Suara.com - Korps Brimob Polri mengirimkan 14 personel terbaiknya untuk mengikuti program pelatihan di Turki dan Irlandia Utara dalam rangka meningkatkan kualitas kemampuan anggota Korps Biru Tua tersebut.
Komandan Korps Brimob Irjen Pol. Anang Revandoko menyebutkan kedua negara itu memiliki reputasi tinggi dalam penanganan bom di dunia. Dari 14 personel, 10 orang dikirim ke Turki dan empat perwira ke Belfast Irlandia.
"Korps Brimob Polri memberangkatkan 10 personel terbaiknya untuk latihan penanganan amunisi, ranjau, dan bahan peledak di Turki," kata Irjen Pol. Anang dalam keterangan tertulis yang diterima di Jakarta, Jumat (6/5/2022).
Ia menjelaskan bahwa program pelatihan di Turki merupakan kelanjutan kerja sama antara Korps Brimob Polri dan Komando Gendarmarie Nasional Turki sejak 2021. Kerja sama tersebut dirintis oleh Dankor Brimob Polri dan Komandan Gendarmarie Nasional Turki.
Pada saat yang sama Korps Brimob Polri juga memberangkatkan empat perwira untuk mengikuti seminar dan konferensi internasional Bomb Data Centre Working Group di Belfast, Irlandia Utara.
Anang menilai Turki berpengalaman dalam penanganan kelompok-kelompok bersenjata di Timur Tengah. Dengan demikian, personel Korps Brimob akan memiliki kemampuan penanganan amunisi, ranjau, dan bahan peledak dengan spektrum kawasan Timur Tengah.
Keberangkatan perwira ke Belfast, Irlandia Utara, Inggris Raya, lanjut dia, untuk meningkatkan sumber daya Korps Brimob menyesuaikan ancaman, gangguan, hambatan, dan tantangan.
"Ini sesuai harapan Bapak Kapolri agar Korps Brimob bisa merespons dan mengantisipasi potensi ancaman, khususnya dalam penanganan amunisi, ranjau, dan bahan peledak," kata Anang.
Diharapkan pula bahwa 14 personel yang dikirim ke Turki dan Irlandia Utara mewakili seluruh jajaran Korps Brimob Polri yang berjumlah 44.800 personel.
Baca Juga: Brimob Amankan Jalan Babakan Selakasi Tasikmalaya Usai Penggerebekan Jutaan Barang Ini
"Sangat berharap teman-teman untuk mengambil ilmu dari Turki dan Irlandia Utara," ujarnya.
Tidak hanya itu, 14 personel tersebut sekembalinya dari Turki dan Irlandia Utara diharapkan mentransfer ilmu dan pengalamannya ke seluruh jajaran Korps Brimob. Dengan demikian, kemampuan dan kapasitas personel Korps Brimob makin baik dan profesional.
"Jadi, ada penambahan kemampuan penanganan amunisi, ranjau, dan bahan peledak. Makin profesional sesuai dengan harapan Bapak Kapolri," terangnya.
Dalam upacara pelepasan tersebut, Anang juga mengatakan bahwa personel Korps Brimob Polri adalah personel yang setia dan berani dengan kemampuan yang profesional.
"Jaga selalu kehormatan Korps Brimob Polri dan Negara Kesatuan Republik Indonesia," kata Anang berpesan kepada mereka. [Antara]
Berita Terkait
-
Banjir Daan Mogot, Gegana Brimob Evakuasi Warga Terjebak di Ruko Golden Ville
-
Banjir Rendam Cikarang Utara, Dapur Lapangan Brimob Layani Warga Terdampak
-
Dari Brimob Aceh ke Garis Depan Donbass: Mengapa Tentara Bayaran Rusia Menjadi Pilihan Fatal?
-
Bripda Rio dan Satria Kumbara Jadi Tentara Bayaran Rusia, Menkum: Status WNI Otomatis Hilang
-
4 Personel Brimob Diamankan Usai Insiden Penembakan di Tambang Ilegal Bombana
Terpopuler
- Kenapa Angin Kencang Hari Ini Melanda Sejumlah Wilayah Indonesia? Simak Penjelasan BMKG
- 4 Pilihan HP OPPO 5G Terbaik 2026 dengan RAM Besar dan Kamera Berkualitas
- 57 Kode Redeem FF Terbaru 25 Januari 2026: Ada Skin Tinju Jujutsu & Scar Shadow
- 6 HP Murah RAM Besar Rp1 Jutaan, Spek Tinggi untuk Foto dan Edit Video Tanpa Lag
- Bojan Hodak Beberkan Posisi Pemain Baru Persib Bandung
Pilihan
-
Danantara Mau Caplok Tambang Emas Martabe Milik Astra?
-
H-135 Kick Off Piala Dunia 2026, Dua Negara Ini Harus Tempuh Perjalanan 15.000 KM
-
5 Rekomendasi HP RAM 12 GB Paling Murah, Cocok buat Gaming dan Multitasking
-
Kenaikan Harga Emas yang Bikin Cemas
-
Sah! Komisi XI DPR Pilih Keponakan Prabowo Jadi Deputi Gubernur BI
Terkini
-
Dicecar 30 Pertanyaan Soal Kematian Lula Lahfah, Apa Peran Reza Arap Sebenarnya?
-
Normalisasi Ciliwung Dikebut, Pramono Pastikan Relokasi dan Pembebasan Lahan Segera Berjalan
-
Rocky Gerung Usai Diperiksa di Kasus Ijazah Jokowi: Dapat Pisang Goreng dan Empat Gelas Kopi
-
5 Fakta Pernyataan Nyeleneh Noel di Sidang Pemerasan: Sebut Nama Purbaya hingga Minta Dihukum Mati
-
Buka Peluang Perpanjang Modifikasi Cuaca, Pramono: Nggak Mungkin Jakarta Nggak Ada Genangan
-
DPR Laporkan 8 Poin Hasil Panja Percepatan Reformasi Polri, Tegaskan Polri Tetap di Bawah Presiden
-
Tok! Keponakan Prabowo Resmi Disetujui DPR RI Jadi Deputi Gubernur BI
-
BGN Persilakan Publik Unggah Menu MBG ke Medsos, Kritik Justru Dibutuhkan untuk Pengawasan
-
Bertambah jadi 2.493 WNI, KBRI Phnom Penh Percepat Proses Kepulangan Lewat Paspor Darurat
-
DPR Resmi Setujui 9 Anggota Ombudsman RI Baru Periode 2026-2031, Ini Daftarnya