Suara.com - Bendahara Umum DPP Partai NasDem Ahmad Sahroni mengkonfirmasi adanya pertemuan antara Pertemuan Ketua Umum Partai NasDem Surya Paloh dengan Presiden Joko Widodo (Jokowi) di Istana Negara pada Kamis (27/1/2023) sore.
"Iya, kemarin sore saya dengar," kata Sahroni saat dikonfirmasi kabar pertemuan Paloh dan Jokowi, Jumat (28/1/2023).
Sahroni mengaku, ia belum mengetahui rincian dari pertemuan tersebut. Namun demikian, agenda pertemuan kedua tokoh itu dilakukan secara mendadak.
"Mendadak juga di Istana," kata Sahroni.
Kendati belum mengetahui detail isi dan tujuan pertemuan Paloh-Jokowi, namun Sahroni berkeyakinan pertemuan keduanya terkait hal-hal positif.
"Feeling saya pasti positif karena sudah dipanggil," kata Sahroni.
Hubungan antara Partai NasDem sebagai salah satu pendukung pemerintahan sempat diisukan retak akibat deklarasi dukungan terhadap Anies Baswedan pada Pemilu 2023 mendatang.
Pada akhir tahun lalu, Sekretaris Jenderal Pro Jokowi (PROJO), Handoko menduga, dinamika hubungan politik antara Jokowi dengan Surya Paloh memang bersumber dari deklarasi Anies Baswedan sebagai bakal calon presiden partai tersebut.
Sementara, Presiden Jokowi hingga saat ini belum menunjukkan dukungannya kepada salah satu bakal calon presiden.
Baca Juga: Kamis Sibuk! Surya Paloh Dipanggil Jokowi, Petinggi NasDem Temui Gerindra-PKB
Pada beberapa kesempatan, Jokowi memang memperlihatkan dukungannya kepada Prabowo Subianto, Ganjar hingga Yusril Ihza Mahendra. Namun, belum ada satupun yang mendapatkan dukungan Jokowi secara gamblang.
Pertemuan keduanya memunculkan berbagai dugaan, salah satunya berkaitan dengan manuver politik jelang Pilpres pada 2024 nanti.
Berita Terkait
-
NasDem Blak-blakan Sebut Koalisi Perubahan Belum Ada, Jhon Sitorus: Perjuangan AHY Kayak Dilepeh
-
Vaksin Booster Kedua Akan Berbayar, Berapa Harganya?
-
Tanggapi Jenis Bantuan Stunting dengan Bercanda, Jokowi: Masa Dikasih Kopi Susu Sachet
-
Jokowi Mendadak Panggil Ketum Nasdem Surya Paloh ke Istana
-
Kamis Sibuk! Surya Paloh Dipanggil Jokowi, Petinggi NasDem Temui Gerindra-PKB
Terpopuler
- 2 Cara Menyembunyikan Foto Profil WhatsApp dari Orang Lain
- Omongan Menkeu Purbaya Terbukti? Kilang Pertamina di Dumai Langsung Terbakar
- Selamat Tinggal Timnas Indonesia Gagal Lolos Piala Dunia 2026, Itu Jadi Kenyataan Kalau Ini Terjadi
- Jemput Weekend Seru di Bogor! 4 Destinasi Wisata dan Kuliner Hits yang Wajib Dicoba Gen Z
- DANA Kaget Jumat Berkah: Klaim Saldo Gratis Langsung Cair Rp 255 Ribu
Pilihan
-
BREAKING NEWS! Maverick Vinales Mundur dari MotoGP Indonesia, Ini Penyebabnya
-
Harga Emas Terus Meroket, Kini 50 Gram Dihargai Rp109 Juta
-
Bursa Saham 'Pestapora" di Awal Oktober: IHSG Naik, Transaksi Pecahkan Rekor
-
165 Kursi Komisaris BUMN Dikuasai Politisi, Anak Buah Prabowo Merajai
-
5 Rekomendasi HP 2 Jutaan Memori 256 GB, Pilihan Terbaik Oktober 2025
Terkini
-
Catatan Hitam KontraS di HUT TNI: Profesionalisme Tergerus, Pelibatan di Urusan Sipil Kian Meluas!
-
SDA Jamin Jakarta Tak Berpotensi Banjir Rob pada Bulan Ini, Apa Alasannya?
-
Beri Kontribusi Besar, DPRD DKI Usul Tempat Pengolahan Sampah Mandiri di Kawasan Ini
-
Novum jadi Pamungkas, Kubu Adam Damiri Beberkan Sederet Fakta Mencengangkan!
-
Soal Udang Kena Radiasi Disebut Masih Layak Dimakan, DPR 'Sentil' Zulhas: Siapa yang Bodoh?
-
Perkosa Wanita di Ruang Tamu, Ketua Pemuda di Aceh Ditahan dan Terancam Hukuman Cambuk!
-
Akui Agus Suparmanto Ketum, DPW PPP Jabar Tolak Mentah-mentah SK Mardiono: Tak Sesuai Muktamar
-
12 Tokoh Ajukan Amicus Curiae untuk Nadiem, Kejagung: Kami Berpegang Pada Alat Bukti Sah
-
Ada HUT ke-80 TNI dan Dihadiri Prabowo, Tugu Monas Ditutup Sementara untuk Wisatawan Besok
-
Pemprov Sumut Kolaborasi Menuju Zero ODOL 2027