Suara.com - Perhatian publik terus tertarik pada dugaan kasus pelecehan yang terjadi di ajang Miss Universe Indonesia 2023. Sosok Poppy Capella yang merupakan National Director dari ajang ini pun terus dikulik. Publik pun penasaran dengan siapa suami Poppy Capella?
Bukan hanya perihal kehidupan pribadi Poppy Capella. Sosok suami Poppy Capella pun menarik untuk diketahui pasalanya ia menjadi buronan di Malaysia. Bagaimana suami Poppy Capella bisa berstatus buron?
Ketahui selengkapnya tentang sosok suami Poppy Capella dan keterlibatannya dalam kasus-kasus yang menjeratnya.
Sosok Suami Poppy Capella
Dilansir dari berbagai sumber, suami Poppy Capella sendiri memiliki nama Datuk Wira Justin Lim Hwa Tat. Profesinya adalah seorang pebisnis, dan CEO Kenteam DN BHD. Namun demikian nama Datuk Justin Lim masuk dalam daftar pencarian orang karena kasus yang menjeratnya.
Datuk diduga tidak memberikan komisi senilai Rp 2,1 miliar dari proyek pengadaan senilai total Rp 10,5 miliar. Keberadaan suami Poppy Capella tidak dapat diketahui hingga saat ini, dan meninggalkan hutang yang sangat besar.
Hilangnya Datuk Justin Lim ini kemudian membawa sejumlah kerugian untuk banyak pihak sejak tahun 2021 lalu. Pemerintah Malaysia, melalui Bagian Penyelidikan Suruhanjaya Pencegahan Rasuah Malaysia Putrajaya terus melakukan pencarian pada keberadaan Datuk Justin Lim.
Sebelum tersandung kasus ini, sosoknya banyak dimuat dalam berbagai media sebagai seorang pebisnis terkemuka. Namun atas gugatan dari pihak BD, GR, dan Belmed Technika, value-nya menjadi turun dan sangat tidak dihormati di kalangan pebisnis.
Sosok pria berusia 47 tahun ini melakukan penyelewengan pada kesepakatan usaha tahun 2020 lalu, untuk proyek pengadaan sarung tangan medis berjenis nitrile glove, senilai US$700,800 untuk kebutuhan suatu negara yang ada di Eropa.
Baca Juga: Suami Poppy Capella Jadi Buronan KPK Malaysia, Diduga Tak Bayar Komisi Proyek Senilai Rp 10 Miliar
Setelah pengadaan selesai dan pembayaran dilakukan, sosoknya menghilang tanpa menyelesaikan kewajibannya untuk pembayaran komisi bisnis. Untuk hal inilah kemudian dia masuk dalam Daftar Pencarian Orang aparat Malaysia dan masih hilang hingga saat ini.
Bahkan pihak Malaysian Anti-Corruption Commission (MACC) pun meminta semua orang yang mengetahui keberadaan Datuk Wira Justin Lim Hwa Tat untuk segera melapor kepada mereka. Khususnya kepada bagian investigasi atau dapat mengirim informasi ke e-mail to freddick@sprm.gov.my.
Itu tadi sekilas pembahasan singkat mengenai siapa suami Poppy Capella, yang merupakan pimpinan ajang Miss Universe Indonesia 2023. Sosok suaminya yang bermasalah secara bisnis ditengarai menjadi salah satu faktor mengapa ajang di Indonesia juga menjadi kacau.
Kontributor : I Made Rendika Ardian
Berita Terkait
-
Suami Poppy Capella Jadi Buronan KPK Malaysia, Diduga Tak Bayar Komisi Proyek Senilai Rp 10 Miliar
-
Breaking News: Viral Foto Kapolda Kepri Bersama DPO TJ, Kabid Humas Beri Penjelasan
-
Rio Motret Tegaskan Dirinya Tidak Terlibat Pemotretan Tanpa Busana Finalis Miss Universe Indonesia 2023
-
Ngaku Baru Tahu Skandal Foto Telanjang Peserta Miss Universe Indonesia, Poppy Capella Ternyata Bohong?
-
Finalis Miss Universe 2023 Dipaksa Bugil, Direktur Akui Baru Tahu Hal Ini dari Media
Terpopuler
- Sunscreen untuk Usia 50-an Sebaiknya SPF Berapa? Cek 5 Rekomendasi yang Layak Dicoba
- Jusuf Kalla Peringatkan Lippo: Jangan Main-Main di Makassar!
- 5 Sunscreen Terbaik Harga di Bawah Rp30 Ribu agar Wajah Cerah Terlindungi
- Siapa Shio yang Paling Hoki di 5 November 2025? Ini Daftar 6 yang Beruntung
- 24 Kode Redeem FC Mobile 4 November: Segera Klaim Hadiah Parallel Pitches, Gems, dan Emote Eksklusif
Pilihan
-
6 Kasus Sengketa Tanah Paling Menyita Perhatian di Makassar Sepanjang 2025
-
6 HP Memori 128 GB Paling Murah Terbaru 2025 yang Cocok untuk Segala Kebutuhan
-
4 Rekomendasi Tablet RAM 8 GB Paling Murah, Multitasking Lancar Bisa Gantikan Laptop
-
Jusuf Kalla Peringatkan Lippo: Jangan Main-Main di Makassar!
-
Korban PHK Masih Sumbang Ratusan Ribu Pengangguran! Industri Pengolahan Paling Parah
Terkini
-
Usai Jerat Bupati, KPK Tetapkan 3 Tersangka Baru dalam Kasus Koltim
-
Wamendagri Wiyagus Tekankan Pentingnya Integritas dan Profesionalisme Penyelenggara Pemilu
-
Balas Dendam, Santri Korban Bullying Ngamuk Bakar Ponpes di Aceh Besar, Begini Kronologinya!
-
Sidang Perdana PK, Tim Hukum Eks Dirut Asabri Adam Damiri Ungkap 8 Bukti Baru
-
Teror Telepon Misterius ke Hakim Tipikor Medan Sebelum Kamar Pribadinya Ludes Kebakaran
-
Suara Eks Dirut ASDP Bergetar di Sidang Korupsi, Pleidoi Personal Soal Keluarga
-
Polda Metro Jaya Gelar Perkara Kasus Fitnah Ijazah Palsu Jokowi: Roy Suryo Cs Jadi Tersangka?
-
Sakit Hati Terus Dibully, Santri Nekat Bakar Pesantren: Biar Barang Mereka Habis Terbakar!
-
Gubernur Bobby Nasution Teken Kesepakatan Pengelolaan Sampah Jadi Energi
-
Surati Adhi Karya, Pramono Minta Tiang Monorel Mangkrak Dibongkar Dalam Sebulan