Suara.com - Setelah banyak menerima aduan terkait banyaknya lubang di sepanjang tol, Gubernur Jawa Tengah, Ganjar Pranowo meminta agar pengelola jalan tol di seluruh wilayah Jawa Tengah untuk terjun melakukan perbaikan.
Ganjar juga menyempatkan untuk berbicara langsung dengan para pekerja perbaikan jalan dan mengecek kualitas penambalan saat melintas di jalan tol dekat pintu exit tol Brebes atau Brexit pada Selasa (25/1/2022) dari Jakarta menuju Jawa Tengah.
"Ini baru beberapa titik yang kita tambal Pak di KM 268. Jadi dari Brexit ini sampai pejagan," kata Mirno, mandor lapangan saat menjelaskan pada Ganjar.
Mirno juga mengatakan lubang di jalan tol memang semakin banyak begitu memasuki musim penghujan. Kondisi itu juga mempersulit pekerja teknis untuk melakukan perbaikan. "Makanya begitu tidak hujan kami langsung turun ke jalan, seperti hari ini," katanya.
Menurut Ganjar, kondisi cerah memang mesti dimanfaatkan para pengelola jalan tol untuk melakukan perbaikan. "Hampir setiap hari saya menerima laporan lubang di jalan tol dari masyarakat. Kalau ini tidak kita atasi, ya membahayakan," ucapnya.
Selain dari aduan masyarakat, Ganjar juga menerjunkan tim dari Pemprov Jateng untuk membantu pengelola jalan tol mengecek kondisi jalan tol. Temuan-temuan ketika mereka turun di jalan tol itu kemudian di teruskan ke pengelola.
"Kita masuk jalan tol kan bayar, logikanya karena kita bayar harus mendapat pelayanan yang bagus," ungkap Ganjar.
Untuk itu ia meminta agar pengelola jalan tol segera terjun melakukan perbaikan. Apalagi beberapa hari terakhir cuaca sangat cerah. "Saya juga minta diperhatikan kualitas tambalannya. Karena ini bahaya, saya saja beberapa kali ngepot di jalan tol. Segera diperbaiki lah," tegas Ganjar.
Baca Juga: Ganjar Susur Sungai Sekanak Palembang, Diajak Emak-emak Mampir ke Rumah
Berita Terkait
-
Pemerintah dan Start-Up Dukung UMKM Jawa Tengah Siap Go Digital
-
Wow! Ganjar Pranowo Jadi Spider-Man, Videonya Viral di Tiktok, Warganet: Seriusan Pak?
-
Berikan Dampak Ekonomi, Pembangunan Jalan Tol Yogyakarta-Bawen akan Melibatkan Pekerja Lokal
-
PUPR: Perbaikan Ruas Tol Trans Sumatera Harus Berkualitas
-
Berapa Tarif Tol Cisumdawu? Perjalanan Bandung-Bandara Kertajati Cuma 45 Menit Lewat Tol Ini!
Terpopuler
- Jejak Pendidikan Noe Letto, Kini Jabat Tenaga Ahli di Dewan Pertahanan Nasional
- 6 Mobil Bekas Keren di Bawah 50 Juta untuk Mahasiswa, Efisien buat Jangka Panjang
- 5 Serum Wardah untuk Mengurangi Flek Hitam dan Garis Halus pada Kulit Usia 40 Tahun
- 4 Mobil Bekas Honda yang Awet, Jarang Rewel, Cocok untuk Jangka Panjang
- Plt Gubri SF Hariyanto Diminta Segera Tetapkan Kepala Dinas Definitif
Pilihan
-
IHSG Tembus Rekor Baru 9.110, Bos BEI Sanjung Menkeu Purbaya
-
7 Rekomendasi HP Baterai Jumbo Paling Murah di Bawah Rp3 Juta, Aman untuk Gaming
-
Prabowo Calonkan Keponakannya Jadi Bos BI, Purbaya: Bagus, Saya Mendukung!
-
Rupiah Tembus Rp16.955, Menkeu Purbaya: Bukan Karena Isu Wamenkeu ke BI
-
Rupiah Makin Jatuh Nilainya, Hampir ke Level Rp 17.000/USD
Terkini
-
Strategi 'Indonesia Menyala' Anies Baswedan Mulai Bergerak
-
Pramono Anung: Proyek Giant Sea Wall Jakarta Dimulai September 2026
-
Pembangunan Stasiun MRT Harmoni Dimulai, Pramono Anung: Ini TOD Strategis
-
BGN Siap Pangkas Tengkulak, Janji Hubungkan Petani Langsung ke Dapur MBG
-
Trump Ajak Negara di Dunia Gabung Dewan Saingan PBB, Diduga Jadi 'Alat Politik Baru' AS
-
Terhambat Angin Kencang dan Kabut, Begini Proses Evakuasi Korban Pesawat di Gunung Bulusaraung
-
Rentetan OTT KPK, DPR Ingatkan Kepala Daerah Tak Main-main dengan Jabatan
-
KUHP Baru Resmi Berlaku, DPR Ingatkan Ancaman Zona Abu-Abu bagi Ribuan Perkara Pidana
-
Pramono Anung: Transjabodetabek Mau Buka Rute Baru ke Soetta dan Jababeka
-
Tampak Tenang, Begini Detik-detik Kedatangan Bupati Pati Sudewo di KPK Usai Terjaring OTT