Suara.com - Hasil seleksi PPDB Jabar 2023 Tahap 2 jenjang SMA/SMK telah diumumkan pada hari Senin, 10 Juli 2023 kemarin. Itu artinya, jika peserta dinyatakan lolos seleksi PPDB Jabar 2023 Tahap 2, maka langkah selanjutnya adalah melakukan Daftar Ulang.
Seperti apa jadwal dan dokumen yang perlu dibawa saat Daftar Ulang PPDB Jabar 2023? Pastikan Anda simak ulasan di bawah ini sampai selesai!
Daftar Ulang PPDB Jabar 2023
Perlu diketahui, pengumuman hasil seleksi PPDB Jabar Tahap 2 dilakukan secara daring melalui laman ppdb.jabarprov.go.id. Calon peserta didik baru (CPDB) yang lolos dalam seleksi PPDB Jabar 2023 Tahap 2 diwajibkan untuk melakukan pendaftaran ulang di sekolah tujuan.
Masa daftar ulang adalah mulai hari ini Selasa (11/7/2023) hingga Rabu (12/7/2023). Jika calon peserta didik yang dinyatakan lolos seleksi PPDB Jabar Tahap 2 tidak melakukan daftar ulang sesuai jadwal, maka siswa tersebut dinyatakan mengundurkan diri.
Berikut ini adalah dokumen persyaratan yang perlu dibawa saat daftar ulang PPDB Jabar 2023 Tahap 2 yang wajib diperhatikan:
1. Menunjukkan bukti pendaftaran asli (cetak atau print out dari laman PPDB saat pendaftaran online).
2. Menunjukkan bukti tanda diterima (cetak atau print out dari laman PPDB setelah pengumuman).
3. Membawa fotokopi seluruh dokumen persyaratan yang telah ditentukan oleh satuan pendidikan yang bersangkutan.
Baca Juga: Heboh Ratusan SD di Solo Kekurangan Siswa, Ada Sekolah yang Baru Dapat Satu Murid
4. Menunjukkan dokumen persyaratan yang asli.
Berikut ini adalah jadwal PPDB 2023 Tahap 2 jenjang SMA dan SMK selengkapnya:
- Masa pendaftaran: tanggal 26 - 27 Juni dan 3 - 4 Juli 2023
- Masa sanggah verifikasi: tanggal 27 Juni dan 3 -5 Juli 2023
- Tes minat dan bakat program atau bidang keahlian SMK: tanggal 6 Juli 2023
- Penetapan hasil seleksi: tanggal 7 Juli 2023
- Pengumuman PPDB Jabar Tahap 2: tanggal 10 Juli 2023
- Masa daftar ulang: tanggal 11 - 12 Juli 2023
- Masa persiapan MPLS: tanggal 13 - 14 Juli 2023
- Tahun ajaran baru SMA atau SMK: tanggal 17 Juli 2023
- Masa Pengenalan Lingkungan Sekolah (MPLS): tanggal 17 - 18 dan 20 Juli 2023
Bagi Anda yang belum tahu bagaimana cara cek pengumuman PPDB Jabar 2023 Tahap 2 jenjang SMA dan SMK, langsung saja simak panduannya di bawah ini:
- Pertama, silakan klik link https://ppdb.jabarprov.go.id/wilayah_ppdb/cadisdik .
- Setelah itu, pilih kota atau kabupaten sesuai dengan wilayah pendaftaran sekolah dan klik Hasil Seleksi.
- Kemudian, pilihlah sekolah SMA atau SMK yang Anda daftar.
- Lalu pilih kota dan jenis sekolah, yakni Negeri atau Swasta dan pilih sekolah tujuan lalu klik Lihat.
- Anda tinggal masukan nomor pendaftaran dan pilihlah jalur penerimaan.
- Maka, hasil seleksi PPDB Jabar 2023 jalur zonasi SMA atau SMK akan muncul.
Itulah informasi mengenai daftar ulang PPDB Jabar 2023 yang perlu diperhatikan. Segera cek pengumuman hasil seleksi PPDB Jabar Tahap 2 dan pastikan Anda segera melakukan daftar ulang jika lolos seleksi.
Berita Terkait
-
Heboh Ratusan SD di Solo Kekurangan Siswa, Ada Sekolah yang Baru Dapat Satu Murid
-
Siswi Berprestasi di Pontianak Terancam Tidak Lanjut Sekolah Karena Sistem Zonasi, Kini Sering Menangis dan Sulit Makan
-
Masih Ditemuan Praktik Numpang KK di PPDB, Disdikpora DIY Buka Suara
-
Ombudsman DIY Soroti Carut Marut PPDB Sistem Zonasi, Mindset Orang Tua Tentang Sekolah Favorit Belum Berubah
Terpopuler
- 5 Rekomendasi HP Memori 256 GB Paling Murah, Kapasitas Lega, Anti Lag Harga Mulai Rp1 Jutaan
- 5 Bedak Wardah High Coverage untuk Flek Hitam Membandel Usia 55 Tahun
- Reshuffle Kabinet: Sugiono Jadi Menko PMK Gantikan 'Orang Jokowi', Keponakan Prabowo Jadi Menlu?
- 10 Lipstik Paling Laris di Shopee Indonesia, Brand Lokal Mendominasi
- 3 Pilihan HP Infinix 5G dengan Performa Tinggi dan Layar AMOLED
Pilihan
-
Siapkan Uang Rp100 Miliar! Orang Terkaya RI Ini Serok 84 Juta Lembar Saham saat IHSG Anjlok
-
5 HP Memori 512 GB Paling Murah, Terbaik untuk Gamer dan Kreator Konten Budget Terbatas
-
7 HP RAM 8 GB Rp2 Jutaan Terbaik dengan Baterai Jumbo, Cocok buat Multitasking dan Gaming Harian
-
IHSG Anjlok, Purbaya: Jangan Takut, Saya Menteri Keuangan
-
10 Sneakers Putih Ikonik untuk Gaya Kasual yang Tak Pernah Ketinggalan Zaman, Wajib Punya
Terkini
-
Pekik Syukur dan Tangis Haru Pecah di PN Jakut Usai Hakim Bacakan Vonis Pendemo Agustus
-
Pembangunan Sekolah Rakyat di Tengah Sekolah Rusak: Solusi atau Salah Prioritas?
-
Sumut Darurat Agraria: 450 Konflik Mandek, 1,8 Juta Jiwa Terdampak Bencana Sepanjang 2025
-
Roy Suryo Siap Laporkan Balik Eggi Sudjana, Sebut Ada Strategi Adu Domba 'Otoritas Solo'
-
Heboh Kota Tua Jadi Lokasi Syuting Film Lisa BLACKPINK, Begini Penjelasan Pihak Pengelola
-
Batal Lanjutkan RJ, Penghentian Kasus Hogi Minaya Tinggal Tunggu Surat Kejari Sleman
-
Nyaris Seluruh Faskes di Daerah Bencana Sumatera Berfungsi Normal
-
Buka Pelatihan Komunikasi Sosial, Kapolda Metro Jaya: Polisi Jangan Sakiti Hati Masyarakat!
-
Isu Reshuffle Kabinet Mencuat, PKB Beri Respons Begini
-
Lisa BLACKPINK 'Ambil Alih' Kota Tua untuk Syuting Film, Sejumlah Jalan Direkayasa hingga 7 Februari