Suara.com - Merayakan Hari Kemerdekaan Republik Indonesia di tahun ini, Anda harus semakin cermat dalam menulis rangkaian kata-katanya. Hal ini karena tidak sedikit orang yang masih menulis frasa tersebut dengan salah, dengan format HUT RI ke-78. penulisan HUT RI ke-78 yang benar bisa Anda lihat di artikel ini.
Penulisan yang tepat dapat disesuaikan dengan kaidah bahasa Indonesia yang tepat, sehingga tidak menimbulkan tafsir ganda pada apa yang dibubuhkan pada spanduk atau kartu ucapan.
Penulisan yang Benar
Jika melihat berbagai rilisan di media, baliho, spanduk, atau bahkan kartu ucapan, penulisan frasa ini akan sangat beragam. Mulai dari Hari Ulang Tahun RI ke-78, Selamat HUT RI ke-78, atau Dirgahayu HUT RI ke-78.
Dari penulisan tersebut sebenarnya ada beberapa hal yang perlu diperhatikan. Pertama, penggunaan kata dirgahayu dan HUT. Kata dirgahayu sendiri memiliki makna panjang umum, sedangkan HUT adalah singkatan dari hari ulang tahun. Jika diartikan keduanya bersandingan, akan sangat tidak masuk akal bukan?
Kemudian yang harus diperhatikan juga adalah penulisan HUT RI ke-78. penulisan ini tidak tepat, karena 78 menunjukkan urutan atau usia kemerdekaan Indonesia. Dengan format awal tadi, maknanya adalah hari ulang tahun Republik Indonesia yang ke-78. artinya terdapat beberapa Indonesia, dan kali ini adalah Indonesia yang ke-78.
Penulisan yang benar cukup mudah, yakni HUT ke-78 RI. Jadi maknanya adalah hari ulang tahun ke-78 Republik Indonesia. Terasa lebih tepat dan masuk akal bukan?
Cara lain juga dapat digunakan dengan membubuhkan tanda hubung ‘-’ di antara HUT dan RI, jadi HUT-RI akan menjadi satu kesatuan, dan tidak bermakna RI yang ke-78 tapi HUT-RI yang ke-78. Dengan penulisan ini, Anda dapat membuat ucapan, baliho, atau spanduk yang lebih tepat secara tata bahasa.
Kesalahpahaman yang Lumrah
Baca Juga: Link Download Logo HUT RI ke-78 CDR Vector JPEG PNG Lengkap
Penulisan yang salah sebenarnya terjadi di banyak tempat dan waktu, dan bukan kali ini saja. Namun demikian karena terus diulang, kesalahan ini dianggap hal yang biasa, dan diterima oleh masyarakat sehingga terasa aneh ketika penulisan yang benar kemudian dikemukakan.
Namun kini Anda sudah tahu perbedaan maknanya bukan?
Itu tadi penjelasan singkat mengenai penulisan HUT RI ke-78 yang benar dan sesuai dengan tata bahasa Indonesia. Semoga menjadi artikel yang berguna untuk Anda, dan dapat membawa perubahan yang positif. Selamat melanjutkan kegiatan Anda berikutnya!
Kontributor : I Made Rendika Ardian
Berita Terkait
-
Link Download Logo HUT RI ke-78 CDR Vector JPEG PNG Lengkap
-
50 Link Twibbon HUT RI Ke-78 Gratis dengan Desain Keren Kekinian Siap Download
-
Contoh Proposal 17 Agustus untuk Kegiatan di Sekolah Lengkap
-
Link Pendaftaran Upacara 17 Agustus 2023 di Istana Negara, Lengkapi Syarat Ini
-
Lirik Lagu Kemerdekaan 17 Agustus Beserta Sejarah dan Maknanya
Terpopuler
- 5 Sepatu Running Lokal Paling Juara: Harga Murah, Performa Berani Diadu Produk Luar
- 8 Mobil Bekas Sekelas Alphard dengan Harga Lebih Murah, Pilihan Keluarga Besar
- 7 Bedak Padat yang Awet untuk Kondangan, Berkeringat Tetap Flawless
- 5 Rekomendasi Tablet dengan Slot SIM Card, Cocok untuk Pekerja Remote
- 5 Pilihan HP Snapdragon Murah RAM Besar, Harga Mulai Rp 1 Jutaan
Pilihan
-
Pertemuan Mendadak Jusuf Kalla dan Andi Sudirman di Tengah Memanasnya Konflik Lahan
-
Cerita Pemain Keturunan Indonesia Han Willhoft-King Jenuh Dilatih Guardiola: Kami seperti Anjing
-
Mengejutkan! Pemain Keturunan Indonesia Han Willhoft-King Resmi Pensiun Dini
-
Kerugian Scam Tembus Rp7,3 Triliun: OJK Ingatkan Anak Muda Makin Rawan Jadi Korban!
-
Ketika Serambi Mekkah Menangis: Mengingat Kembali Era DOM di Aceh
Terkini
-
Semangat Hari Pahlawan, PLN Hadirkan Cahaya Bagi Masyarakat di Konawe Sulawesi Tenggara
-
Diduga Rusak Segel KPK, 3 Pramusaji Rumah Dinas Gubernur Riau Diperiksa
-
Stafsus BGN Tak Khawatir Anaknya Keracunan karena Ikut Dapat MBG: Alhamdulillah Aman
-
Heboh Tuduhan Ijazah Palsu Hakim MK Arsul Sani, MKD DPR Disebut Bakal Turun Tangan
-
Pemkab Jember Kebut Perbaikan Jalan di Ratusan Titik, Target Rampung Akhir 2025
-
Kejagung Geledah Sejumlah Rumah Petinggi Ditjen Pajak, Usut Dugaan Suap Tax Amnesty
-
Kepala BGN Soal Pernyataan Waka DPR: Program MBG Haram Tanpa Tenaga Paham Gizi
-
Muhammad Rullyandi Sebut Polri Harus Lepas dari Politik Praktis, Menuju Paradigma Baru!
-
Hari Pertama Operasi Zebra 2025, Akal-akalan Tutup Plat Pakai Tisu Demi Hindari ETLE
-
Anak Legislator di Sulsel Kelola 41 SPPG, Kepala BGN Tak Mau Menindak: Mereka Pahlawan