9 Sepatu Puma yang Diskon di Sports Station, Harga Mulai Rp300 Ribuan
- 9 HP Redmi RAM 8 GB Harga Rp1 Jutaan, Lancar Jaya Dipakai Multitasking
- Semurah Xpander Sekencang Pajero, Huawei-Wuling Rilis SUV Hybrid 'Huajing S'
- 5 Sepatu New Balance yang Diskon 50% di Foot Locker Sambut Akhir Tahun
- 5 Lem Sepatu Kuat Mulai Rp 3 Ribuan: Terbaik untuk Sneakers dan Bahan Kulit
Pilihan
-
Kutukan Pelatih Italia di Chelsea: Enzo Maresca Jadi Korban Ketujuh
-
4 HP Memori Jumbo Paling Murah dengan RAM 12 GB untuk Gaming Lancar
-
In This Economy: Banyolan Gen Z Hadapi Anomali Biaya Hidup di Sepanjang 2025
-
Ramalan Menkeu Purbaya soal IHSG Tembus 9.000 di Akhir Tahun Gagal Total
-
Tor Monitor! Ini Daftar Saham IPO Paling Gacor di 2025
Terkini
-
Pendidikan Tak Boleh Terputus Bencana, Rektor IPB Pastikan Mahasiswa Korban Banjir Bisa Bebas UKT
-
42 Ribu Rumah Hilang, Bupati Aceh Tamiang Minta BLT hingga Bantuan Pangan ke Presiden Prabowo
-
Tanggul Belum Diperbaiki, Kampung Raja Aceh Tamiang Kembali Terendam Banjir
-
Prabowo Setujui Satgas Kuala! Anggarkan Rp60 Triliun untuk Keruk Sungai dari Laut
-
Tawuran Awali Tahun Baru di Jakarta, Pengamat Sebut Solusi Pemprov DKI Hanya Sentuh Permukaan
-
Tiket Museum Nasional Naik Drastis, Pengamat: Edukasi Jangan Dijadikan Bisnis!
-
Timbunan Sampah Malam Tahun Baru Jogja Capai 30 Ton, Didominasi Alas Plastik dan Gelas Minuman
-
Nasib Pedagang BKT: Tolak Setoran Preman, Babak Belur Dihajar 'Eksekutor'
-
Ragunan 'Meledak' di Tahun Baru, Pengunjung Tembus 113 Ribu Orang Sehari
-
KUHP Baru Berlaku Besok, YLBHI Minta Perppu Diterbitkan Sampai Aturan Turunan Lengkap