Suara.com - Khutbah Jumat Isra Miraj tentunya tidak dapat dibuat begitu saja. Anda mungkin membutuhkan sentuhan inspirasi dari orang lain agar khutbah Jumat yang akan disampaikan semakin bermakna.
Berikut ini kami coba buatkan contoh khutbah Jumat yang sesuai untuk Isra Miraj. Pembukaan khutbah Jumat Isra Miraj bisa selalu dimulai dengan salam Assalamualaikum warahmatullah. Penutup khutbah Jumat Isra Miraj juga harus berupa salam penutup yang tepat seperti, Wassalamu'alaikum warahmahtullahiwabarukatuh.
Khotbah minggu ini mengingatkan kita tentang peristiwa yang paling penting dalam Islam di bulan rajab. Peristiwa itu disebut dengan peristiwa Isra wal miraj, umat muslim di barat menyebutnya The Night Journey dan Accension to Heaven of the Prophet Muhammad SAW. Tahun ini Malam Isra Miraj jatuh pada tanggal 28 Feruari 2022. Umat muslim dapat bersiap dan melakukan beberapa amalan shaleh untuk menyambut Isra Miraj.
Mengapa demikian? Karena Isra Miraj merupakan peristiwa agung, di mana Allah subhanahu wata’ala menyematkan keistimewaan pada Nabi Muhammad shallallahu ‘alaihi wasallam. Nabi melakukan perjalanan mulia bersama malaikat Jiril mulai dari Masjidil Haram Makkah menuju Masjidil Aqsha Palestina.
Setelah itu, dilanjutkan ke Sidratul Muntaha untuk menghadap Allah suhanahu wata’ala sang pencipta Alam semesta. Intisari dari perjalanan ini adalah suatu ketika Nabi berada di dalam suatu kamar dalam keadaan tidur kemudian datang malaikat. Malaikat yang kemudian diketahui sebagai malaikat jibril itu mengeluarkan hati Nabi, lalu membersihkannya, memenuhinya dengan iman. Setelah itu, hati nabi dikembalikan ke tempatnya semula.
Setelah itu, Nabi melakukan perjalanan Isra Miraj dengan mengendarai Buraq, diantar oleh malaikat Jibril hingga langit dunia. Di langit, mereka mendapatkan pertanyaan, “Siapa ini?” Jibril menjawab: “Jibril.” “Siapa yang bersamamu?” Jibril menjawa “Muhammad”. Suara itu pun dengan suka cita mengucapkan, “Selamat datang sungguh sebaik-baiknya orang yang berkunjung adalah engkau wahai Nabi.”
Sebenarnya, saat itu, Nabi Muhammad dipertemukan dengan Nabi Adam ‘alaihissalam. Jibril membimbing Muhammad untuk mengucapkan salam kepada Nabi Adam dan Nabi Muhammad pun mengucapkan salam kepada Nabi Adam ‘alaihissalam.
Setelah pertemuan dengan Nabi Adam, perjalanan dilanjutkan menuju langit kedua di sini Nabi bertemu dengan Nabi Yahya dan Nabi Isa. Perjalanan berlanjut sampai ke langit ketiga, Nabi Muhammad bertemu dengan Nabi Yusuf ‘alaihissalam. Selanjutnya, di langit keempat, Nabi ertemu dengan Nabi Idris, dan seterusnya Nabi Muhammad bertemu dengan Nai Harun, Nabi Musa, dan terakhir adalah Nabi Ibrahim ‘alaihissalam.
Setelah melalui pertemuan yang mengharukan, Nabi Muhammad dituntun ke Sidratil Muntaha dimana Nabi berdoa kepada Allah suhanahu wataala. Kemudian Nai naik ke Baitul Makmur yang merupakan rumah Allah di langit ketujuh menghadap Ka'bah, di mana 70.000 malaikat masuk dan mengelilinginya setiap hari.
Dalam perjalanan itu, Nabi menerima anggur, susu, dan madu. Malaikat Jibril menjelaskan, susu merupakan simbol kesucian dan sifat yang merupakan ciri Nabi Muhammad dan umatnya.
Demikian inspirasi khutbah Jumat Isra Miraj yang diambil dari islam.nu.or.id. Semoga bermanfaat.
Kontributor : Mutaya Saroh
Berita Terkait
-
6 Ucapan Isra Miraj Bahasa Inggris Lengkap dengan Terjemahannya, Bisa Dijadikan Status di WA atau Facebook
-
Cara Membuat Kartu Ucapan Isra Miraj Online Gratis, Bebas Berkreasi Membuat Kartu Ucapan Sendiri!
-
7 Bacaan Sholawat Malam 27 Rajab Latin dan Artinya, Bacalah di Malam Isra Miraj Agar Mendapatkan Keberkahan
-
Malam 27 Rajab 2022 Jatuh pada Tanggal Berapa? Ini Amalan yang Dianjurkan pada Hari Peringatan Isra Miraj
-
Doa Malam 27 Rajab yang Bikin Hati Tenang, Mari Isi Perayaan Isra Miraj 1443H/2022 dengan Amalan Baik
Terpopuler
- Breaking News! PSSI Resmi Umumkan Pelatih Timnas Indonesia
- 5 HP Murah RAM 8 GB Memori 256 GB untuk Mahasiswa, Cuma Rp1 Jutaan
- Timnas Indonesia: U-17 Dilatih Timur Kapadze, Nova Arianto Tukangi U-20, Bojan Hodak Pegang Senior?
- 5 Sunscreen Terbaik Mengandung Kolagen untuk Usia 50 Tahun ke Atas
- 8 Lipstik yang Bikin Wajah Cerah untuk Ibu Rumah Tangga Produktif
Pilihan
-
Vinfast Limo Green Sudah Bisa Dipesan di GJAW 2025, Ini Harganya
-
Timnas Indonesia: U-17 Dilatih Timur Kapadze, Nova Arianto Tukangi U-20, Bojan Hodak Pegang Senior?
-
Harga Minyak Dunia Melemah, di Tengah Upaya Trump Tekan Ukraina Terima Damai dengan Rusia
-
Indonesia jadi Raja Sasaran Penipuan Lowongan Kerja di Asia Pasifik
-
Kisah Kematian Dosen Untag yang Penuh Misteri: Hubungan Gelap dengan Polisi Jadi Sorotan
Terkini
-
KPK Tancap Gas Sidik Korupsi Bansos, Meski Rudi Tanoe Terus Ajukan Praperadilan
-
Malam Penganugerahan Pegadaian Media Awards 2025 Sukses Digelar, Ini Daftar Para Jawaranya
-
Sekjen PBNU Minta Pengurus Tenang di Tengah Isu Pelengseran Gus Yahya dari Kursi Ketua Umum
-
Kader Muda PDIP Ditantang Teladani Pahlawan: Berjuang Tanpa Tanya Jabatan
-
Kementerian PU Tingkatkan Kapasitas Petugas Pelayanan Publik
-
Bukan Cuma Guru Ngaji, Ketua Kelompok Pengajian di Jember Kini Dapat Uang Insentif
-
Siswa Mengadu soal Perundungan di Sekolah, Wagub Rano Karno Janji Usut Tuntas
-
Mendagri Harap Karang Taruna Jadi Motor Penggerak Perubahan Desa
-
Tak Terima Jadi Tersangka, Kakak Hary Tanoe Kembali Ajukan Praperadilan Lawan KPK
-
Hadiri Acara 50 Tahun Kemerdekaan Republik Angola, Mendagri: Kehormatan Besar bagi Rakyat Indonesia