Suara.com - Sebuah video yang memperlihatkan aksi seorang pria menjamu sejumlah anggota Avengers telah menjadi viral di media sosial. Video itu sontak mencuri perhatian warganet.
Video tersebut diunggah oleh akun TikTok @engkuhykal, Rabu (12/1/2022). Hingga berita ini ditulis, video telah ditonton 13,8 juta kali dan mendapat suka dari 1,7 juta pengguna TikTok.
"Avengers assemble datang rumah," tulisnya sebagai keterangan unggahan seperti dikutip Suara.com, Kamis (13/1/2022).
Dalam video terlihat beberapa anggota Avengers, seperti Captain America, Tony Stark, Black Widow, Thor, dan kawan-kawan.
Seorang pria berbaju hitam yang diduga merupakan pemilik rumah itu tampak menjamu para anggota Avengers tersebut.
Sekilas, video yang menampilkan para anggota Avengers dijamu oleh pria ini tersebut memang terlihat nyata.
Namun, kenyataannya video ini hanya sebuah editan yang dilakukan oleh seorang pria dalam video tersebut.
Dalam video, pria berbaju hitam ini terlihat mondar-mandir seolah-olah sedang menyajikan makanan dan minuman untuk Tony Stark dan kawan-kawan.
Para anggota Avengers itu juga seolah-olah terlihat sangat menikmati nasi bungkus yang disediakan oleh pria ini.
Baca Juga: Viral Pencuri Kepergok Jebol Jendela Rumah Warga, Netizen: Dia Lagi Dia Lagi
Editan pria ini juga terlihat seperti nyata lantaran para anggota Avengers tampak seperti mengunyah makanan.
Tidak sampai di situ saja, tangan Mark Ruffalo sang pemeran karakter Hulk terlihat seakan-akan sedang menyuap makanan yang diambilnya dari bungkusan nasi yang ada di meja.
Pria yang ada di dalam video itu tampak meletakkan sebuah panci ke atas meja yang ada di antara Tony Stark dan Thor.
Tidak lama kemudian, ia lalu mempersilakan para anggota Avengers hasil editannya itu untuk menikmati sajiannya.
Dalam video, Thor juga terlihat seakan-akan sedang mengelap sisa makanan yang menempel di sekitar mulutnya.
Pria ini kemudian berjalan kembali menuju tempatnya menjamu para anggota Avengers. Ia terlihat mengantarkan segelas minuman untuk mereka.
Berita Terkait
-
Viral Wanita Beberkan Nikmatnya Punya Bos Lucinta Luna, Publik Auto Minta Info Loker
-
Kesal Selalu Dibandingkan, Perempuan Tulis Surat Terbuka untuk Tetangga: Pindah Aja
-
Viral Wanita Ambil Gaji Untuk 2 Bulan, Nominal Uangnya Bikin Publik Syok
-
Cewek Masak Telur Ceplok, Aksi Tuang Minyak Bikin Panas: Tutorial Dikutuk Emak
-
Viral Pria Masak Mi Instan Kuah Pedas Campur Es Krim di Mobil, Bakal Jadi Tren?
Terpopuler
- 5 Sampo Penghitam Rambut di Indomaret, Hempas Uban Cocok untuk Lansia
- 5 Mobil Kecil Bekas yang Nyaman untuk Lansia, Legroom Lega dan Irit BBM
- 7 Mobil Bekas untuk Grab, Mulai Rp50 Jutaan: Nyaman, Irit dan Tahan Lama!
- 5 Mobil Suzuki dengan Pajak Paling Ringan, Aman buat Kantong Pekerja
- 5 Mobil Bekas Rekomendasi di Bawah 100 Juta: Multiguna dan Irit Bensin, Cocok Buat Anak Muda
Pilihan
-
Rupiah Terkapar di Level Rp16.819: Kepercayaan Konsumen Lesu, Fundamental Ekonomi Jadi Beban
-
Kala Semangkok Indomie Jadi Simbol Rakyat Miskin, Mengapa Itu Bisa Terjadi?
-
Emiten Ini Masuk Sektor Tambang, Caplok Aset Mongolia Lewat Rights Issue
-
Purbaya Merasa "Tertampar" Usai Kena Sindir Prabowo
-
Darurat Judi Online! OJK Blokir 31.382 Rekening Bank, Angka Terus Meroket di Awal 2026
Terkini
-
60 Ton Sampah Menggunung, Pemprov DKI Janji Pasar Induk Kramat Jati Bersih dalam 5 Hari
-
Sinyal Bahaya Demokrasi, Lakso Anindito Sebut KUHP Baru Berpotensi Hidupkan Rezim Otoritarian Orba
-
KPK Sempat Terbelah dan Ragu Jadikan Yaqut Tersangka Korupsi Haji?
-
Lakso Anindito Prediksi Gelombang Praperadilan Koruptor Akibat KUHP Baru
-
Rumah Yaqut 'Dikepung' Aparat, Tamu Diperiksa Ketat Usai Jadi Tersangka Korupsi Haji
-
BNI Hadirkan agen46 hingga Pelosok Kota Bima, Perluas Inklusi Keuangan
-
Indonesia Terpilih jadi Presiden Dewan HAM PBB, Amnesty International Indonesia: Kebanggaan Semu!
-
KPK Bongkar Alasan Jerat Eks Menag Yaqut: 'Permainan' Kuota Haji Tambahan Jadi Pemicu
-
Sinyal Keras KPK, Eks Menag Yaqut Secepatnya Ditahan di Kasus Korupsi Haji
-
Tanggapi Soal Pilkada Langsung dan Tidak Langsung, Menko Yusril: Keduanya Konstitusional