Suara.com - Sekretaris Jenderal (Sekjen) Partai Gerindra Ahmad Muzani menyampaikan belasungkawa atas wafatnya Wakil Ketua Komisi I dari Fraksi Gerindra Bambang Kristiono.
"Kami sangat berduka. Kami sangat kehilangan meninggalnya sahabat dan anggota DPR dari Partai Gerindra yang sangat loyal dan baik," kata Muzani di Kantor DPP Partai Demokrat, Jakarta Pusat, Kamis (20/7/2023).
Menurutnya, Bambang merupakan sosok politisi yang sangat loyal, berdedikasi tinggi, dan cinta tanah air.
"Hari ini beliau wafat di Makassar. Kami berharap keluarganya tabah, sabar, dan beliau bisa diampuni semua kesalahan dan dosanya dan meninggal dalam keadaan husnul khotimah," ujat Muzani.
Perlu diketahui, Wakil Ketua Komisi I DPR RI Bambang Kristiono dikabarkan meninggal dunia. Legislator Fraksi Gerindra itu menghembuskan nafas terakhir di Kota Makassar, Sulawesi Selatan.
Kabar meninggalnya Bambang dikonfirmasi Pengurus DPD Gerindra Sulsel Darmawangsyah Muin. Ia mengatakan Bambang meninggal di Rumah Sakit Grestelina.
"Iya, betul. Meninggal dunia di RS Grestelina Makassar," kata Darmawangsyah, Kamis (20/7/2023).
Bambang Kristiono sebelumnya sedang melakukan kunjungan kerja mewakili komisi I DPR RI ke kota Makassar, Sulawesi Selatan. Kunker tersebut akan berlangsung selama tiga hari.
Namun, ia sempat mengeluhkan tidak enak badan dan dilarikan ke rumah sakit Grestelina. Tidak berselang lama, Bambang dikabarkan meninggal dunia diduga karena jantung.
Baca Juga: Pantun Muzani Masih Belum Mujarab, Teuku Riefky Bantah Demokrat Dilobi Gerindra untuk Dukung Prabowo
Jenazah disalatkan oleh Gubernur Sulawesi Selatan Andi Sudirman Sulaiman dan Pangdam XIV Hasanuddin Mayjen Totok Imam. Selanjutnya jenazah dibawa ke bandar udara Sultan Hasanuddin Makassar dan akan diterbangkan ke Jakarta.
"Jenazah sudah dibawa ke Bandara Sultan Hasanuddin untuk dibawa ke rumah duka di Jakarta," ucap Darmawangsyah.
Bambang merupakan ketua Badan Pengawas dan Disiplin (BPD) Partai Gerindra. Ia juga menjabat sebagai anggota DPR RI dari daerah pemilihan Nusa Tenggara Barat.
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Mobil Toyota Bekas yang Mesinnya Bandel untuk Pemakaian Jangka Panjang
- Pajak Rp500 Ribuan, Tinggal Segini Harga Wuling Binguo Bekas
- 9 Sepatu Adidas yang Diskon di Foot Locker, Harga Turun Hingga 60 Persen
- 10 Promo Sepatu Nike, Adidas, New Balance, Puma, dan Asics di Foot Locker: Diskon hingga 65 Persen
- 5 Rekomendasi Sepatu Lari Kanky Murah tapi Berkualitas untuk Easy Run dan Aktivitas Harian
Pilihan
-
Petani Tembakau dan Rokok Lintingan: Siasat Bertahan di Tengah Macetnya Serapan Pabrik
-
Bos Bursa Mau Diganti, Purbaya: Tangkap Pelaku Goreng Saham, Nanti Saya Kasih Insentif!
-
Omon-omon Purbaya di BEI: IHSG Sentuh 10.000 Tahun Ini Bukan Mustahil!
-
Wajah Suram Kripto Awal 2026: Bitcoin Terjebak di Bawah $100.000 Akibat Aksi Jual Masif
-
Tahun Baru, Tarif Baru: Tol Bandara Soekarno-Hatta Naik Mulai 5 Januari 2026
Terkini
-
Bareskrim Bongkar Jaringan Judi Online Internasional, Puluhan Tersangka Ditangkap di Berbagai Kota
-
Ajang 'Pajang CV' Cari Jodoh: Fenomena Cindo Match di Mall of Indonesia
-
Hujan Deras Bikin 10 RT dan 3 Ruas Jalan di Jakarta Tergenang
-
Gus Yahya Bantah Tunjuk Kembali Gus Ipul sebagai Sekjen PBNU
-
Longsor Akibat Kecelakaan Kerja di Sumedang: Empat Pekerja Tewas
-
Polisi Tembakkan Gas Air Mata Bubarkan Tawuran di Terowongan Manggarai
-
Hujan Deras Genangi Jakarta Barat, Sejumlah Rute Transjakarta Dialihkan
-
Alasan Kesehatan, 5 Terdakwa Korupsi Pajak BPKD Aceh Barat Dialihkan Jadi Tahanan Kota
-
Mulai Berlaku 2 Januari 2026, Ini 5 Kebiasaan yang Kini Bisa Dipidana oleh KUHP Nasional
-
Misteri Satu Keluarga Tewas di Tanjung Priok, Ini 7 Fakta Terkini