Suara.com - Nasib pilu dialami oleh salah satu pengemudi ojek online. Motor pengemudi ojek online ini dibawa kabur oleh pelanggannya.
Akun Instagram @_marinadks_ membagikan kronologi cerita hilangnya motor pengemudi ojek online pada 9 Januari 2022 kemarin.
Peristiwa terjadi di warung 48 daerah Setu arah Cileungsi saat dirinya dan suami hendak makan. Ia melihat pengemudi ojek online tersebut tampak kebingungan.
Awalnya ia hanya cuek saja terhadap pengemudi ojek online itu. Tetapi ia mendengar pengemudi ojek online ini berbicara dengan pemilik warung.
Pengemudi ojek online itu minta maaf karena tidak bisa membayar makanannya. Ibu pemilik warung tidak mempermasalahkan hal itu.
Ia yang penasaran inisiatif bertanya kepada ibu pemilik warung.
"Bu abangnya kenapa?" tanyanya.
"Itu neng motornya hilang," jawab ibu pemilik warung lalu beliau menjelaskan kejadiannya.
Pengemudi ojek online ini ke warung tadi bersama seorang pelanggannya. Si pelanggan ini memohon kepada pengemudi untuk dipinjami motornya sebentar.
Baca Juga: Jalur Wisata Pantai Tanjung Baru Mengenaskan, Warganet: Dinas Pariwisata Mati Suri
Tanpa berpikir panjang pengemudi ojek online ini meminjamkan motor miliknya ke pelanggan tersebut. Dia tidak menaruh curiga terhadap pelanggannya ini.
Pengemudi ojek online itu menganggap pelanggannya baik sebab menawarkan makan. Maka dari itu, dia langsung meminjamkan motornya.
Padahal semua barang termasuk dompet dan hp pengemudi ojek online ini taruh di motor.
Pengunggah cerita ini kasihan kepada pengemudi ojek online tersebut.
Ia pun memberi bantuan dengan memesankan pengemudi ini kendaraan online agar bisa pulang ke rumah.
"Ya sudah pak saya pesenkan dulu," ucapnya kepada pengemudi ojek online seperti dikutip oleh Beritahits.id, Senin (10/01/2022).
Berita Terkait
-
Girang Dapat Kado iPhone, Pas Lihat Isinya Pria Ini Hanya Bisa Termenung Lesu
-
Bukan Main, Anggota Cheerleader Menikah, Aksinya di Resepsi Sukses Bikin Warganet Melongo
-
Anggap Suara Azan Subuh Muazin Kurang Merdu, Pria Ini 'Dijewer' Allah Saat ke Masjid
-
Jalur Wisata Pantai Tanjung Baru Mengenaskan, Warganet: Dinas Pariwisata Mati Suri
-
Kreatif! Gantikan Peran Istri, Begini Penampakan Unik Suami Menyusui Bayinya
Terpopuler
- Link Download Gratis Ebook PDF Buku Broken Strings, Memoar Pilu Karya Aurelie Moeremans
- Biodata dan Agama DJ Patricia Schuldtz yang Resmi Jadi Menantu Tommy Soeharto
- Kronologi Pernikahan Aurelie Moeremans dan Roby Tremonti Tak Direstui Orang Tua
- 5 Sepatu Jalan Lokal Terbaik Buat Si Kaki Lebar Usia 45 Tahun, Berjalan Nyaman Tanpa Nyeri
- DPUPKP Catat 47 Hektare Kawasan Kumuh di Kota Jogja, Mayoritas di Bantaran Sungai
Pilihan
-
Mengapa Purbaya Tidak Pernah Kritik Program MBG?
-
Kuburan atau Tambang Emas? Menyingkap Fenomena Saham Gocap di Bursa Indonesia
-
Nama Orang Meninggal Dicatut, Warga Bongkar Kejanggalan Izin Tanah Uruk di Sambeng Magelang
-
Di Reshuffle Prabowo, Orang Terkaya Dunia Ini Justru Pinang Sri Mulyani untuk Jabatan Strategis
-
Akun RHB Sekuritas Milik Wadirut Dijebol, Ada Transaksi Janggal 3,6 Juta Saham BOBA
Terkini
-
Terpengaruh Film Porno! Dua Pelajar Ditangkap Usai Begal Payudara Siswi SMP di Kembangan
-
Bukan Sekadar Genangan, Listrik Jadi Pembunuh Senyap Saat Banjir Jakarta
-
Insiden Mobil Patwal Senggol Warga di Tol Tomang, Kakorlantas: Sudah Ditangani!
-
Tito Karnavian Tegaskan Lumpur Banjir Sumatra Tak Dijual ke Swasta: Akan Dipakai Buat Tanggul
-
WALHI Sebut Negara Gagal Lindungi Rakyat dan Ruang Hidup Korban Bencana
-
Demo di Depan Kedubes AS, Ratusan Ojol Tagih Janji Perpres ke Presiden Prabowo
-
Mentan Amran Minta Tambahan Anggaran Rp5,1 Triliun Pulihkan Lahan Pertanian Teremdam Banjir Sumatra
-
Interupsi di Sidang Paripurna DPD RI, Senator Paul Finsen: Orang Papua Butuh Sekolah dan RS
-
Transjakarta Minta Maaf atas Insiden Penumpang Tunanetra Jatuh, Janji Perketat SOP dan Pendampingan
-
Titiek Soeharto 'Warning' 3 Kementerian soal Dampak Banjir Sumatera