Suara.com - Penamaan Jakarta International Stadium (JIS) belakangan ini menjadi sorotan karena diminta untuk diganti. Sebutan untuk kandang klub sepak bola Persija Jakarta itu dinilai melanggar Undang-undang karena menggunakan bahasa asing.
Sejumlah pihak mengusulkan beberapa nama untuk menggantikan penamaan JIS. Mulai dari stadion internasional Jakarta, tokoh Betawi, hingga menggunakan nama Gubernur Anies Baswedan sendiri sebagai nama stadion.
Penggunaan nama Gubernur untuk penyebutan stadion sendiri bukanlah hal baru. Di Papua, nama Gubernur Lukas Enembe dipakai untuk menggantikan nama Stadion Papua Bangkit.
Lukas Enembe dinilai memiliki jasa besar karena berhasil mewujudkan Provinsi Papua untuk menggelar Pekan Olahraga Nasional (PON) XX 2020.
Menanggapi hal ini, Wakil Gubernur Jakarta Ahmad Riza Patria mengatakan pihaknya belum memastikan penggantian nama JIS. Apalagi untuk menggunakan nama Anies Baswedan sebagai penyebutan stadion.
"Kami belum sejauh itu, selama ini penggunaan nama orang (untuk fasilitas umum) melalui proses," ujar Riza di Balai Kota DKI Jakarta, Rabu (11/5/2022).
Riza mengatakan masyarakat bisa memberikan usulan apapun untuk penamaan JIS. Pihaknya sampai saat ini masih mendalami kemungkinan perlu atau tidaknya mengganti nama stadion terbesar se-Asia Tenggara itu.
"Ya silakan saja masukan dari masyarakat terkait penamaan JIS yang sementara menggunakan bahasa asing, silakan masukannya yang saya kira perlu menjadi perhatian bersama," pungkasnya.
Baca Juga: PSI Sarankan Pemilihan Nama JIS Gunakan Sistem Voting, Wagub DKI: Kita Akan Putuskan Sebaik Mungkin
Berita Terkait
-
Kenapa Stadion Baru Jakarta JIS Pakai Nama Bahasa Inggris Jakarta International Stadium? Kenapa Tidak Bahasa Indonesia?
-
PSI Sarankan Pemilihan Nama JIS Gunakan Sistem Voting, Wagub DKI: Kita Akan Putuskan Sebaik Mungkin
-
Disinggung JIS Gunakan Nama Asing, Begini Pembelaan Wagub Riza Patria: Jakarta Ini Kota Dunia
-
Bela Anies Baswedan Terkait Serangan Rasis, Petinggi PSI: Saya Tahu Risikonya
Terpopuler
- 5 Mobil Toyota Bekas yang Mesinnya Bandel untuk Pemakaian Jangka Panjang
- Pajak Rp500 Ribuan, Tinggal Segini Harga Wuling Binguo Bekas
- 9 Sepatu Adidas yang Diskon di Foot Locker, Harga Turun Hingga 60 Persen
- 10 Promo Sepatu Nike, Adidas, New Balance, Puma, dan Asics di Foot Locker: Diskon hingga 65 Persen
- 5 Rekomendasi Sepatu Lari Kanky Murah tapi Berkualitas untuk Easy Run dan Aktivitas Harian
Pilihan
-
Petani Tembakau dan Rokok Lintingan: Siasat Bertahan di Tengah Macetnya Serapan Pabrik
-
Bos Bursa Mau Diganti, Purbaya: Tangkap Pelaku Goreng Saham, Nanti Saya Kasih Insentif!
-
Omon-omon Purbaya di BEI: IHSG Sentuh 10.000 Tahun Ini Bukan Mustahil!
-
Wajah Suram Kripto Awal 2026: Bitcoin Terjebak di Bawah $100.000 Akibat Aksi Jual Masif
-
Tahun Baru, Tarif Baru: Tol Bandara Soekarno-Hatta Naik Mulai 5 Januari 2026
Terkini
-
Bareskrim Bongkar Jaringan Judi Online Internasional, Puluhan Tersangka Ditangkap di Berbagai Kota
-
Ajang 'Pajang CV' Cari Jodoh: Fenomena Cindo Match di Mall of Indonesia
-
Hujan Deras Bikin 10 RT dan 3 Ruas Jalan di Jakarta Tergenang
-
Gus Yahya Bantah Tunjuk Kembali Gus Ipul sebagai Sekjen PBNU
-
Longsor Akibat Kecelakaan Kerja di Sumedang: Empat Pekerja Tewas
-
Polisi Tembakkan Gas Air Mata Bubarkan Tawuran di Terowongan Manggarai
-
Hujan Deras Genangi Jakarta Barat, Sejumlah Rute Transjakarta Dialihkan
-
Alasan Kesehatan, 5 Terdakwa Korupsi Pajak BPKD Aceh Barat Dialihkan Jadi Tahanan Kota
-
Mulai Berlaku 2 Januari 2026, Ini 5 Kebiasaan yang Kini Bisa Dipidana oleh KUHP Nasional
-
Misteri Satu Keluarga Tewas di Tanjung Priok, Ini 7 Fakta Terkini