Suara.com - Kursi Menteri Pemberdayaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (MenPAN RB) kosong beberapa saat, setelah Tjahjo Kumolo wafat pada 1 Juli 2022 lalu. Kini Presiden Joko Widodo telah menentukan sosok penggantinya.
Dia adalah Abdullah Azwar Anas, yang juga merupakan salah satu kader PDI Perjuangan. Sebelum ditunjuk menjadi MenPAN RB, Azwar Anas menjabat sebagai Kepala Lembaga Kebijakan Pengadaan Barang/Jasa Pemerintah (LKPP) sejak 13 Januari 2022 lalu.
Seperti apa sosok Abdullah Azwar Anas? Berikut ulasannya.
Abdullah Azwar Anas adalah pria kelahiran 6 Agustus 1973. Ia merupakan kader dari Nahdlatul Ulama yang dikenal dekat dengan sejumlah ulama dan simpatisan NU di Banyuwangi, Jawa Timur.
Karena itulah, sebelum merapat ke PDI Perjuangan, Abdullah Azwar Anas merupakan politikus Partai Kebangkitan bangsa sejak 2004 hingga 2015.
Dalam karier politiknya, Azwar Anas sudah merasakan kursi anggota Majelis Permusyawaratan Rakyat (MPR) pada 1997. Saat itu usianya masih 24 tahun dan dinobatkan sebagai anggota MPR termuda di Indonesia.
Rekam jejak kepemimpinan Azwar Anas
Azwar Anas juga pernah menjajal kursi eksekutif dengan menjadi Bupati Bupati selama dua periode, yakni sejak 2010 hingga 2021. Ketika itu ia diusung oleh PDIP dan Partai Kebangkitan Bangsa (PKB).
Baca Juga: Kader Muda NU, Abdullah Azwar Anas, Jadi MenPAN-RB
Selama memimpin Kabupaten Banyuwangi, ia berhasil membawa kabupaten tersebut meraih penghargaan “Innovation Government Award” sebagai Kabupaten Paling Inovatif di Indonesia sejak 2018.
Sejumlah inovasi yang dilakukan Azwar Anas untuk Banyuwangi diantaranya di bidang pendidikan, yakni Gerakan Daerah Angkan Anak Muda Putus Sekolah (Garda Ampuh), selain itu ada juga program Banyuwangi Mengajar, Pemberian uang saku dan uang transportasi bagi pelajat kurang mampu.
Sementara itu di bidang kesehatan, Azwar Anas menggagas program jemput bola perawatan bagi warga miskin yang sakit, laskar penjaja sayur yang memburu ibu hamil berisiko tinggi hingga inovasi "Teropong Jiwa" untuk Orang Dengan Gangguan Jiwa (ODGJ).
Selain itu Azwar Anas juga menggagas program sosial pemberian makanan bergizi gratis setiap hari yang ditujukan untuk lansia miskin sebatangkara. Program tersebut ia beri nama "Rantang Kasih".
Sementara di bidang peternakan ia mengagas program e-ternak, yakni kartu elektronik ternak (e-Nak) untuk mendata ternak yang berisi data riwayat ternak sapi.
Rekam jejak pendidikan
Berita Terkait
-
Kader Muda NU, Abdullah Azwar Anas, Jadi MenPAN-RB
-
Berikut Prestasi Azwar Anas, Mantan Bupati Banyuwangi yang Akan Dilantik Sebagai MenPAN-RB
-
Siapa Abdullah Azwar Anas? Dilantik Jadi MenPAN RB, Kekayaannya Capai Rp 16 Miliar
-
Dielus-elus Calon Kuat Capres PDI Perjuangan, Kini Azwar Anas Jadi MenPAN-RB
-
Dulu Mundur dari Cawagub Jatim karena Foto Mesum, Azwar Anas Dilantik Jokowi Jadi MenPAN-RB Hari Ini
Terpopuler
- 6 Ramalan Shio Paling Beruntung di Akhir Pekan 4-5 Oktober 2025
- DANA Kaget Jumat Berkah: Klaim Saldo Gratis Langsung Cair Rp 255 Ribu
- Fakta-Fakta Korupsi Bupati HSS Kalsel, Diduga Minta Dana Proyek Puluhan Miliar
- 20 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 4 Oktober 2025, Klaim Ballon d'Or dan 16.000 Gems
- 18 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 3 Oktober: Klaim Ballon d'Or 112 dan Gems
Pilihan
-
Formasi Bocor! Begini Susunan Pemain Arab Saudi Lawan Timnas Indonesia
-
Getol Jualan Genteng Plastik, Pria Ini Masuk 10 Besar Orang Terkaya RI
-
BREAKING NEWS! Maverick Vinales Mundur dari MotoGP Indonesia, Ini Penyebabnya
-
Harga Emas Terus Meroket, Kini 50 Gram Dihargai Rp109 Juta
-
Bursa Saham 'Pestapora" di Awal Oktober: IHSG Naik, Transaksi Pecahkan Rekor
Terkini
-
Demo BEM UI Hari Ini, Polisi Turunkan Ribuan Personel Tanpa Senjata Api
-
Viral! Gadis Cilik Masuk ke Acara HUT TNI dan Minta-minta, Warganet Ini Malah Bicara 'Pesan Tuhan'
-
Sebut WFT Penipu, Bjorka Asli Bocorkan Data Pribadi Polri: Anda Cuma Bisa Tangkap Saya dalam Mimpi!
-
Jokowi-Prabowo Bertemu di Kertanegara, Analis Ungkap Spekulasi di Balik Silaturahmi
-
Badai Api Mengguncang Bumi: Tantangan Baru Ilmuwan di Era Pemanasan Global
-
Usut Kasus Korupsi Kuota Haji, KPK Panggil Dewan Pembina Gaphura
-
Percepat Realisasi Program 3 Juta Rumah, BNI Gandeng Pengembang di Serang
-
Rapat 'Rahasia' di Kertanegara? Prabowo Kumpulkan Sejumlah Menteri di Malam Minggu, Ada Apa?
-
Pemprov DKI Kebut Sertifikasi 180 Dapur MBG, Ditarget Rampung Dua Pekan
-
Misteri Gatal-gatal Serang Tim SAR di Reruntuhan Ponpes Al Khoziny, BNPB Ungkap Penyebab Mengejutkan