Suara.com - Unit Jatanras Polres Asahan menangkap seorang oknum Pegawai Negeri Sipil (PNS) yang ketahuan mencuri ternak kambing milik korban Mardiana (47) warga Jalan Pakis, Kelurahan Siumbut, Kabupaten Asahan, Sumatera Utara.
Pelaku pencurian adalah TAA (42) warga Jalan Patimura, Kelurahan Kisaran Barat, Kecamatan Kota Kisaran Barat, Kabupaten Asahan.
"Pelaku kedapatan mencuri satu ekor kambing setelah diteriaki maling oleh pemiliknya," kata Kasat Reskrim Polres Asahan AKP M. Said Husein, melalui Kanit Jatanras Iptu Dian Pranata Simangunsong, dalam keterangan tertulis, Sabtu (19/11/2022).
Dian menyebutkan, pelaku diringkus pada Jumat (18/11) di Jalan Patimura, Kelurahan Kisaran Barat, Kabupaten Asahan.
Pelaku kepergok oleh pemiliknya saat sedang jongkok dan membawa karung tidak jauh dari lokasi induk kambing.
Sebelumnya korban melihat anak kambing miliknya ribut, kemudian Mardiana mencari keberadaan induk kambing tersebut.
"Tiba-tiba korban melihat pelaku membawa kambing dan diteriaki maling, sehingga di dengar oleh tetangga dan dilakukan pengejaran," ucapnya.
Pelaku akhirnya berhasil ditangkap warga dan melaporkan kejadian tersebut ke Polres Asahan.
Saat ini pelaku bersama dengan barang bukti berupa satu ekor kambing, satu unit sepeda motor Honda Kirana BK 2166 V (plat dinas) disita Polres Asahan untuk kepentingan penyidikan. (Sumber: Antara)
Baca Juga: Terekam CCTV, Aksi Komplotan Maling Curi Kambing Milik Warga
Berita Terkait
-
Peruntungan Astrologi China Besok, 20 November 2022, Ramalan Harian Shio Kuda, Kambing, Monyet, Ayam, Anjing dan Babi
-
Parah! Sule Oknum ASN di Asahan Maling Kambing Pakai Sepeda Motor Plat Merah
-
Peruntungan Astrologi China Besok, 19 November 2022, Ramalan Harian Shio Kuda, Kambing, Monyet, Ayam, Anjing dan Babi
-
Tergiur Ingin Kaya Mendadak, Komplotan Garong Curi Duit Rp 400 Juta Milik Perusahaan Penyuplai ATM
-
Ucu Kambing: Tatto "Lonely Heart, "Kill of Tanah Abang, serta Golok Ryamizard Ryacudu
Terpopuler
- 6 HP Murah RAM Besar Rp1 Jutaan, Spek Tinggi untuk Foto dan Edit Video Tanpa Lag
- 57 Kode Redeem FF Terbaru 25 Januari 2026: Ada Skin Tinju Jujutsu & Scar Shadow
- Polisi Ungkap Fakta Baru Kematian Lula Lahfah, Reza Arap Diduga Ada di TKP
- 5 Rekomendasi Mobil Kecil untuk Wanita, Harga Mulai Rp80 Jutaan
- 5 Rekomendasi HP 5G Paling Murah Januari 2026, Harga Mulai Rp1 Jutaan!
Pilihan
-
Pertamina Mau Batasi Pembelian LPG 3 Kg, Satu Keluarga 10 Tabung/Bulan
-
Keponakan Prabowo Jadi Deputi BI, INDEF: Pasar Keuangan Pasang Mode Waspada Tinggi
-
Purbaya Hadapi Tantangan Kegagalan Mencari Utang Baru
-
5 Rekomendasi HP Memori 256 GB Paling Murah, Kapasitas Lega, Anti Lag Harga Mulai Rp1 Jutaan
-
Danantara Mau Caplok Tambang Emas Martabe Milik Astra?
Terkini
-
Perkuat Kerja Sama Pendidikan IndonesiaInggris, Prabowo Panggil Mendikti ke Hambalang
-
MAKI Ingatkan Jaksa Jangan Terjebak Manuver Nadiem Makarim
-
Kemenkes Siapkan Strategi Swab Mandiri untuk Perluas Deteksi Dini Kanker Serviks
-
KPK Bakal Periksa Eks Menaker Hanif Dhakiri Terkait Kasus Korupsi RPTKA
-
Polda Metro Jaya Sita 27 Kg Sabu dan Happy Five Senilai Rp41,7 Miliar di Tangerang
-
Propam Usut Dugaan Salah Prosedur Polisi yang Amankan Pedagang Es Gabus di Johar Baru
-
Bukan Cuma 28, Satgas PKH Ungkap Potensi Gelombang Baru Pencabutan Izin Perusahaan Pelanggar Hutan
-
KAI Daop 1 Rilis Jadwal Mudik Lebaran 2026, Siapkan 37 Ribu Kursi Per Hari
-
Pascabanjir Cengkareng, Sudin LH Jakbar Angkut 187 Ton Sampah dalam 8 Jam
-
Mensos Paparkan Data Bencana Januari 2026: 34 Titik Melanda Indonesia, Jawa Jadi Wilayah Terbanyak