Suara.com - Politisi PDI Perjuangan Andreas Hugo Pareira mengenang almarhum Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (MenPAN RB) Tjahjo Kumolo sebagai sosok yang langka di kalangan pejabat. Sebab, menurutnya, Tjahjo dianggapnya sebagai pejabat yang tidak memiliki jarak dengan awak media.
Andreas mengungkap kalau Tjahjo tidak pernah mengabaikan pertanyaan-pertanyaan yang diajukan awak media. Di matanya, Tjahjo juga kerap menyapa teman-temannya melalui media sosial.
"Tidak banyak tokoh, tidak banyak pejabat yang selalu tetap hangat, menyapa, merespon media massa, menjawab sapaan sahabat-sahabatnya melalui sosial. Tjahjo Kumolo adalah salah satu dari yang sedikit itu," ungkap Andreas kepada wartawan dikutip Suara.com, Sabtu (2/7/2022).
Tjahjo meninggal dunia pada Jumat (1/7/2022) kemarin. Menurut Andreas, Tjahjo pergi dengan meninggalkan kenangan perjuangan politisi yang bergumul dari bawah hingga mencapai puncak karir sebagai menteri.
Mantan menteri dalam negeri (mendagri) itu dinilainya sebagai sosok yang memahami dan menghayati politik sebagai prosesi.
"Politik bagi seorang Tjahjo Kumolo adalah jalan pengabdiannya untuk bangsa dan negara yang dicintai," ucapnya.
"Selamat mas Tjahjo, semoga jalanmu menuju ke keabadian Surgawi."
Tjahjo Wafat
Tjahjo Kumolo wafat di Rumah Sakit Abdi Waluyo, Jakarta sekitar pukul 11.00 WIB. Tjahjo tutup usia setelah berjuang melawan infeksi paru-paru.
Baca Juga: 4 Makanan Pantang Dimakan Setelah Jam Empat Sore
Tjahjo meninggal dunia setelah menjalani perawatan selama dua pekan di rumah sakit.
Putri pertama Tjahjo, Rahajeng Widyaswari menyampaikan bahwa mendiang Tjahjo akan dimandikan di rumah dinasnya di kawasan Widya Chandra, Jakarta Selatan.
"Abis ini mau disemayamkan di rumah dinas," kata Rahajeng, Jumat.
Setelah dimandikan, jenazah Tjahjo akan disalatkan di masjid yang berada di dalam lingkungan Kantor Kemenpan RB. Sehabis itu, mendiang Tjahjo akan dimakamkan di TMP Kalibata.
"Nanti mungkin setelah azhar atau setelah disalatkan akan disemayamkan (dimakamkan) di Kalibata."
Berita Terkait
-
Istri Ungkap Kebaikan Tjahjo Kumolo: Ingin Meninggal dalam Tugas, Rajin Salat Tahajud dan Dengar Alquran Sampai Pagi
-
Siapa Pengganti Menpan RB usai Tjahjo Kumolo Meninggal Dunia?
-
Ini Penyebab Tjahjo Kumolo Meninggal Dunia, Kenali Gejala Infeksi Paru-paru
-
Tiba di Indonesia, Jokowi dan Iriana Takziah ke Rumah Duka Tjahjo Kumolo
-
Jusuf Kalla Kenang Tjahjo Kumolo: Dia Pribadi yang Sangat Baik
Terpopuler
- 3 Mobil Bekas 60 Jutaan Kapasitas Penumpang di Atas Innova, Keluarga Pasti Suka!
- 5 Sepatu Lokal Senyaman Skechers, Tanpa Tali untuk Jalan Kaki Lansia
- 9 Sepatu Puma yang Diskon di Sports Station, Harga Mulai Rp300 Ribuan
- Cek Fakta: Viral Ferdy Sambo Ditemukan Meninggal di Penjara, Benarkah?
- 5 Sepatu New Balance yang Diskon 50% di Foot Locker Sambut Akhir Tahun
Pilihan
-
4 HP Memori Jumbo Paling Murah dengan RAM 12 GB untuk Gaming Lancar
-
In This Economy: Banyolan Gen Z Hadapi Anomali Biaya Hidup di Sepanjang 2025
-
Ramalan Menkeu Purbaya soal IHSG Tembus 9.000 di Akhir Tahun Gagal Total
-
Tor Monitor! Ini Daftar Saham IPO Paling Gacor di 2025
-
Daftar Saham IPO Paling Boncos di 2025
Terkini
-
Prabowo: Pejabat Turun Dinyinyiri, Tak Turun Disalahkan, Kami Siap Dihujat
-
Prabowo Soal Bantuan Bencana: Pemerintah Terbuka, Asal Tulus dan Jelas Mekanismenya
-
Palak Pedagang Pakai Sajam, Dua Preman 'Penguasa' BKT Diringkus Polisi
-
Mendagri Tito Dampingi Presiden Tinjau Progres Pembangunan Infrastruktur di Tapanuli Selatan
-
Hadapi 7.426 Kasus Narkoba, Pemprov DKI Siapkan Tiga Strategi Utama di 2026
-
Blak-blakan Prabowo, Ini Alasan Banjir Sumatra Tak Jadi Bencana Nasional
-
Tak Punya SIM, Pengemudi Civic Hantam Separator dan Bus TransJakarta di Bundaran HI
-
Demokrat Murka SBY Dituduh Dalang Ijazah Palsu Jokowi, Akun TikTok Diberi 3 Hari untuk Minta Maaf
-
Tunjukkan Empati, Warga Bukittinggi Rayakan Tahun Baru di Jam Gadang Tanpa Pesta Kembang Api
-
Kemenag Serahkan Bantuan Rp10,2 Miliar untuk Penyintas Banjir Sumatra Barat