Suara.com - Nama Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan dinilai berpeluang besar menang di Pilpres 2024 mendatang.
Melansir dari Terkini.id -- jaringan Suara.com, pengamat politik Tony Rasyid menyebut bahwa Anies Baswedan banyak dielukan oleh warga Jakarta.
Sosok Anies Baswedan mengingatkannya dengan Presiden RI Keenam Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) dan Presiden Joko Widodo sebelum terpilih menjadi presiden dahulu.
Menurut Tony, mereka memimpin elektabilitas pada masanya apabila dikalkulasi secara rasional.
"Maju Pilpres, hampir pasti Anies Baswedan menang. Ini dapat dikalkulasi secara rasional. Anies tak ubahnya Susilo Bambang Yudhoyono tahun 2004 dan Jokowi tahun 2014," kata Tony Rasyid dikutip Suara.com dari Terkini.id, Senin (7/2/2022).
Lebih lanjut, Tony Rasyid menyatakan bahwa mantan Menteri Pendidikan dan Kebudayaan itu juga memiliki daya tarik kuat. Hal itu membuat Anies disukai masyarakat bahkan masyarakat banyak yang menganggapnya presiden.
"Mereka akan teriak Presiden... Presiden... Presiden," ungkap Tony.
Anies Baswedan banyak dielukan oleh warga Jakarta lantaran jabatannya sebagai Gubernur DKI Jakarta.
Bahkan, Tony turut menilai Anies banyak dielukan warga di kota-kota lain di Indonesia selain warga ibu kota.
Hal itu seperti yang terjadi ketika Anies Baswedan berkunjung ke Makassar, Padang, Surabaya, dan Yogyakarta. Masyarakat menyambut dengan meriah.
"Tapi, ketika Anies datang ke Makassar, Padang, Surabaya dan Jogja, masyarakatnya menyambut dengan antusias dan jumlah yang besar. Mereka pada teriak presiden, presiden, presiden," tutur Tony.
Tony Rasyid tidak ragu menyebut Gubernur DKI Jakarta itu memang sudah ditakdirkan untuk menjadi pemimpin Indonesia mendatang jika berkaca pada kenyataan yang terjadi di lapangan.
"Tentu ini bukan sesuatu yang biasa. Ini tanda zaman bahwa Anies memang sepertinya disiapkan oleh takdir untuk memimpin negeri ini ke depan," tandasnya.
Sebelumnya, menurut survei elektabilitas Capres 2024, posisi Anies Baswedan berada di bawah Prabowo Subianto.
Anies Baswedan dipilih oleh 19,9 persen responden lebih unggul dari Ganjar Pranowo. Sementara itu, posisi ketiga diduduki oleh Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo dengan perolehan 19,8 persen responden.
Berita Terkait
-
Sebut Banyak yang Menghalalkan Isu SARA, Buruh Desak Presidential Threshold 20 Persen Dihapuskan
-
Soroti Kejanggalan Pendanaan dan Tender, Gilbert PDIP Minta Anies Tunda Ajang Balap Formula E
-
Bikin Pemetaaan dan Gencar Komunikasi dengan Parpol Lain, Tapi Gerindra Tunggu Waktu Ambil Keputusan soal Pilpres
-
Serupa SBY dan Jokowi Maju Periode Pertama, Anies Baswedan Disebut Hampir Pasti Menang Pilpres 2024
-
Erick Thohir Didorong Pengemudi Ojek di Bekasi dan Sekitarnya Maju di Pilpres 2024
Terpopuler
- Urutan Skincare Wardah Pagi dan Malam untuk Usia 50 Tahun ke Atas
- Ini 4 Smartphone Paling Diburu di Awal Januari 2026
- 5 Sepatu Nike Diskon hingga 40% di Sneakers Dept, Kualitas Bagus Harga Miring
- 5 Tablet dengan SIM Card Harga Rp1 Jutaan untuk Multitasking Anti Ribet
- Beda dengan Inara Rusli, Wardatina Mawa Tolak Lepas Cadar Demi Uang
Pilihan
-
UMP Minim, Biaya Pendidikan Tinggi, Warga Jogja Hanya jadi Penonton Kemeriahan Pariwisata
-
Cek Fakta: Video Rapat DPRD Jabar Bahas Vasektomi Jadi Syarat Bansos, Ini Faktanya
-
Dipecat Manchester United, Begini Statistik Ruben Amorim di Old Trafford
-
Platform Kripto Indodax Jebol, Duit Nasabah Rp600 Juta Hilang Hingga OJK Bertindak
-
4 HP RAM 12 GB Paling Murah Januari 2026, Pilihan Terbaik untuk Gaming dan Multitasking
Terkini
-
Macet Parah di Grogol, Sebagian Layanan Transjakarta Koridor 9 Dialihkan via Tol
-
Prakiraan Cuaca Jakarta Hari Ini: Hujan Ringan Diprediksi Guyur Sebagian Besar Wilayah
-
Greenland Punya Tambang Melimpah, Trump Ngotot Mau Caplok Usai Serang Venezuela
-
Istana Prihatin Atas Teror Terhadap Influencer, Minta Polisi Lakukan Investigasi
-
Percepat Pemulihan Sumatra, Prabowo Bentuk Satgas Khusus Dipimpin Tito Karnavian
-
Begini Respons Cak Imin Soal Kelakar Prabowo 'PKB Harus Diawasi'
-
Gedung Kedubes AS Diguncang Protes, Massa Buruh: Jangan Sampai Indonesia Jadi Sasaran Berikutnya
-
Peta Aceh Harus Digambar Ulang, Desa-Dusun di 7 Kabupaten Hilang Diterjang Bencana
-
Korupsi Mukena dan Sarung Bikin Negara Rugi Rp1,7 M, Pejabat-Anggota DPRD Diseret ke Meja Hijau
-
Ada Menteri Kena Tegur Prabowo di Retret Hambalang?