Suara.com - Pemilihan Jakarta International Stadium (JIS) sebagai lokasi pertandingan Piala Dunia U-17 alias FIFA U-17 mendapat kritikan dari segudang pihak.
JIS dipilih sebagai alternatif venue FIFA U-17 lantaran Stadion Gelora Bung Karno (GBK) dipakai untuk menggelar konser Coldplay dalam waktu yang sama.
Bahkan, sorotan khusus diberikan oleh sosok Menteri BUMN rangkap Ketua Umum PSSI Erick Thohir.
Erick mengkhawatirkan bahaya laten JIS ketika stadion tersebut dipakai untuk menggelar FIFA U-17.
Akses pintu masuk dikhawatirkan bikin penonton tak pulang selamat
Erick menilai beberapa unsur sarana dan prasarana JIS harus dibenahi, seperti lahan parkir dan akses keluar-masuk stadion. Erick menyoroti pintu keluar masuk JIS hingga sekarang baru satu yang terbuka, bukan empat.
"Yang pasti menjadi catatan kemarin kendalanya (JIS) itu parkir sama akses penonton. Yang harusnya ada empat pintu, baru terbuka satu pintu. Ini yang tentu harus kita antisipasi keselamatan daripada suporter,” ujar Erick Thohir, Selasa (27/6/2023).
Sang Ketua Umum PSSI tersebut mewanti-wanti bahwa jika akses stadion tidak dibenahi, maka dikhawatirkan penonton tak dapat pulang dengan selamat.
"Jangan sampai suporter (sepak bola) tidak pulang ke rumah dengan selamat. Akses-akses ini yang harus dipastikan. Tidak mungkin hanya satu pintu. Ini yang harus kita tinjau di lapangan,” lanjut Erick Thohir.
Disinyalir bahwa celetukan Erick Thohir merupakan wujud evaluasi dari tragedi Kanjuruhan pada Oktober tahun lalu yang menelan ratusan korban jiwa. Kala itu, akses masuk keluar stadion yang tak memadai diduga jadi faktor penyebab banyaknya penonton yang tewas.
Jokowi minta JIS direnovasi, Menpora tawarkan beberapa alternatif
Erick Thohir tak seorang diri mengkhawatirkan kondisi JIS terkini.
Beberapa pihak yang menyoroti urgensi pembenahan JIS yakni Exco PSSI Arya Sinulingga dan Menteri Pemuda dan Olahraga (Menpora) Dito Ariotedjo.
Arya menegaskan bahwa JIS harus direnovasi agar sesuai dengan standar FIFA jika ingin menggelar Piala Dunia U-17. Sedangkan Dito Ariotedjo mengungkap Presiden Joko Widodo atau Jokowi meminta JIS untuk direnovasi guna menyambut FIFA U-17.
Dito kala ditemui di Kantor DPP Golkar, Slipi, Jakarta Barat, Rabu (28/6/2023) mengatakan pihaknya akan mengamati kondisi kekinian JIS untuk mempersiapkan renovasi yang telah diperintahkan Jokowi.
Berita Terkait
-
Profil Leandro Lopez, Pelatih Asal Prancis yang Antar Kaledonia Baru ke Putaran Final Piala Dunia U-17 2023
-
100 Km dari Kota Semarang, Stadion di Jawa Tengah Ini Memiliki Standarisasi FIFA : Siap Jadi Vanue Piala Dunia U-17 ?
-
Disebut Akan Pindah ke Malaysia, Saddil Ramdani Sampaikan Terima Kasih ke Suporter Timnas Indonesia
-
Tegas! Ketum PSSI Erick Thohir Ancam Akan Usir Pelatih yang Tak Mau Lepas Pemain ke Timnas Indonesia
-
Setelah Argentina, Erick Thohir Diminta Datangkan Brasil untuk Uji Nyali Pemain Timnas Indonesia
Terpopuler
- 2 Cara Menyembunyikan Foto Profil WhatsApp dari Orang Lain
- Omongan Menkeu Purbaya Terbukti? Kilang Pertamina di Dumai Langsung Terbakar
- Selamat Tinggal Timnas Indonesia Gagal Lolos Piala Dunia 2026, Itu Jadi Kenyataan Kalau Ini Terjadi
- Jemput Weekend Seru di Bogor! 4 Destinasi Wisata dan Kuliner Hits yang Wajib Dicoba Gen Z
- 6 Ramalan Shio Paling Beruntung di Akhir Pekan 4-5 Oktober 2025
Pilihan
-
Getol Jualan Genteng Plastik, Pria Ini Masuk 10 Besar Orang Terkaya RI
-
BREAKING NEWS! Maverick Vinales Mundur dari MotoGP Indonesia, Ini Penyebabnya
-
Harga Emas Terus Meroket, Kini 50 Gram Dihargai Rp109 Juta
-
Bursa Saham 'Pestapora" di Awal Oktober: IHSG Naik, Transaksi Pecahkan Rekor
-
165 Kursi Komisaris BUMN Dikuasai Politisi, Anak Buah Prabowo Merajai
Terkini
-
Monas Dibanjiri Warga, Tank Tempur Jadi Rebutan Spot Foto untuk Anak-Anak di HUT ke-80 TNI
-
Penampakan 200 Motor Baru, Siap Jadi Doorprize Utama di HUT ke-80 TNI di Monas
-
Kebakaran di Glodok Plaza pada Sabtu Malam, Api Berkobar di Kios HP Lantai Bawah
-
PLN Dorong Interkoneksi ASEAN Power Grid untuk Akselerasi Transisi Energi Bersih
-
Ajang Dunia MotoGPTM 2025 Jadi Penyelenggaraan Terbaik dan Dongkrak Pertumbuhan Ekonomi Daerah
-
Ketimbang Berpolemik, Kubu Agus Diminta Terima SK Mardiono Ketum PPP: Digugat pun Bakal Sia-sia?
-
Bima Arya: PLBN Sebatik Harus Mampu Dongkrak Ekonomi Masyarakat Perbatasan
-
Jangan Lewatkan! HUT ke-80 TNI di Monas Ada Doorprize 200 Motor, Makanan Gratis dan Atraksi Militer
-
Menhan Bocorkan Isi Pertemuan Para Tokoh di Rumah Prabowo, Begini Katanya
-
Efek Revisi UU TNI? KontraS Ungkap Lonjakan Drastis Kekerasan Aparat, Papua Jadi Episentrum