Suara.com - Momen Lebaran tahun 2022 menjadi hal yang paling ditunggu-tunggu oleh masyarakat Indonesia setelah 2 tahun harus menahan diri demi mencegah penyebaran virus Covid-19.
Namun apa jadinya jika momen lebaran tahun ini juga diabadikan sebagai momen untuk lucu-lucuan bagi sebagian orang. Perjalanan mudik memang melelahkan, maka dari itu sebagian orang memilih cara agar tetap bisa menikmati perjalanan mudik.
Tak ayal, banyak aksi lucu nan unik yang dilakukan oleh para pemudik demi menemui keluarga di kampung halaman, walaupun ada beberapa aksi dari mereka yang cukup membahayakan.
Simak kumpulan momen lucu dan unik selama mudik lebaran 2022 ini.
1. Mudik pakai sepeda
Pria asal Gunungkidul, Anjas Yuliansyah ikut antusias untuk mudik ke kampung halamannya. Namun, ada yang unik dari kegiatan mudiknya kali ini.
Di saat orang lain memilih menggunakan mobil atau motor saat mudik, Anjas lebih memilih menggunakan sepeda menuju kampung halamannya. Ia mengayuh sepeda ke Gunungkidul dari Tangerang.
Perjalanan mudiknya ini ditempuh olehnya selama kurang lebih 19 hari. Anjas mengaku senang karena bisa mengeksplor banyak daerah sambil mengayuh sepeda menuju kampung tercinta.
2. Ngamuk karena tak ada jaringan
Seorang bocah viral di media sosial karena mengamuk usai digendong menuju mobil untuk melakukan mudik. Bukan tanpa alasan, bocah ini mengaku tak mau ikut mudik karena kampung halamannya tidak ada jaringan internet.
Aksi ngamuknya ini pun terekam kamera dan diunggah di media sosial. Sontak, banyak warganet yang berkomentar tentang pernyataan sang bocah.
Baca Juga: Niat Healing ke Lembang di Libur Lebaran, Wisatawan Malah Terjebak Kemacetan Selama Berjam-jam
Banyak dari mereka yang menganggap bocah tersebut sudah kecanduan menggunakan gadget sehingga bisa melampiaskan emosi seperti itu.
3. Angkut motor di bagasi mobil
Sebuah unggahan dari akun Instagram @dagelan mendadak viral. Bagaimana tidak, di video tersebut memperlihatkan seorang pria yang sedang sibuk memasukkan barang-barangnya yang akan ia bawa mudik.
Bukan hanya koper dan kardus, pria ini bahkan mengangkut serta motor matic di bagasi mobilnya yang membuat warganet bergidik. Mobil yang digunakan untuk mengangkut motor tersebut bukanlah jenis pickup, melainkan city car LCGC yang dalam peraturan operasionalnya hanya diperuntukkan bagi penumpang, bukan mengangkut barang sebesar itu.
Tak tanggung tanggung, pria ini pun melapisi barang beserta motor miliknya dengan terpal biru agar tidak terlihat membawa motor tersebut untuk dibawa mudik.
4. Nekat mudik di jalur yang buat jantungan
Sebuah akun TikTok bernama @melayangayang mengunggah beberapa dokumentasi perjalanannya menuju rumah neneknya. Namun, kampung halaman sang nenek bukan berada di pedesaan pada umumnya, melainkan berada di antara jurang, tebing, dan daerah pegunungan.
Pemudik ini melakukan perjalanan menggunakan motor sehingga resiko yang harus dihadapi begitu besar. Walaupun bernuansa seperti pedesaan di New Zealand, namun kondisi geografis yang berada di dekat jurang membuat warganet was-was dan mendoakan sang pemudik agar selamat sampai tujuan.
Berita Terkait
-
Niat Healing ke Lembang di Libur Lebaran, Wisatawan Malah Terjebak Kemacetan Selama Berjam-jam
-
Viral Pria Curhat Ngelus Dada dengan Kelakuan Turis Lokal di Bali: Tolong Empatinya!
-
Asli Jepang, Sosok Ayah Yuki Kato Bikin Salfok saat Foto Lebaran: Ganteng!
-
Tak Ada Operasi Yustisi saat Arus Balik Lebaran, Pemprov DKI: Jakarta Milik Semua
-
Semasa Hidup Selalu Ngaku Miskin, Pengemis Ini Ternyata Miliarder, Tinggalkan Rp 17,2 M untuk Keluarga saat Meninggal
Terpopuler
- 5 Sampo Uban Sachet Bikin Rambut Hitam Praktis dan Harga Terjangkau
- 5 HP Helio G99 Termurah di Awal Tahun 2026, Anti Lemot
- 6 Rekomendasi HP OPPO Murah dengan Performa Cepat, RAM 8 GB Mulai Rp2 Jutaan
- 5 Rekomendasi Sepatu Adidas untuk Lari selain Adizero, Harga Lebih Terjangkau!
- 5 Cat Rambut yang Tahan Lama untuk Tutupi Uban, Harga Mulai Rp17 Ribuan
Pilihan
-
Cek Fakta: Yaqut Cholil Qoumas Minta KPK Periksa Jokowi karena Uang Kuota Haji, Ini Faktanya
-
Hasil Akhir: Kalahkan Persija, Persib Bandung Juara Paruh Musim
-
Babak Pertama: Beckham Putra Bawa Persib Bandung Unggul atas Persija
-
Untuk Pengingat! Ini Daftar Korban Tewas Persib vs Persija: Tak Ada Bola Seharga Nyawa
-
Kriminalisasi Rasa Tersinggung: Mengadili Komedi 'Mens Rea' Pandji Pragiwaksono
Terkini
-
Kecupan Hangat Puan dan Prananda untuk Megawati: Sisi Lain Kekeluargaan di Balik Rakernas PDIP 2026
-
Logika KPK: Staf Tak Mungkin Punya Rp4 M, Direksi Wanatiara Otak Suap Pajak?
-
KPK Aminkan Teori 'Kebocoran Negara' Prabowo, Kasus Pajak Tambang Jadi Bukti Nyata
-
Sinyal Tarif Transjakarta Naik Menguat? Anggaran Subsidi Dipangkas, Gubernur Buka Suara
-
KPK: Wajib Pajak Boleh Lawan Oknum Pemeras, Catat Satu Syarat Penting Ini
-
Kena OTT KPK, Pegawai Pajak Langsung Diberhentikan Sementara Kemenkeu
-
Antisipasi Risiko Perluasan, Tanah Ambles di Panggang Gunungkidul Segera Diuji Geolistrik
-
KPK Ungkap Akal Bulus Korupsi Pajak PT Wanatiara Persada, Negara Dibobol Rp59 M
-
5 Fakta OTT Kepala Pajak Jakut: Suap Rp6 Miliar Lenyapkan Pajak Rp59 Miliar
-
Megawati Tiba di Rakernas PDIP, Siapkan Arahan Tertutup Usai Disambut Prananda Prabowo