Suara.com - Ajang balap mobil listrik Formula E bakal digelar di Sirkuit Formula E, Ancol, Jakarta Utara, Sabtu (4/6/2022) besok. Rencananya, Presiden Joko Widodo (Jokowi) bakal menemui para pebalap yang berpartisipasi di Jakarta International E-Prix Circuit (JIEC) Ancol.
Itu menjadi satu dari beberapa agenda yang rencananya akan dilakukan Jokowi saat meninjau penyelenggaraan Formula E di ibu kota.
"Presiden juga akan menyapa sekaligus berfoto bersama dengan para pembalap," kata Kepala Sekretariat Presiden (Kasetpres) Heru Budi Hartono di Jakarta, Jumat (3/6/2022).
Selain itu, Jokowi juga akan melakukan grid walk bersama dengan Ketua MPR RI sekaligus Ketua Umum Ikatan Motor Indonesia (IMI) Bambang Soesatyo, Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif Sandiaga Uno, Gubernur Jakarta Anies Baswedan, Ketua Pelaksana Formula E Jakarta Ahmad Sahroni, Chief Championship Officer & Co-Founder Alberto Longo, dan lima pembalap.
Sebelumnya, Jokowi sempat meninjau proses pembangunan sirkuit pada April 2022. Pada saat itu, Jokowi berharap proyek pembangunan sirkuit tersebut dapat berjalan sesuai dengan jadwal yang telah ditetapkan.
"Kemudian mungkin yang juga dikejar paddock dan untuk grand stand-nya, masih ada waktu untuk nanti habis Lebaran dan kita harapkan nanti di awal Juni kita bisa melihat balapannya," ungkap Jokowi di Sirkuit Formula E, Jakarta, Senin (25/4/2022).
Jadwal Formula E
Ajang balap mobil listrik Formula E Jakarta 2022 akan segera bergulir. Berikut jadwal lengkap event bernama resmi Jakarta E-Prix 2022 itu.
Formula E Jakarta 2022 akan berlangsung pada Sabtu (4/6/2022). Ajang balap ini akan bergulir di Jakarta E-Prix International Circuit (JIEC) Ancol.
Baca Juga: Material Pembangunan IKN Nusantara Berjumlah Banyak, Pemerintah Klaim Tidak Ganggu Lingkungan Hidup
Jakarta E-Pix 2022 merupakan seri kesembilan Formula E. Musim ini balapan mobil listrik tersebut dimulai di Diriyah, Arab Saudi, pada akhir Januari, dengan Berlin menjadi perhentian terakhir para pebalap pada pertengahan bulan lalu sebelum menuju Jakarta.
Dikutip dari jadwal resmi Jakarta E-Prix 2022, Federasi Otomotif Internasional (FIA) akan melakukan uji sirkuit dari pukul 10.00 hingga 14.10 WIB. Dalam rentan waktu tersebut, FIA juga akan melakukan pengecekan terhadap para pebalap.
FIA juga dijadwalkan untuk melakukan berbagai uji coba lintasan sirkuit pada siang hari, termasuk dengan menggunakan safety car Formula E. Pada siang hari, pebalap dan tim juga dijadwalkan melakukan konferensi pers bersama media.
Selanjutnya, besok Sabtu, akan menjadi hari yang padat bagi para pebalap. Dimulai dengan pemeriksaan medis oleh FIA pada pukul 06.55WIB, para pebalap akan memulai latihan bebas, yang akan dilanjutkan dengan kualifikasi pada siang hari.
Sementara itu, Jakarta E-Prix 2022 akan memanas dengan pertarungan sengit para pebalap yang berebut podium. Pebalap tim Mercedes-EQ Stoffel Vandoorne menduduki puncak klasemen dengan perolehan 111 poin.
Pebalap Rokit Venturi Racing Edoardo Mortara berada di peringkat kedua, disusul secara berurutan oleh Jean-Eric Vergne dari DS Techeetah, Mitch Evans dari Jaguar TCS Racing dan Robin Frijns dari Envision Racing menutup lima besar.
Berita Terkait
-
Presiden Jokowi Bakal Nonton Langsung Formula E Besok, Sekaligus Bertemu Pembalap
-
Presiden Jokowi Cabut Larangan Ekspor CPO, Tapi Harga Jual TBS Bikin Petani Menjerit: Mendag Harus Bertanggung Jawab!
-
Material Pembangunan IKN Nusantara Berjumlah Banyak, Pemerintah Klaim Tidak Ganggu Lingkungan Hidup
-
Presiden Jokowi Minta Perencanaan dan Pelaksanaan Pembangunan di IKN Nusantara Lebih Dimatangkan
-
Ketua MK Anwar Usman Tak Tahu Istrinya Adik Presiden, Netizen Tak Percaya: Cerita Aja Ngibul Gimana Jadi Hakim
Terpopuler
- 7 Serum Vitamin C yang Bisa Hilangkan Flek Hitam, Cocok untuk Usia 40 Tahun
- 5 Mobil Diesel Bekas Mulai 50 Jutaan Selain Isuzu Panther, Keren dan Tangguh!
- Sunscreen untuk Usia 50-an Sebaiknya SPF Berapa? Cek 5 Rekomendasi yang Layak Dicoba
- Harta Kekayaan Abdul Wahid, Gubernur Riau yang Ikut Ditangkap KPK
- 5 Mobil Eropa Bekas Mulai 50 Jutaan, Warisan Mewah dan Berkelas
Pilihan
-
Jusuf Kalla Peringatkan Lippo: Jangan Main-Main di Makassar!
-
Korban PHK Masih Sumbang Ratusan Ribu Pengangguran! Industri Pengolahan Paling Parah
-
Cuma Mampu Kurangi Pengangguran 4.000 Orang, BPS Rilis Data yang Bikin Kening Prabowo Berkerut
-
Rugi Triliunan! Emiten Grup Djarum, Blibli PHK 270 Karyawan
-
Angka Pengangguran Indonesia Tembus 7,46 Juta, Cuma Turun 4.000 Orang Setahun!
Terkini
-
Hotman Paris Sebut Saksi Ahli CMNP Jadi 'Senjata Makan Tuan' dalam Sidang Sengketa NCD
-
Lagi Jadi Fokus Dirut Transjakarta, Kenapa Mode Share Transportasi Umum di Jakarta Baru 22 Persen?
-
Rumah Hakim PN Medan Kebakaran, Sengaja Dibakar atau Murni Kecelakaan?
-
Akhir Petualangan Dokter Predator, Priguna Anugerah Divonis 11 Tahun Penjara
-
Tolak Soeharto Pahlawan, Cerita Pilu Penyintas Tragedi Tanjung Priok: Ditelanjangi di Markas Kodim
-
Bukan Lagi Soal Look Good, Ini Prioritas Baru Kelas Menengah Indonesia yang Harus Dipahami Brand
-
Momen Haru Jokowi Saksikan Pelepasan Jenazah Raja Solo PB XIII, Ribuan Warga Tumpah Ruah
-
7 Provinsi Terkorup di Indonesia Versi ICW: Riau dan NTT Jadi Pemuncak
-
Mencurigakan! Kenapa Kerangka Manusia di Gedung ACC Baru Ditemukan Dua Bulan Setelah Kebakaran?
-
Dengar 'Curhatan' Kades, Dasco: DPR Kawal Masalah Lahan dan Dana Desa