Suara.com - Putri Presiden keempat KH. Abdurrahman Wahid alias Gus Dur, Yenny Wahid menyebut tak ada pembahasan soal politik saat bakal capres dari PDIP, Ganjar Pranowo mengunjungi kediaman Gus Dur di Ciganjur, Jakarta Selatan, Minggu (13/8/2023) malam. Ia menyebut bukan waktu dan tepat yang tepat untuk membahasnya.
Apalagi, kata Yenny Wahid, dalam pertemuan itu juga ada istri Gus Dur, Sinta Nuriyah dan keluarga. Karena itu, tidak elok juga melakukan pembahasan politik pada momen tersebut.
"Kalau bicara soal politik nanti. Itu bukan di depan ibu lah. Kalau depan ibu itu pasti politiknya kebangsaan," kata Yenny.
Yenny menyebut nantinya akan ada agenda khusus membahas terkait politik praktis.
"Kalau politik praktis itu pasti nanti saya dengan mas Ganjar akan mojok sendiri, ada saatnya nanti," ucapnya.
Terkait waktu pertemuan keduanya, Yenny belum bisa memastikan. Ia akan melihat jadwal kosong antara dirinya dan Ganjar.
"Ya nanti liat kesibukan masing-masing, kesibukan mas Ganjar pasti juga kan keliling terus kan," ujarnya lagi.
Selain itu, pembahasan politik yang akan dilakukan tergantung dengan dinamika yang terjadi ke depannya.
"Nanti seperti apa, selain melihat dinamika politik yang sekarang sedang terjadi di indonesia sampai menjelang pendaftaran nanti. Kita tentu masih melihat itu semua," imbuh dia.
Baca Juga: PAN-Golkar Dukung Capres Prabowo, Ganjar: Ini Belum Selesai
Diketahui, nama Yenny Wahid santer dikabarkan menjadi salah satu kandidat Bakal Calon Wakil Presiden (Bacawapres). Ia bahkan sempat diisukan bakal dipasangkan dengan Anies Baswedan.
Bakal Calon Presiden dari PDIP, Ganjar Pranowo menyambangi rumah istri Presiden keempat Abdurrahman Wahid alias Gus Dur, Sinta Nuriyah di Ciganjur, Jakarta Selatan Minggu (13/8/2023) malam. Ganjar juga turut menemui putri Gus Dur, Yenny Wahid dan merayakan ulang tahun anaknya.
Usai melakukan pertemuan sejak pukul 19.30 WIB, Ganjar bersama Sinta dan Yenny sempat menemui awak media. Ganjar mengaku sebenarnya sudah sejak lama ingin menyambangi rumah Gus Dur ini tapi selalu tertunda.
"Silaturahmi beberapa kali diundang haul (Gus Dur) nggak bisa apalagi pas Covid-19, tapi saya selalu terkesean setiap kali datang haul ke sini nuansanya istimewa," ujar Ganjar di lokasi.
"Karena yang hadir seluruh golongan, tentu sudah lama saya sebenernya ingin bersilaturahmi tapi kok waktunya tidak pas," tambahnya.
Ganjar menyebut ketika bertepatan dengan ulang tahun putri Yenny Wahid, dirinya berkesempatan untuk datang. Karena itu, ia langsung bertolak dari Semarang, Jawa Tengah.
Berita Terkait
-
PAN-Golkar Dukung Capres Prabowo, Ganjar: Ini Belum Selesai
-
PAN dan Golkar Dukung Prabowo, Rommy PPP: Peluang Sandiaga Jadi Cawapres Ganjar Makin Terbuka
-
Ganjar Sempat Lempar Guyonan ke Yenny Wahid: Mau Gak Mbak Tak Ajak?
-
Ini Wejangan Istri Gus Dur ke Ganjar: Kalau Terpilih Jadi Pimpinan Negara...
-
Sambangi Rumah Istri Gus Dur, Ganjar: Dari Dulu Pengin ke Sini Tapi Tertunda
Terpopuler
- 10 Sunscreen untuk Flek Hitam Terlaris di Shopee yang Bisa Kamu Coba
- Lebih Murah dari Innova Zenix: 5 Mobil 7 Seater Kabin Lega Cocok untuk Liburan Keluarga Akhir Tahun
- Penyerang Klub Belanda Siap Susul Miliano Bela Timnas Indonesia: Ibu Senang Tiap Pulang ke Depok
- 27 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 26 Oktober: Raih 18.500 Gems dan Pemain 111-113
- 7 Mobil 8 Seater Termurah untuk Keluarga, MPV hingga SUV Super Nyaman
Pilihan
-
4 HP Memori 256 GB Paling Murah, Cocok untuk Gamer yang Ingin Install Banyak Game
-
Disebut Menteri Berbahaya, Menkeu Purbaya Langsung Skakmat Hasan Nasbi
-
Hasan Nasbi Sebut Menkeu Purbaya Berbahaya, Bisa Lemahkan Pemerintah
-
5 Fakta Kemenangan 2-1 Real Madrid Atas Barcelona: 16 Gol Kylian Mbappe
-
Harga Emas Hari Ini: Galeri 24 dan UBS Sentuh Rp 2,4 Juta di Pegadaian, Antam Nihil!
Terkini
-
Blok M Bangkit Lagi! Gubernur DKI Janjikan Sistem Parkir Satu Pintu, Minta Warga Naik Transum
-
KCIC Siap Bekerja Sama dengan KPK soal Dugaan Mark Up Anggaran Proyek Kereta Cepat Whoosh
-
Mendagri Tito Karnavian Buka-bukaan, Ini Biang Kerok Ekonomi 2 Daerah Amblas!
-
Sidang Kasus Korupsi Pertamina, Karen Agustiawan Ungkap Tekanan 2 Pejabat Soal Tangki Merak
-
Ultimatum Gubernur Pramono: Bongkar Tiang Monorel Mangkrak atau Pemprov DKI Turun Tangan!
-
Drama Grup WA 'Mas Menteri': Najelaa Shihab dan Kubu Nadiem Kompak Bantah, tapi Temuan Jaksa Beda
-
Karen Agustiawan Ungkap Pertemuan Pertama dengan Anak Riza Chalid di Kasus Korupsi Pertamina
-
Website KontraS Diretas! Netizen Murka, Curigai Upaya Pembungkaman Informasi
-
Terungkap di Sidang: Detik-detik Anak Riza Chalid 'Ngotot' Adu Argumen dengan Tim Ahli UI
-
Harga Telur Naik Gara-gara MBG, Mendagri Tito: Artinya Positif