Suara.com - Penjabat (Pj) Gubernur DKI Jakarta Heru Budi Hartono kembali melakukan perombakan pada jajaran direksi Badan Usaha Milik Daerah atau BUMD DKI. Kali ini, Heru mencopot Direktur Utama Perumda Sarana Jaya Tri Prasetya sejak Jumat (28/7).
Tri merupakan Dirut Pasar Jaya yang diangkat eks Gubernur DKI Anies Baswedan sejak 16 Juli 2022 lalu. Sebelum menjabat Dirut Pasar Jaya, Tri merupakan Operational General Manager PT Sumber Alfaria Trijaya Tbk (Alfamart).
Sebelum dicopot, Pasar Jaya sempat dihebohkan dengan pemberitaan mengenai Blok G Pasar Tanah Abang yang menjadi sarang preman. Bahkan, sempat ada dugaan lokasi itu menjadi tempat penyalahgunaan narkoba.
Hingga akhirnya, Pasar Jaya berencana melakukan revitalisasi agar kawasan Blok G yang terbengkalai bisa kembali dioperasionalkan.
Namun, belum diketahui apakah ada kaitannya masalah Blok G Pasar Tanah Abang ini dengan pencopotan terhadap Tri.
Sebagai pengganti Tri, Heru mengangkat Agus Himawan menjadi Dirut Pasar Jaya. Kepala Sekretariat Presiden itu juga mengganti posisi Direktur Administrasi dan Umum Pasar Jaya.
"Agus Himawan Widiyanto dilantik menjadi Direktur Utama menggantikan Tri Prasetyo. Serta Sumanto sebagai Direktur Administrasi dan Umum menggantikan Zuhdi Mamduhi," ujar Kepala Badan Pembinaan Badan Usaha Milik Daerah (BP BUMD) Nasrudin Djoko Surjono dalam keterangan pada Minggu (30/7/2023).
Selain itu, Heru Budi juga mengangkat Mardani Nasir sebagai Sekretaris Dewan Pengawas (Dewas) menggantikan R Dwi Murti Nurcahya. Sebagai perwakilan Pemprov DKI, Asisten Pemerintahan Setda Provinsi DKI Jakarta juga diangkat sebagai Sigit Wijatmoko sebagai Anggota Dewas menggantikan Mardani Nasir.
Nasrudin menyebut perombakan jajaran direksi dan dewas ini telah dilakukan sesuai prosedur dan ketentuan perundang undangan yang berlaku.
Nasrudin pun berharap jajaran direksi dan dewas Perumda Pasar Jaya yang baru dilantik dapat berkontribusi positif untuk meningkatkan kinerja melalui peningkatan tata kelola perusahaan yang baik.
"Semoga Sekretaris dan Anggota Dewan Pengawas dan Dirut serta Direktur Administrasi dan Umum Perumda Pasar Jaya yang baru mampu melaksanakan tugas dengan baik dan penuh tanggung jawab," pungkasnya.
Berita Terkait
Terpopuler
- Feri Amsari Singgung Pendidikan Gibran di Australia: Ijazah atau Cuma Sertifikat Bimbel?
- 7 Mobil Kecil Matic Murah untuk Keluarga Baru, Irit dan Perawatan Mudah
- Gugat Cerai Hamish Daud? 6 Fakta Mengejutkan di Kabar Perceraian Raisa
- 21 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 22 Oktober 2025, Dapatkan 1.500 Gems dan Player 110-113 Sekarang
- Pria Protes Beli Mie Instan Sekardus Tak Ada Bumbu Cabai, Respons Indomie Bikin Ngakak!
Pilihan
-
Harga Emas Sabtu 25 Oktober 2025: Antam Masih 'Hilang', UBS dan Galeri 24 Menguat
-
Superkomputer Prediksi Arsenal Juara Liga Champions 2025, Siapa Lawan di Final?
-
Bayar Hacker untuk Tes Sistem Pajak Coretax, Menkeu Purbaya: Programmer-nya Baru Lulus SMA
-
Perbandingan Spesifikasi HONOR Pad X7 vs Redmi Pad SE 8.7, Duel Tablet Murah Rp 1 Jutaan
-
Di GJAW 2025 Toyota Akan Luncurkan Mobil Hybrid Paling Ditunggu, Veloz?
Terkini
-
Apes! Check-In di Hotel Kawasan Jaksel, Motor dan HP Si Cewek Malah Dibawa Kabur Pacarnya
-
Ajak Sekda dan Kepala Bappeda, Kemendagri Bakal Gelar Rakornas: Selaraskan Program Pusat-Daerah
-
Dibully Mahasiswa Unud usai Tewas, Polisi Telusuri Isi HP dan Laptop Timothy Anugerah, Mengapa?
-
Dituding Sebar Fitnah soal NCD, Dirut CMNP Dilaporkan MNC Asia Holding ke Polda Metro Jaya
-
Ledek Kubu Roy Suryo Cs? Pentolan ProJo usai Jokowi Pamer Ijazah: Tanya Mas Roy Sajalah
-
Viral Karyawan SPPG MBG Jadi Korban Pelecehan, Terduga Pelaku Keluarga Anggota TNI?
-
Siswa Sekolah Rakyat Diam-diam Surati Prabowo, Seskab Teddy Bongkar Isi Suratnya!
-
Ketua DPD RI Ajak Pemuda Parlemen Berpolitik Secara Berkebudayaan dan Jaga Reputasi
-
Diawasi DPR, UI Jamin Seleksi Calon Dekan Transparan dan Bebas Intervensi Politik
-
Kala Legislator Surabaya Bela Adies Kadir dari Polemik 'Slip Of Tonge', Begini Katanya