Suara.com - Pele telah meninggal dunia pada usia 82 tahun di rumah sakit Sao Paulo, Kamis (29/12/2022) waktu setempat. Kepergian seorang legenda sepak bola, salah satu pemain terbaik sepanjang masa itu menyisakan duka mendalam bagi dunia yang mencintai permainan indahnya.
Pemilik nama asli Edson Arantes do Nascimento itu menghembuskan napas terakhirnya setelah menghabiskan satu bulan di Rumah Sakit Albert Einstein akibat penyakit kanker yang dideritanya.
Menyadur dari Marca, pesepakbola terbaik dalam sejarah itu memiliki salah satu julukan paling terkenal di dunia. Berikut ini alasan mengapa Edson Arantes do Nascimento dipanggil dengan nama Pele.
Edson Arantes do Nascimento atau Pele lahir pada tanggal 23 Oktober 1940. Ia merupakan seorang pemain sepak bola Brazil yang berposisi sebagai striker.
Hingga kini, dia masih menjadi satu-satunya pemain yang sanggup memenangkan tiga Piala Dunia, pada tahun 1958, 1962 dan 1970. Saat itu, dia adalah pemain termuda yang memenangkan Piala Dunia, pada usia 17 tahun.
Mengapa Edson Arantes lebih dikenal sebagai Pele?
Alasannya rupanya berkaitan dengan masa kecil Pele. Menurut pamannya, Jorge, ketika Edson Arantes masih kecil, mereka menempatkannya sebagai penjaga gawang untuk memberi keuntungan bagi lawannya.
Pele sangat bagus sebagai striker sehingga lawannya tidak memiliki peluang.
Saat dia melakukan penyelamatan, beberapa orang membandingkannya dengan Bile, penjaga gawang yang pernah bermain bersama ayahnya. Mereka mulai memanggilnya Bile sampai nama panggilannya berubah menjadi Pele untuk selamanya.
Baca Juga: Demi Pele, Brazil Berkabung Nasional Tiga Hari
Pele sendiri mengaku tidak pernah menyukai nama samaran tersebut, karena nama aslinya 'Edson' berasal dari penemu Thomas Edison dan dia bangga karenanya. Dia bahkan berselisih dengan teman sekolah yang memanggilnya Pele, membuat dirinya mendapat skorsing dua hari dari sekolah.
Pele juga mengatakan alasan tidak menyukai nama Pele karena nama itu tidak memiliki arti dalam bahasanya. Hal itu membuat dirinya menduga nama Pele adalah penghinaan.
Tetapi pandangan itu berubah begitu dia menemukan bahwa dalam bahasa Ibrani, Pele memiliki arti "keajaiban".
"Selama bertahun-tahun saya telah belajar untuk hidup dengan dua orang di hati saya. Salah satunya adalah Edson, yang bersenang-senang dengan teman dan keluarganya; yang lainnya adalah pesepakbola Pele," katanya suatu kali dalam sebuah wawancara.
Tak cuma Pele, ia juga mendapatkan julukan kedua yang cukup terkenal, yakni O Rei yang berarti 'Raja'. Julukan ini diberikan ke Pele etelah berhasil memenangkan tiga Piala Dunia.
Berita Terkait
-
Demi Pele, Brazil Berkabung Nasional Tiga Hari
-
Pele Wafat, Pesan Menyentuhnya untuk Diego Maradona Kembali Jadi Sorotan
-
Pele Meninggal Dunia, Warganet: Selamat Jalan, Bermainlah dengan Maradona di Surga
-
Pele Tutup Usia, Ini Rekam Jejak dan Prestasi Sang Legenda Sepak Bola Brasil
-
Mengenang Pele, Legenda Sepak Bola Brasil yang Meninggal di Usia 82 Tahun
Terpopuler
- 5 Mobil Toyota Bekas yang Mesinnya Bandel untuk Pemakaian Jangka Panjang
- Pajak Rp500 Ribuan, Tinggal Segini Harga Wuling Binguo Bekas
- 9 Sepatu Adidas yang Diskon di Foot Locker, Harga Turun Hingga 60 Persen
- 10 Promo Sepatu Nike, Adidas, New Balance, Puma, dan Asics di Foot Locker: Diskon hingga 65 Persen
- Sheila Marcia Akui Pakai Narkoba Karena Cinta, Nama Roger Danuarta Terseret
Pilihan
-
Petani Tembakau dan Rokok Lintingan: Siasat Bertahan di Tengah Macetnya Serapan Pabrik
-
Bos Bursa Mau Diganti, Purbaya: Tangkap Pelaku Goreng Saham, Nanti Saya Kasih Insentif!
-
Omon-omon Purbaya di BEI: IHSG Sentuh 10.000 Tahun Ini Bukan Mustahil!
-
Wajah Suram Kripto Awal 2026: Bitcoin Terjebak di Bawah $100.000 Akibat Aksi Jual Masif
-
Tahun Baru, Tarif Baru: Tol Bandara Soekarno-Hatta Naik Mulai 5 Januari 2026
Terkini
-
Bareskrim Bongkar Jaringan Judi Online Internasional, Puluhan Tersangka Ditangkap di Berbagai Kota
-
Ajang 'Pajang CV' Cari Jodoh: Fenomena Cindo Match di Mall of Indonesia
-
Hujan Deras Bikin 10 RT dan 3 Ruas Jalan di Jakarta Tergenang
-
Gus Yahya Bantah Tunjuk Kembali Gus Ipul sebagai Sekjen PBNU
-
Longsor Akibat Kecelakaan Kerja di Sumedang: Empat Pekerja Tewas
-
Polisi Tembakkan Gas Air Mata Bubarkan Tawuran di Terowongan Manggarai
-
Hujan Deras Genangi Jakarta Barat, Sejumlah Rute Transjakarta Dialihkan
-
Alasan Kesehatan, 5 Terdakwa Korupsi Pajak BPKD Aceh Barat Dialihkan Jadi Tahanan Kota
-
Mulai Berlaku 2 Januari 2026, Ini 5 Kebiasaan yang Kini Bisa Dipidana oleh KUHP Nasional
-
Misteri Satu Keluarga Tewas di Tanjung Priok, Ini 7 Fakta Terkini