Suara.com - Kasus pemerkosaan dan revenge porn yang dialami seorang mahasiswi di Pandeglang, Banten tengah menjadi topik perbincangan hangat di media sosial. Sementara pelaku adalah laki-laki yang berusia 23 tahun bernama Alwi Husen Maolana. Ia diduga punya perlindungan karena hingga kini, perkara itu masih belum menemukan titik terang.
Adapun kasus kekerasan seksual itu dibagikan oleh kakak kandung korban, Iman Zanatul Haeri, melalui akun Twitternya @zanatul_91 pada Senin (26/6/2023). Iman mengatakan bahwa adiknya diperkosa dan disiksa Alwi selama tiga tahun. Lalu, korban juga kerap kali diancam dibunuh dan videonya yang sedang diperkosa disebarluaskan oleh sang pelaku.
Tak hanya itu, kakak korban juga menceritakan adanya hambatan dari sejumlah pihak serta kejanggalan proses hukum terkait kasus revenge porn yang dialami adiknya. Hal ini lantas membuat publik merasa marah dan penasaran akan sosok Alwi Husen Maolana yang disebut-sebut merupakan anak mantan pejabat di Pandeglang. Benarkah demikian?
Siapa Alwi Husen Maolana?
Sebuah akun menanggapi thread kakak korban dengan tangkapan layar laman Pangkalan Data Pendidikan Tinggi (PDDikti). Di situ, tercatat bahwa Alwi Husen Maolana merupakan mahasiswa D3 Akuntansi Fakultas Ekonomi di Universitas Sultan Ageng Tirtayasa (Untirta), Banten sejak tahun 2020. Namun, status itu dinyatakan hilang.
Kemudian, akun pegiat media sosial, @mazzini_gsp pada Senin (26/6/2023) juga mengungkap sejumlah informasi mengenai Alwi Husen Maolana. Awalnya, ia bertanya kepada Jaksa Agung, Sanitiar Burhanuddin terkait sosok Alwi yang bisa-bisanya dibela oleh pihak Kejari Pandeglang padahal telah melakukan pemerkosaan hingga revenge porn.
"Jadi pertanyaan besar siapa Alwi Husen Maolana ini pak @ST_Burhanuddin? Keluarganya siapa? Anak siapa dia? Kenapa anak buah Pak @ST_Burhanuddin di Kejari Pandegelang malah memihak pelaku ya? @KejaksaanRI," tulisnya.
Diketahui bahwa Kejari Pandeglang disebut-sebut telah menghambat proses hukum kasus tersebut. Mulai dari menyebut alat bukti yang disebut kurang kompatibel, tidak bisa melapor karena tak ada hasil visum, hingga memarahi keluarga korban lantaran membawa pengacara untuk momen yang menurut mereka hanya sekadar diksusi.
Baca Juga: Viral Kasus Revenge Porn di Pandeglang, Korban Dicekoki Miras dan Diperkosa Pelaku
Mereka juga menyebarluaskan wajah korban dalam unggahan Instagram-nya. Namun, saat ini, foto itu sudah dihapus usai pihak keluarga menyampaikan keberatannya. Kembali ke pelaku, seorang warganet menanggapi cuitan Mazzini dengan menyebut bahwa Alwi adalah anak dari mantan Kepala Dinas Lingkungan Hidup (DLH) Kabupaten Pandeglang, Anwari Husnira.
Mazzini menyampaikannya dengan lampiran sebuah potret keluarga Alwi Husen Maolana bersama Bupati Pandegelang Irna Nurita. Adapun dalam foto tertulis tanggal momen tersebut diabadikan, yakni Jumat, 19 Februari 2016. Sementara itu, ayah Alwi yang eks pejabat diketahui sudah meninggal dunia di RSUD Berkah, Pandeglang, pada 18 Maret 2018.
Kontributor : Xandra Junia Indriasti
Berita Terkait
-
Viral Kasus Revenge Porn di Pandeglang, Korban Dicekoki Miras dan Diperkosa Pelaku
-
Anak Mantan Pejabat Pandeglang Diduga Jadi Pelaku Rudapaksa, Kasus Diviralkan Warga Twitter
-
Viral Kasus Pemerkosaan dan Revenge Porn di Pandeglang, Pelaku Diduga Anak Pejabat hingga Kebal Hukum?
-
Oknum Jaksa Hubungi Korban Revenge Porn Ajak Ketemuan di Cafe, Kejari Pandeglang: Mungkin Di-hack
-
Viral Seorang Kakak Ngaku Adiknya Diperkosa dan Disiksa, Alwi Husen Maolana Diduga Pelakunya
Terpopuler
- 7 Body Lotion di Indomaret untuk Usia 50 Tahun ke Atas, Rawat Garis Penuaan
- 7 Rekomendasi Lipstik Transferproof untuk Pekerja Kantoran, Mulai Rp20 Ribuan
- 27 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 14 November: Ada Beckham 111, Magic Curve, dan Gems
- 5 Sepatu Running Lokal Paling Juara: Harga Murah, Performa Berani Diadu Produk Luar
- 6 Tablet RAM 8 GB Paling Murah untuk Pekerja Kantoran, Mulai Rp2 Jutaan
Pilihan
-
Ketika Serambi Mekkah Menangis: Mengingat Kembali Era DOM di Aceh
-
Catatan Gila Charly van Oosterhout, Pemain Keturunan Indonesia di Ajax: 28 Laga 19 Gol
-
Daftar 611 Pinjol Ilegal Terbaru Update Satgas PASTI OJK: Ada Pindar Terkenal
-
Bobibos Ramai Dibicarakan! Pakar: Wajib Lolos Uji Kelayakan Sebelum Dijual Massal
-
Video Brutal Latja SPN Polda NTT Bocor, Dua Siswa Dipukuli Senior Bikin Publik Murka
Terkini
-
Akal Bulus Pasutri Polisi Gadungan: Pura-pura Istri Pendarahan, Mobil Sopir Online Lenyap
-
Geger Siswa SMPN 19 Tangsel Tewas Diduga Dibully, Mendikdasmen: Saya Akan Dalami Kasus Ini!
-
Operasi Langit di Cilacap: BNPB 'Halau' Hujan Demi Percepat Evakuasi Korban Longsor
-
Perjalanan Cinta Rugaiya Usman dan Wiranto
-
RUU KUHAP Dikebut Tanpa Suara Publik, Anggota Komisi III DPR Terancam Dilaporkan ke MKD
-
Viral Hewan Ragunan Kurus Diduga Dana Jatah Makan Ditilep, Publik Tuntut Audit
-
Kabar Duka! Istri Wiranto, Rugaiya Usman Meninggal Dunia di Bandung
-
Geger Bayi di Cipayung: Dibuang di Jurang, Ditemukan Hidup dalam Goodie Bag Saat Kerja Bakti
-
Tegas! Pramono Anung Larang Jajarannya Persulit Izin Pembangunan Rumah Ibadah di Jakarta
-
Pramono Bantah Isu Tarif LRT Rp160 Ribu: Jadi Saja Belum