Suara.com - Wali Kota Surakarta Gibran Rakabuming Raka meminta bantuan netizen agar namanya tak jadi trending topic Twitter. Belakangan, nama Gibran memang kerap muncul di daftar topik utama sosial media burung biru tersebut.
Sepanjang hari Kamis (17/11) bahkan nama Gibran bertengger di posisi atas trending topic. Kemunculan namanya ini disinyalir karena beragam unggahan Gibran yang mengundang perhatian beberapa waktu belakangan.
Gibran beberapa kali bertemu dengan tokoh politik nasional. Terakhir, ia bahkan makan bareng Anies Baswedan hingga Ganjar Pranowo yang potretnya beberapa kali diunggah dengan caption menarik.
Putra pertama Presiden Jokowi ini bahkan menyandingkan foto momen makan bareng Anies tersebut dengan foto makan malam SBY dan Megawati di acara G20. Tak heran, unggahan-unggahan tersebut ramai jadi pembicaraan sehingga membuat namanya trending.
Namun, Gibran justru meminta tolong kepada netizen bagaimana caranya agar namanya tidak masuk jajaran topik paling dibicarakan di Twitter. Jika biasanya Gibran sering menerima keluhan warganya, kali ini ia yang meminta solusi warganet lewat Twitter.
"Gimana caranya biar nggak trending. Mohon masukan," cuit Gibran (17/11).
Ayah dua anak ini juga mencantumukan sebuah gambar kereta Thomas dengan ekspresi marah. Untuk diketahui, kereta Thomas ini memang identik dengan Gibran karena pernah ia jadikan foto profil cukup lama.
Menanggapi kegundahan sang Wali Kota, para netizen pun ramai-ramai memberikan komentar alih-alih solusi.
"Enggak bisa, nama belakang Anda aja Rakabooming, pasti apapun yang dilakukan pasti booming," cuit netizen menanggapi.
Baca Juga: Gibran Saja Belum Cukup, Pengamat Tantang Anies Juga Bertemu Prabowo: Alangkah Nikmatnya...
Ada pula netizen yang memberikan solusi dengan me-retweet cuitan Gibran sendiri mengenai gaya komunikasinya.
"Ini Maswal 'Aku mulai sesok meh ngetweet kaku ala-ala pejabat wae ben ketok sangar'" netizen mengutip pernyataan Gibran yang berarti 'aku mulai besok mau ngetweet kak ala pejabat aja biar kelihatan keren'.
"Jangan makan sama Pak Ganjar or Pak Anies caranya," canda warganet lain.
Gibran Trending
Gibran menjadi sorotan setelah pamer kebersamaan bersama tiga tokoh politik yang kerap disebut sebagai calon Presiden di Pilpres 2024.
Tiga tokoh tersebut adalah Menteri Pertahanan sekaligus Ketua Umum Partai Gerindra, Prabowo Subianto; Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo; dan mantan Gubernur DKI Jakarta, Anies Baswedan.
Berita Terkait
-
Gibran Saja Belum Cukup, Pengamat Tantang Anies Juga Bertemu Prabowo: Alangkah Nikmatnya...
-
Gibran 'Diramal' Bakal Calonkan Diri Jadi Gubernur Jateng, Jokowi Tak Akan Berani Lawan Megawati, Mengapa?
-
'Anies Lebih Terkenal', Waketum NasDem Tepis Isu Anies Ambil Keuntungan Demi Pilpres saat Temui Gibran
-
Gibran Pamer Foto Makan Bareng Prabowo, Anies Baswedan, dan Ganjar Pranowo Trending di Media Sosial
-
Wakil Ketum Golkar, Bambang Soesatyo Terang-terangan Dukung Gibran di Pilgub DKI Jakarta
Terpopuler
- 5 Sepatu Running Lokal Paling Juara: Harga Murah, Performa Berani Diadu Produk Luar
- 7 Bedak Padat yang Awet untuk Kondangan, Berkeringat Tetap Flawless
- 8 Mobil Bekas Sekelas Alphard dengan Harga Lebih Murah, Pilihan Keluarga Besar
- 5 Rekomendasi Tablet dengan Slot SIM Card, Cocok untuk Pekerja Remote
- 7 Rekomendasi HP Murah Memori Besar dan Kamera Bagus untuk Orang Tua, Harga 1 Jutaan
Pilihan
-
Permintaan Pertamax Turbo Meningkat, Pertamina Lakukan Impor
-
Pertemuan Mendadak Jusuf Kalla dan Andi Sudirman di Tengah Memanasnya Konflik Lahan
-
Cerita Pemain Keturunan Indonesia Han Willhoft-King Jenuh Dilatih Guardiola: Kami seperti Anjing
-
Mengejutkan! Pemain Keturunan Indonesia Han Willhoft-King Resmi Pensiun Dini
-
Kerugian Scam Tembus Rp7,3 Triliun: OJK Ingatkan Anak Muda Makin Rawan Jadi Korban!
Terkini
-
DPR Ketok Palu KUHAP Baru: Penjara Tak Lagi 'Suka-suka', Pemeriksaan Wajib Direkam Kamera
-
Garis Pertahanan Terakhir Gagal? Batas 1,5C Akan Terlampaui, Krisis Iklim Makin Gawat
-
Lulusan SMK Tahun Berapa Pun Bisa Ikut Program Kerja ke Luar Negeri, Bagaimana Cara Daftarnya?
-
Terkuak Dalam Rekonstruksi: Tiga TNI Terlibat Kasus Penculikan Kacab Bank, Siapa Saja?
-
Dari Tanah Merah Menjadi Kampung Tanah Harapan, Pramono Janjikan Pembangunan Total dan Banjir Bansos
-
Prabowo Mau Manfaatkan Uang Sitaan Koruptor, Ini Pos-pos yang Bakal Kecipratan
-
Diduga karena Masalah Asmara, Seorang Pria Tewas Ditusuk di Condet
-
Mau Kirim 500 Ribu Pekerja ke Luar Negeri, Pemerintah Siapkan Anggaran hingga Rp25 T, Buat Apa Saja?
-
Sidang Perdana Kasus TPPU Eks Sekretaris MA Nurhadi Digelar Hari Ini
-
Masih Lemas Usai Selang Makan Dilepas, Pelaku Ledakan SMAN 72 Jakarta Kapan Diperiksa?