Suara.com - Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Menparekraf), Sandiaga Uno memberikan bantuan kasur dan lemari kepada pengelola homestay di Desa Wisata Hanjeli, Kecamatan Waluran, Kabupaten Sukabumi, Jawa Barat. Bantuan ini diberikan sebagai tindak lanjut atas keluhan dari pemilik homestay yang sebelumnya mengaku masih menggunakan kasur kapuk.
Sandiaga menyebut bantuan telah diberikan tanpa ribet sebagaimana permintaan pemilik homestay. Dia berharap dapat meningkatkan kualitas homestay Desa Wisata Hanjeli sekaligus pengunjungnya.
"Sesuai dengan permintaan tanpa ribet, tanpa mumet, nggak usah pakai proposal, langsung datang kasur-kasur dan perlengkapan tidur," kata Sandiaga dalam keterangannya, Minggu (25/9/2022).
"Mudah-mudahan bisa digunakan langsung melayani pengunjung. Dan ini nggak tipis, jadi badannya nggak pegel," imbuhnya.
Menurut penuturan Sandiaga, homestay tersebut dijual dengan harga sewa permalam Rp250 ribu sudah termasuk sarapan. Keberadaan homestay di sekitar Desa Wisata Hanjeli menurutnya berpotensi meningkatkan penghasilan masyarakat sekitar.
"Ini akan meningkatkan kesejahteraan masyarakat, penghasilan mereka akan meningkat, dan an diputar untuk semakin majunya Desa Wisata Hanjeli ini," katanya.
Lebih lanjut, kata Sandiaga mengklaim bahwa pemerintah akan memberikan pendampingan kepada pegiat desa wisata. Termasuk, dalam bentuk memberi bantuan terkait kebutuhan sarana dan prasarananya.
"Homestay ini sekarang kita sudah bekerja sama dengan asosiasi, kerja sama juga dengan PUPR, agar masyarakat diberikan bantuan Sarhunta, Sarana Hunian Pariwisata seperti ini," imbuhnya.
Baca Juga: Tak Sekedar Jadi Destinasi, Bali Diharapkan Jadi Center of Excellent Pengelolaan Desa Wisata
Berita Terkait
-
Tak Sekedar Jadi Destinasi, Bali Diharapkan Jadi Center of Excellent Pengelolaan Desa Wisata
-
Pulau Kemaro, Saksi Bisu Cinta Tragis Dua Etnis
-
Universitas Indonesia Luncurkan Program Desa Wisata Berkelas Dunia
-
Potensi Desa Wisata Barania Buka Peluang Usaha dan Lapangan Kerja di Sulsel
-
Dilirik Jadi Capres PPP-PKS, Arief Poyuono Semprot Sandiaga Uno: Monggo Keluar dari Partai Gerindra!
Terpopuler
- Erick Thohir Umumkan Calon Pelatih Baru Timnas Indonesia
- 4 Daftar Mobil Kecil Toyota Bekas Dikenal Ekonomis dan Bandel buat Harian
- 5 Lipstik Transferproof untuk Kondangan, Tidak Luntur Dipakai Makan dan Minum
- 5 Rekomendasi Sepatu Running Selevel Adidas Adizero Versi Lokal, Lentur dan Kuat Tahan Beban
- 8 City Car yang Kuat Nanjak dan Tak Manja Dibawa Perjalanan Jauh
Pilihan
-
Harga Minyak Dunia Melemah, di Tengah Upaya Trump Tekan Ukraina Terima Damai dengan Rusia
-
Indonesia jadi Raja Sasaran Penipuan Lowongan Kerja di Asia Pasifik
-
Kisah Kematian Dosen Untag yang Penuh Misteri: Hubungan Gelap dengan Polisi Jadi Sorotan
-
Kisi-Kisi Pelatih Timnas Indonesia Akhirnya Dibocorkan Sumardji
-
Hasil Drawing Play Off Piala Dunia 2026: Timnas Italia Ditantang Irlandia Utara!
Terkini
-
Gibran Wakilkan Pidato Presiden di KTT G20, Ini Alasan Prabowo Tak Pergi ke Afrika Selatan
-
Profil Irjen Argo Yuwono: Jenderal Kepercayaan Kapolri Ditarik dari Kementerian Buntut Putusan MK
-
Hadiri KTT G20 di Afsel, Gibran akan Berpidato di Depan Pemimpin Dunia
-
KPK Buka-bukaan Asal Duit Rp300 M di Kasus Taspen: Bukan Pinjam Bank, Tapi dari Rekening Penampungan
-
Harapan Driver Ojol Selepas Nasib Mereka Dibahas Prabowo dan Dasco di Istana
-
Analis: Masa Depan Politik Budi Arie Suram Usai Ditolak Gerindra dan PSI
-
Soal Anggota Polri Aktif di Kementan, Menteri Amran: Justru Sangat Membantu
-
Pigai Ajak Publik Gugat UU KUHAP ke MK Jika Khawatir dengan Isinya: Kami Dukung, Saya Tidak Takut!
-
KPK Ungkap Alasan Bobby Nasution Belum Dihadirkan di Sidang Korupsi Jalan Sumut
-
Tak Bayar Utang Pajak Rp25,4 Miliar, DJP Sandera Pengusaha Semarang: Ini Efek Jera!