Suara.com - Wakil Gubernur DKI Jakarta Ahmad Riza Patria menilai peragaan busana "Citayam Fashion Week" yang berlokasi di kawasan Dukuh Atas itu berpotensi mengganggu ketertiban umum.
Wagub DKI tengah mempertimbangkan untuk memindahkan lokasi Citayam Fashion Week yang biasa dilakukan oleh para remaja Sudirman Citayam Bojonggede Depok di kawasan Stasiun MRT Dukuh Atas, Jakarta Pusat.
Menurutnya, pejalan kaki hingga pengguna kendaraan bermotor kerap kesulitan untuk melintasi Jalan Tanjung Karang, Dukuh Atas.
"Kegiatan fashion week ini ke depan mari kita cari tempat yang lebih baik. Jangan di tengah jalan, sangat mengganggu ketertiban umum," kata Riza di Jakarta, Minggu.
Pihaknya akan mencarikan lokasi yang lebih baik dan layak serta tidak mengganggu ketertiban umum untuk peragaan busana jalanan, seperti Monas hingga Senayan.
Riza juga tengah mempertimbangkan usulan dari DPRD DKI Jakarta untuk memindahkan lokasi Citayam Fashion Week ke pelataran Sarinah.
Politisi Partai Gerindra itu juga berniat meminta izin kepada Menteri BUMN Erick Thohir untuk memindahkan lokasi perkumpulan remaja SCBD ke Sarinah.
"Atau nanti di Sarinah itu, di pelataran Sarinah yang sekarang makin keren juga boleh, nanti kita tanya Pak Erick boleh enggak di situ," ujar Riza.
Riza menambahkan kegiatan peragaan busana Citayam Fashion Week di penyeberangan jalan (zebra cross) berpotensi menimbulkan bahaya.
Baca Juga: Ganggu Ketertiban Umum, Lokasi Citayam Fashion Week Bakal Dipindahkan
Apalagi, remaja SCBD tersebut umumnya masih duduk di bangku sekolah yang seharusnya lebih mengutamakan kegiatan sekolah dan pekerjaan rumah, serta pulang sebelum jam 22.00 WIB. (ANTARA)
Berita Terkait
-
Ganggu Ketertiban Umum, Lokasi Citayam Fashion Week Bakal Dipindahkan
-
Muncul Fenomena Fashion Show Ala Jalanan, Jokowi Mendukung: Kenapa Harus Dilarang?
-
Gara-gara Ada Citayam Fashion Week, Omset Pedagang Bisa Rp 800 Ribu Per Hari
-
Citayam Fashion Week Diduga Akan Cepat Bubar, Netizen Salahkan Para Artis: Bikin Lahan Sendiri Woy
-
Citayam Fashion Week Viral Sampai ke Kota Makassar
Terpopuler
- 4 HP RAM 8 GB Harga di Bawah Rp1,5 Juta: Kamera Bagus, Performa Juara
- 28 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 10 Januari 2026, Ada 15.000 Gems dan Pemain 111-115
- Link Gratis Baca Buku Broken Strings, Memoar Pilu Aurelie Moeremans yang Viral
- 4 Mobil Bekas Rp50 Jutaan yang Ideal untuk Harian: Irit, Gesit Pas di Gang Sempit
- 5 Cat Rambut untuk Menutupi Uban: Hasil Natural, Penampilan Lebih Muda
Pilihan
-
Gurita Bisnis Adik Prabowo, Kini Kuasai Blok Gas di Natuna
-
Klaim "Anti Banjir" PIK2 Jebol, Saham PANI Milik Aguan Langsung Anjlok Hampir 6 Persen
-
Profil Beckham Putra, King Etam Perobek Gawang Persija di Stadion GBLA
-
4 HP Snapdragon RAM 8 GB Paling Murah untuk Gaming, Harga Mulai Rp2 Jutaan
-
Rupiah Terancam Tembus Rp17.000
Terkini
-
Kuasa Hukum Roy Suryo Sebut Kunjungan Eggi Sudjana ke Solo 'Bentuk Penyerahan Diri'
-
PDIP Kritik Pemotongan Anggaran Transfer, Desak Alokasi yang Adil untuk Daerah
-
PDIP Ingatkan Mandat Reformasi, Minta TNI Jauhi Politik Praktis dan Perkuat Industri Pertahanan
-
Tolak Pilkada Lewat DPRD, Megawati: PDIP Berdiri Paling Depan Jaga Hak Rakyat!
-
Cegah Bencana Ekologis, Rakernas I PDIP Desak Penegakan Hukum Lingkungan dan Penguatan Mitigasi
-
Prabowo Beri Mandat ke Dirut Baru Pertamina: Pecat Siapa Saja yang Tidak Bagus!
-
Bantah Dibekingi Orang Besar, Abdul Gafur Tantang Pembuktian Aliran Dana ke Kubu RRT
-
MAKI Laporkan Rekening Gendut Istri Pejabat Kemenag Senilai Rp32 Miliar ke KPK
-
Setelah Resmikan Proyek Besar di Balikpapan, Apa Agenda Rahasia Prabowo di IKN?
-
Sadar Direksi BUMN Ndablek, Prabowo: Sudah Rugi Malah Minta Tantiem