Suara.com - Sebuah video yang memperlihatkan mobil ambulance membawa pasien seorang wanita hendak bersalin telah menjadi viral di media sosial.
Pasalnya, ambulance yang membawa pasien itu mengalami kejadian tidak terduga dalam perjalanan menuju rumah sakit.
Menurut informasi, peristiwa tersebut terjadi di Tangerang. Tiba-tiba ada mobil Mercy berwarna putih yang berpindah jalur tanpa menyalakan tanda.
"Kejadian ini di Tangerang, ambulance membawa pasien bersalin, mobil tersebut mengikuti ambulance sampai ke RS, ke dua belah pihak sama-sama sudah melaporkan kejadian ini ke polisi," tulis keterangan akun Instagram @underc0ver.id dikutip Suara.com, Kamis (17/3/2022).
Dalam video yang diambil dari dashboard mobil ambulance, terdapat satu mobil yang berada di depan ambulance ini.
Ambulance terus membunyikan sirine lantaran harus terburu-buru membawa pasien ke rumah sakit.
Mobil Mercedez Benz berwarna putih itu terus berada di depan ambulance ini.
Sampai pada akhirnya, sopir ambulance mencoba untuk berpindah jalur agar bisa mendapatkan jalan.
Namun, saat ambulance berpindah jalur dan mencoba menyalip, mobil putih itu justru pindah jalur secara bersamaan sehingga terjadi gesekan antara ambulance dan Mercy.
Baca Juga: Tak Dapat Obat Penyubur Bayi Tabung, Pasien Perempuan Bakar Rumah Sakit
Sopir ambulance sontak membunyikan klakson panjang saat mobil Mercy tiba-tiba berpindah jalur.
Mobil Mercy yang berada di depan ambulance itu ternyata mengikuti ke rumah sakit.
Tampaknya, ia ingin meminta pertanggung jawaban gara-gara mobilnya kena gesekan. Ia lalu turun menghampiri sopir ambulance.
Menurut kedua belah pihak telah melaporkan kejadian tersebut ke Polres Tangerang.
"Pihak Puskesmas sudah buat laporan di Polres Kota Tangerang, setelah dikroscek ke Polres Tangerang Kota ternyata pihak Mercy juga membuat laporan," tulis seseorang dalam tangkapan layar percakapan.
Video yang menjadi bukti ini juga telah diproses ke Dinkes dan Polda Banten.
Sontak, kejadian ini lantas menuai beragam tanggapan warganet.
Berita Terkait
-
Tak Dapat Obat Penyubur Bayi Tabung, Pasien Perempuan Bakar Rumah Sakit
-
Viral, Tinder Swindler Versi Indonesia yang Gasak Jutaan Rupiah Digerebek, Netizen: Kok Bisa Ketipu Sama Orang Jelek
-
Salut! Diduga Habis Kecelakaan, Dimas Pratama Tetap Ikut Lomba MTQ di Samarinda Walau Dalam Perawatan di Ambulance
-
Langka! Viral Bocah Penjual Siomay Tirukan Suara Ambulance, 'Kayak Abis Nelen Klakson'
-
Salut, Sopir Ambulance Gendong Pasien Gara-Gara Jalan Rusak
Terpopuler
- Erick Thohir Umumkan Calon Pelatih Baru Timnas Indonesia
- 4 Daftar Mobil Kecil Toyota Bekas Dikenal Ekonomis dan Bandel buat Harian
- Bobibos Bikin Geger, Kapan Dijual dan Berapa Harga per Liter? Ini Jawabannya
- 6 Rekomendasi Cushion Lokal yang Awet untuk Pekerja Kantoran, Makeup Anti Luntur!
- 5 Lipstik Transferproof untuk Kondangan, Tidak Luntur Dipakai Makan dan Minum
Pilihan
-
5 Mobil Bekas di Bawah 100 Juta Muat hingga 9 Penumpang, Aman Bawa Barang
-
Pakai Bahasa Pesantren! BP BUMN Sindir Perusahaan Pelat Merah Rugi Terus: La Yamutu Wala Yahya
-
Curacao dan 10 Negara Terkecil yang Lolos ke Piala Dunia, Indonesia Jauh Tertinggal
-
Danantara Soroti Timpangnya Setoran Dividen BUMN, Banyak yang Sakit dan Rugi
-
Mengapa Pertamina Beres-beres Anak Usaha? Tak Urus Lagi Bisnis Rumah Sakit Hingga Hotel
Terkini
-
Sempat Sakit, Adik Jusuf Kalla Diperiksa Kasus Korupsi PLTU Rp1,35 Triliun Hari Ini!
-
Satpol PP Akan Bongkar 179 Bangunan Liar di Sepanjang Akses Tol Karawang Barat
-
Viral Todongkan Sajam di Tambora, Penjambret Diringkus Polisi Saat Tertidur Pulas
-
BPJS Kesehatan Angkat Duta Muda: Perkuat Literasi JKN di Kalangan Generasi Penerus
-
Kondisi Gunung Semeru Meningkat ke Level Awas, 300 Warga Dievakuasi
-
Soal Pelimpahan Kasus Petral: Kejagung Belum Ungkap Alasan, KPK Bantah Isu Tukar Guling Perkara
-
Semeru Status Awas! Jalur Krusial Malang-Lumajang Ditutup Total, Polisi Siapkan Rute Alternatif
-
Babak Baru Korupsi Petral: Kejagung Resmi Limpahkan Kasus ke Tangan KPK, Ada Apa?
-
DPR-Kemdiktisaintek Kolaborasi Ciptakan Kampus Aman, Beradab dan Bebas Kekerasan di Sulteng
-
Fakta Baru Sengketa Tambang Nikel: Hutan Perawan Dibabat, IUP Ternyata Tak Berdempetan